7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alami

Yang ingin rambut panjang, yuk merapat!

Memiliki rambut panjang dan sehat adalah impian sebagian orang. Namun, pernahkah kamu merasa bahwa pertumbuhan rambutmu terlalu lambat?

Apa yang harus dilakukan supaya rambut tumbuh lebih cepat? Apakah harus mengonsumsi makanan tertentu? Scroll down to find the answer!

1. Pastikan asupan protein cukup

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi makanan tinggi protein (Freepik/naumenkooleksandra)

Berdasarkan studi yang diterbitkan di jurnal Dermatology Practical & Conceptual tahun 2017, mengonsumsi protein yang cukup penting untuk pertumbuhan rambut karena folikel rambut sebagian besar terbuat dari protein. Kurang protein terbukti meningkatkan kerontokan rambut.

Dr. Lindsey Bordone, asisten profesor dermatologi di Columbia University Medical Center, merekomendasikan 50 gram protein atau lebih per hari. Ini penting supaya pertumbuhan rambut lebih optimal.

Salah satu sumber protein adalah telur, yang juga mengandung biotin. Dilansir Healthline, biotin penting untuk produksi keratin (protein rambut). Telur juga sumber seng atau zink dan selenium yang baik untuk menutrisi rambut.

2. Sebisa mungkin, hindari diet ketat

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi diet ketat (studyfinds.org)

Ada target menurunkan berat badan? Diet yang normal-normal saja, jangan diet ketat! Sebab, diet ketat bisa mengganggu pertumbuhan rambut dan meningkatkan kerontokan.

"Diet ketat dapat mengurangi sumber daya dan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut," ujar Dr. Lindsey mengutip Healthline.

Mengingat pertumbuhan rambut prioritasnya lebih rendah dari fungsi tubuh lain, jika tubuh berada di bawah tekanan karena diet ketat, pertumbuhan rambut akan melambat atau bahkan terhenti. Setelah melakukan diet sehat pun, kerontokan rambut bisa berlanjut hingga beberapa bulan ke depan.

3. Coba gunakan minyak esensial

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi minyak esensial (unsplash.com/Christin Hume)

Menurut studi yang diterbitkan di jurnal Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine tahun 2014, dilaporkan peningkatan pertumbuhan rambut pada laki-laki berkat minyak biji labu yang diberikan dalam bentuk kapsul sebanyak 400 mg per hari. Terjadi peningkatan pertumbuhan rambut sebesar 40 persen dalam 24 minggu.

Sementara, berdasarkan penelitian lain yang diterbitkan di jurnal Toxicological Research tahun 2014, tikus percobaan yang diberi minyak peppermint menunjukkan pertumbuhan rambut paling banyak. Selain itu, terjadi peningkatan signifikan dalam jumlah dan kedalaman folikel serta ketebalan dermal.

Di sisi lain, ada pula penelitian yang menemukan bahwa minyak rosemary sama efektifnya dengan minoxidil, bahan aktif dalam rogaine, dalam memulihkan pertumbuhan rambut. Berminat mencoba minyak esensial yang mana?

4. Pijat kulit kepala mungkin ada hasilnya

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi pijat kulit kepala (spafinder.com)

Seperti yang kita ketahui, pijat kulit kepala (scalp massage) bisa meningkatkan relaksasi dan menghilangkan stres. Ternyata, berdasarkan studi yang diterbitkan di jurnal ePlasty tahun 2016, pijat kulit kepala juga meningkatkan kesehatan rambut.

Penelitian ini mengamati efektivitas pijat kulit kepala selama 4 menit per hari pada sembilan pria. Setelah 24 minggu, peneliti menemukan bahwa laki-laki yang terlibat dalam studi ini memiliki rambut lebih tebal dari sebelumnya!

Penjelasannya, pijat kulit kepala bisa memperlebar pembuluh darah di bawah kulit. Imbasnya, rambut lebih kuat, tebal, dan cenderung tidak mudah patah atau rusak. Memijat kulit kepala sendiri maupun di salon sama bagusnya!

Baca Juga: Hati-hati, Kamu Bisa Tertular Kutu Rambut dari 7 Cara Tak Terduga Ini

5. Hindari panas dari alat pengering, pengeriting, dan pelurus rambut

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi alat pengering rambut (unsplash.com/Nicolás Flor)

Sering pakai alat pengering rambut dan catokan untuk meluruskan atau mengeriting rambut? Jangan terlalu sering, karena panasnya bisa merusak rambut dan memicu kerontokan!

Berdasarkan studi dalam Journal of Cosmetic Science tahun 2011, memakai produk pelindung panas sebelum menggunakan hair dryer atau catokan bisa mengurangi kerusakan rambut secara signifikan.

Bagaimana cara kerjanya? Produk tersebut membentuk penghalang yang mencegah hilangnya kelembapan saat memakai catokan atau hair dryer. Dengan menghindari panas dari alat pengering, pelurus, atau pengeriting, rambut bisa tumbuh lebih cepat.

6. Berkonsultasi dengan dokter untuk memakai minoxidil

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi mengaplikasikan minoxidil (forhims.com)

Pernahkah kata "minoxidil" terlintas di telingamu? Menurut Vanessa Thomas, ahli kimia kosmetik, minoxidil telah diuji secara klinis dan menunjukkan hasil positif dalam menumbuhkan rambut, dilansir Healthline.

Lebih lanjut, Vanessa mengatakan bahwa produk yang mengandung minoxidil tidak perlu resep dokter jika konsentrasinya di bawah persentase tertentu. Akan tetapi, yang jelas produk yang aman adalah yang terdaftar di lembaga seperti Badan Pengawas Obat dan Makanan.

Sebagai informasi, minoxidil adalah bahan aktif dalam produk Rogaine. Minoxidil digunakan untuk mengobati kerontokan rambut herediter di bagian belakang kepala. Perlu diingat, minoxidil mungkin tidak bekerja pada semua orang dan butuh waktu hingga 4 bulan untuk melihat hasilnya.

7. Penuhi kebutuhan vitamin, mineral, dan asam lemak tertentu

7 Cara Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat secara Alamiilustrasi suplemen minyak ikan (pixabay.com/monicore)

Terakhir, pastikan kebutuhan vitamin, mineral, dan asam lemak tercukupi. Karena, pertumbuhan rambut dipengaruhi oleh hal tersebut. Nutrisi yang dimaksud ialah vitamin (C, D, dan E), biotin, zink, zat besi, serta omega-3 dan omega-6.

Berdasarkan studi dalam Journal of Cosmetic Dermatology tahun 2015, terbukti bahwa mengonsumsi suplemen omega-3 dan omega-6 selama 6 bulan bisa melindungi dari kerontokan rambut.

Dalam penelitian lain yang diterbitkan di jurnal Skin Appendage Disorders pada tahun 2017, ditemukan bahwa terjadi peningkatan klinis pada kesehatan rambut dan kuku setelah memperoleh suplementasi biotin.

Nah, itulah beberapa cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami yang bisa dilakukan. Cukup mudah dan bisa dicoba di rumah!

Baca Juga: 7 Kebiasaan Buruk yang Bisa Merusak Rambutmu, Segera Hentikan

Topik:

  • Nurulia
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya