TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Tips Rencanakan Book Date Seru, Pengalaman Kencan Menarik

Cocok untuk pasangan penggemar buku, nih!

ilustrasi membahas isi buku (pexels.com/Thirdman)

Bagi para penggemarnya, buku bisa dikatakan sebagai sebuah benda “ajaib." Pasalnya, buku yang bagus tidak hanya dapat menambah pengetahuan, tetapi juga menyajikan hiburan tersendiri.

Deretan kata-kata yang terdapat di dalamnya memberikan makna besar dan kesan luar biasa. Gak heran, membaca buku selalu berhasil menjadi pengalaman seru yang belum tergantikan oleh aktivitas lain.

Jika kamu adalah seseorang dengan kegemaran terhadap buku, tentu rasanya ingin menghabiskan sebanyak mungkin waktu untuk membaca. Nah, hal ini terasa semakin menyenangkan tatkala ternyata kamu mempunyai pasangan dengan hobi yang sama.

Kalau sudah begini, tidak ada salahnya untuk mengadakan book date seru. Apa saja yang perlu dipersiapkan agar kencan tersebut terasa semakin istimewa dan menyenangkan? Simak beberapa tips berikut ini, yuk!

Baca Juga: 4 Aktivitas Seru Bersama Bestie saat Weekend, Book Date

1. Pilih tempat dengan suasana menyenangkan

ilustrasi pasangan yang sedang melakukan book date (pexels.com/SHVETS production)

Kencan sambil mengulik buku alias book date memerlukan persiapan yang sedikit lebih detail dibandingkan dengan kencan biasa. Pasalnya, kamu dan pasangan akan melakukan aktivitas yang memerlukan konsentrasi tinggi, seperti membaca buku, membahas isinya, hingga mendiskusikan beberapa hal yang mungkin terkait. Jika tempatnya tidak tepat, seperti terlalu ramai, pencahayaan kurang pas, dan sebagainya, maka ada kemungkinan kegiatan tidak berjalan sesuai dengan rencana.

Nah, supaya book date bisa berjalan lancar, maka pilih tempat dengan suasana yang menyenangkan, sekaligus menenangkan. Jika ingin melaksanakannya di alam terbuka, taman atau area pantai dengan pepohonan teduh rasanya menjadi spot yang sempurna. Kalau ingin sekalian menikmati makanan dan minuman lezat, kalian bisa memilih book cafe yang super nyaman. Dengan begini, kencan akan terasa semakin berkesan.

2. Tentukan buku yang akan dibahas

ilustrasi berdiskusi tentang buku (pexels.com/cottonbro)

Sesuai namanya, saat melakukan book date, tentu harus ada buku sebagai faktor penting yang akan dibahas. Nah, berhubung kamu dan pasangan sama-sama gemar membaca, terkadang sedikit sulit untuk menentukan buku mana yang akan dibawa saat kencan. Namun, pilihan tetap harus ditentukan agar tidak kebingungan, bukan begitu?

Supaya tidak bingung, kamu dan pasangan bisa memilih untuk membaca satu buku yang sama, lalu membahasnya lebih dalam, hingga saling menunjukkan bagian mana favorit masing-masing. Pilihan berikutnya, setiap orang bisa membaca buku yang berbeda, lalu menceritakan isinya dengan antusias. Semuanya menarik dan dapat membuat suasana kencan menjadi semakin menggembirakan.

Baca Juga: 5 Tips Kencan saat Jadwalmu Sibuk, Coba Aplikasi Kencan!

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya