7 Ciri-Ciri Orang Memakai Narkoba, Perhatikan Tanda Berikut

Tapi jangan judge orang sembarangan, ya

Kecanduan narkoba dikategorikan sebagai penyakit kronis. Narkoba bekerja dengan memengaruhi saraf otak, membanjirinya dengan dopamin, lalu membuat perubahan pada sistem otak hingga menampilkan tanda-tanda tertentu yang memperlihatkan kecanduan.

Kondisi tersebut dapat memunculkan tanda-tanda yang bersifat kompulsif atau sulit dikendalikan. Ciri-ciri orang memakai narkoba pun bisa ditunjukkan melalui beberapa hal. Berikut uraian ringkasnya.

Ciri-ciri orang memakai narkoba

Mengapa bisa pencandu narkoba menunjukkan gejala khusus? Seperti dijelaskan sebelumnya, narkoba memengaruhi saraf otak, memicu euforia, dan membanjiri otak dengan dopamin si neurotransmitter yang berperan dalam kepuasan hingga motivasi.

Lonjakan dopamin ini membuat seseorang menyukainya sehingga mengulangi penggunaan narkoba alias kecanduan. Ketika dilakukan lagi dan lagi, otak pun mentolerirnya sehingga membuat seseorang tidak akan sesenang saat mengonsumsi obat-obatan terlarang pertama kali. Dengan demikian seseorang yang mengonsumsi narkoba perlu meningkatkan dosis terus-menerus. Hal tersebut lantas membuatnya tidak mampu memperoleh kesenangan dari hal lain yang mungkin disenangi sebelumnya, melansir National Institute on Drug Abuse.

Nah, perubahan pada sistem otak tersebut memengaruhi cara pikir juga tindakan seseorang. Meski tidak selalu sama, sebagian besar ciri-ciri orang memakai narkoba ditunjukkan dengan hal berikut.

1. Gejala fisik

7 Ciri-Ciri Orang Memakai Narkoba, Perhatikan Tanda Berikutilustrasi gatal pada kulit (freepik.com/freepik)

Konsumsi obat-obatan berlebihan dapat memicu perubahan fisik. Contohnya seperti mata merah atau pupil runcing atau melebar. Selain itu, beberapa orang juga mengalami perubahan pada tekstur atau corak kulit. Bengkak abnormal pun bisa jadi tanda penyalahgunaan obat-obatan, melansir Cirque Lodge.

Sumber yang sama juga menyebutkan bahwa penyalahgunaan narkoba dapat disertai dengan perubahan perilaku yang mungkin dianggap sebagai tics. Misalnya, gatal terus-menerus pada area tubuh tertentu, menarik lengan baju secara impulsif untuk menyembunyikan bekas, hingga mengucapan suatu hal yang tidak jelas.

2. Perubahan penampilan

Bukan hanya tindakan fisik, ciri-ciri orang menggunakan narkoba jangka panjang biasanya juga dapat terlihat dari perubahan penampilan. Pasalnya, obat-obatan seperti kokain memiliki efek samping menekan nafsu makan. Dengan demikian, pengonsumsinya mungkin jadi lebih kurus secara drastis.

Selain itu, perubahan penampilan juga ditampilkan dari ketidakteraturan, memakai pakaian yang tidak pantas atau kotor, hingga kurangnya minat berdandan, melansir American Addiction Centers. Jika hal-hal tersebut terjadi tanpa alasan yang jelas, maka bisa jadi tanda penyalahgunaan narkoba.

3. Kehilangan minat pada banyak hal

7 Ciri-Ciri Orang Memakai Narkoba, Perhatikan Tanda Berikutilustrasi lemas (pexels.com/SHVETS production)

Pada bagian pembuka disinggung bahwa ketergantungan pada obat-obatan dapat mengambil alih saraf otak. Hal ini membuat seseorang yang dulunya bisa merasa puas, bangga, senang pada hal tertentu, tiba-tiba jadi lebih apatis.

Hal ini bisa disebabkan karena pikiran dan tenaganya sudah disalurkan untuk memenuhi dorongannya menggunakan narkoba. Pengguna pun bisa jadi enggan menindaklanjuti rencana, kurang antusias, bahkan penurunan performa pada pekerjaan.

Baca Juga: Kenapa Minum Obat Flu Bisa Positif Narkoba?

4. Perubahan suasana hati

Perubahan suasana hati bisa jadi ciri-ciri orang memakai narkoba. Beberapa zat yang digunakan secara berlebihan bisa mengganggu kemampuan penggunanya untuk mengelola kondisi emosional. Misalnya, kokain yang termasuk stimulan dapat memicu skizofrenia atau ekstasi yang bisa menyebabkan gangguan ingatan, melansir Mental Health Foundation.

Seorang pengguna bisa saja menunjukkan rasa kssal yang luar biasa secara tiba-tiba, kemarahan dalam situasi yang sebelumnya bisa mereka kendalikan, hingga hyper atau mania. Namun, perlu digarisbawahi bahwa mood swing tidak selalu berarti mengonsumsi narkoba, ya. 

5. Perilaku menyendiri

7 Ciri-Ciri Orang Memakai Narkoba, Perhatikan Tanda Berikutilustrasi menyendiri (pexels.com/JESSICA TICOZZELLI)

Ciri-ciri orang memakai narkoba berikutnya adalah penarikan diri atau keinginan akan privasi jadi lebih besar. Pengguna obat-obatan terlarang bisa mengisolasi dirinya karena merasa takut atau malu akan stigma sosial. Terlebih, beberapa obat juga dapat memicu rasa paranoia.

Gejala yang ditunjukkan bisa berupa banyak hal. Termasuk seseorang jadi lebih suka menghabiskan waktu sendirian di kamar, mengunci pintu ketika memasuki ruang pribadi, hingga tidak membagikan tujuan perginya secara detail. Selain itu, pengguna narkoba mungkin juga cenderung tertutup pada lingkungan sekitarnya. Walau demikian, tidak semua yang seperti itu adalah pengguna narkoba, ya. 

6. Perubahan rutinitas dan waktu tidur

Seorang pengguna narkoba mengalami banyak perubahan dalam hidupnya, termasuk aktivitas sehari-hari. Kecenderungan untuk menyendiri mungkin menyebabkan mereka menarik diri dari kegiatan yang melibatkan banyak orang. 

Selain itu, beberapa obat-obatan juga dapat mengubah siklus tidur penggunanya. Stimulan maupun depresan yang dikonsumsinya dapat mengganggu hormon hingga akhirnya waktu tidurnya.

7. Stres akibat keuangan

7 Ciri-Ciri Orang Memakai Narkoba, Perhatikan Tanda Berikutilustrasi stres (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Otak yang terus-menerus mendapat asupan obat-obatan bisa mengalami toleransi sehingga perlu dosis lebih tinggi untuk mencapai efek bahagia yang sama. Oleh karenanya, pengguna pun merasa harus mendapatkan 'barang' tersebut untuk menyenangkannya. 

Dalam jangka panjang, kebutuhan akan narkoba akan memengaruhi keuangan seseorang. Tidak jarang penyalahguna obat-obatan bisa bertindak kriminal untuk mendapatkan uang guna membeli narkoba. Meski demikian, ciri-ciri orang memakai narkoba yang berkaitan dengan uang ini tidak bisa sepenuhnya dipukul rata, sebab bisa juga menjadi tanda kecanduan judol.

Ciri-ciri orang memakai narkoba bukan jadi ajang justifikasi pada orang lain, ya. Jika kamu mendapati teman, saudara, atau kerabat yang menunjukkan lebih dari satu tanda, baiknya segera menghubungi kontak bantuan.

Baca Juga: 7 Cara Mengobati Kecanduan Narkoba sampai Sembuh Total

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya