Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 Tahun

Happy 20th birthday, Gabriel Angelina!

Gabriel Angelina atau Brielle merupakan mantan anggota generasi 7 JKT48 sejak 2018-2021. Debut di usia muda, Brielle kini sudah resmi beranjak dewasa dengan genap berusia 20 tahun pada 17 Juli 2024.

Penggemar mengenal Brielle sebagai sosok dengan kepribadian yang ramah dan menyenangkan. Simak beberapa fakta menarik lain tentang Brielle selama aktif di JKT48, yuk!

Baca Juga: 3 Karakteristik Musik JKT48, Bikin Banjir Pendengar Jangka Panjang!

1. Biodata Brielle

Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 TahunGabriel Angelina eks JKT48 (instagram.com/gbiyel)

  • Nama Lengkap: Gabriel Angelina Laeman
  • Nama Panggung: Brielle
  • Tempat, tanggal Lahir: Batam, 17 Juli 2004
  • Horoskop: Cancer
  • Golongan Darah: O
  • Akun Instagram: @gbiyel
  • Akun X: @gbiyel
  • Akun TikTok: @gbiyel

2. Brielle sudah suka JKT48 sejak kecil dan berkali-kali ditolak audisi

Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 TahunGabriel Angelina eks JKT48 (instagram.com/gbiyel)

Brielle sempat menonton pertunjukan teater dari generasi 2 dengan setlist Pajama Drive pada tahun 2013. Sejak saat itu, mulai timbul ketertarikan Brielle untuk menjadi bagian dari JKT48. Brielle yang kala itu belum genap berusia 9 tahun menunggu momen dimana usianya sudah cukup untuk bisa mengikuti audisi JKT48.

Brielle yang baru akan genap berusia 12 tahun di tahun 2016 memutuskan untuk mengikuti audisi generasi 5 JKT48, tetapi dirinya belum berhasil lolos menjadi member. Tak pantang menyerah, Brielle kembali mencoba kesempatan di audisi generasi 6 pada awal tahun 2018 dan masih belum beruntung juga. Brielle bahkan sampai mencoba mendaftarkan diri ke audisi generasi pertama MNL48 yang berbasis di Manila, tetapi masih belum bekesempatan untuk lolos juga.

Perjuangannya mendapat hasil manis di percobaan keempatnya, Brielle resmi menjadi bagian dari generasi 7 JKT48. Brielle diperkenalkan ke publik sebagai siswi Academy Class B dari generasi 7 pada 29 September 2018. Sejak saat itu, perjalanan Brielle di JKT48 mulai menjadi hal yang serius dalam hidupnya.

Baca Juga: Potret Fritzy dan Lana JKT48, Alumni Indonesia's Got Talent 2022

3. Brielle merupakan original ace sekaligus center dari generasi 7 JKT48

Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 TahunGabriel Angelina eks JKT48 (instagram.com/gbiyel)

Momen disaat Brielle berkali-kali gagal menjadi bagian dari JKT48 seperti terbayar lunas saat dirinya menjadi salah satu ace atau wajah dari generasi 7. Bersama Lala, Yori, dan Zee, Brielle berkesempatan debut di kanal YouTube resmi JKT48 untuk memberikan dance tutorial dari lagu High Tension. Tak hanya itu, Brielle juga dipercaya menjadi original center dari setlist Pajama Drive yang ditampilkan bersama trainee generasi 6 dan 7 lainnya. 

Meski sempat merasa terbebani karena menganggap dirinya masih kurang dalam banyak aspek, Brielle senang dengan kesempatan berharga tersebut yang tidak akan pernah dilupakannya. Brielle sukses menjadi center setlist Pajama Drive dan mendapat unit song Air Mata Perasaan yang Tak Tersampaikan.

4. Brielle menjadi salah satu yang pertama kali dipromosikan jadi member team inti dari generasinya

Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 TahunGabriel Angelina eks JKT48 (instagram.com/gbiyel)

Menjadi ace sekaligus center generasi 7, Brielle kembali mendapat kepercayaan besar dari manajemen untuk dipromosikan menjadi member team inti. Tanggal 27 April 2019, untuk pertama kalinya JKT48 mempromosikan trainee dari generasi 7 untuk menjadi member team inti. Member generasi 7 yang berksempatan dipromosikan untuk pertama kalinya kala itu adalah Brielle dan Lala ke Team T serta Christy dan Chika ke Team KIII.

Brielle senang bisa menjadi bagian Team T walau hanya sebentar karena dirinya merasa selalu dianggap dan dilibatkan dalam segala aktivitas. Brielle juga merasa kedekatan dengan Team T sudah seperti keluarga baginya, tetapi tak lama team ini terpaksa dibubarkan dan membernya dipindahkan ke Team J dan Team KIII. Terhitung sejak tanggal 1 Januari 2020, Brielle resmi menjadi anggota Team J hingga kelulusannya dari grup.

5. Brielle resmi lulus di awal tahun 2021 dan kini masih aktif di sosial media

Perjalanan Karier Brielle Eks JKT48 yang Kini Genap 20 TahunGabriel Angelina eks JKT48 (instagram.com/gbiyel)

Meski kariernya terbilang cukup sukses dan kerap mendapat kesempatan besar dari pihak manajemen, Brielle harus menerima kenyataan bahwa dirinya termasuk dalam 26 member yang terkena restrukturisasi. Banyak penggemar yang menyayangkan dan mempertanyakan kenapa Brielle harus terkena dampak tersebut jika mengingat riwayat kariernya di JKT48 yang selalu berjalan mulus selama ini.

Brielle melangsungkan konser kelulusan bersama 25 member lainnya pada 28 Februari 2021. Pada tanggal 14 Maret 2021, Brielle resmi meninggalkan JKT48 setelah melangsungkan pertunjukan teater terakhir bersama Team J. Setelah keluarnya dari grup, Brielle masih aktif di sosial media hingga saat ini dan menjadi seorang influencer.

Meski harus mengubur potensi dan bakat yang dimiliki karena restrukturisasi, ketulusan Brielle sebagai bagian dari JKT48 tentu tak pernah dilupakan oleh penggemar. Apakah dulunya kamu sempat mengidolakan Brielle sebagai seorang idol?

Baca Juga: Momen Keseruan Teater Sementara JKT48 2024 di Surabaya dan Jogja

Acha Photo Verified Writer Acha

....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya