Resep Tongseng Kambing untuk Pemula, Kuahnya Gurih dan Tak Bau Prengus

Cocok untuk sajian makan malam

Tongseng kambing merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang sangat populer, terutama di daerah Jawa Tengah dan Yogyakarta. Hidangan ini memiliki cita rasa lezat, gurih, dan kaya akan kandungan rempah-rempah. Selain membeli di rumah makan atau restoran, tongseng kambing juga bisa dibuat sendiri di rumah.

Kalau kamu ingin mencoba memasak tongseng kambing di rumah, tak perlu khawatir! Sebab, resep ini sangat mudah diikuti, bahkan bagi pemula sekalipun. Berikut ini IDN Times bagikan resep tongseng kambing yang lezat.

Bahan Tongseng Kambing

Resep Tongseng Kambing untuk Pemula, Kuahnya Gurih dan Tak Bau PrengusDaging kambing (pixabay.com/BlackWolfi)
  1. 500 gram daging kambing, potong dadu
  2. 1 buah tomat, potong-potong
  3. 100 gram kol, iris kasar
  4. 2 batang serai, memarkan
  5. 1 lembar daun salam
  6. 3 lembar daun jeruk
  7. 200 ml santan kental
  8. 1 liter air
  9. 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  10. garam, secukupnya
  11. gula, secukupnya
  12. 2 sendok makan kecap manis

Bumbu halus:

  1. 8 siung bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 1 sendok teh ketumbar
  4. 3 butir kemiri, sangrai
  5. 1 ruas kunyit
  6. 1 ruas jahe

Cara Membuat

Resep Tongseng Kambing untuk Pemula, Kuahnya Gurih dan Tak Bau PrengusMemasak tongseng kambing (youtube.com/Yongki Gunawan)
  1. Siapkan wajan. Tuang minyak goreng dan panaskan. Masukkan bumbu halus, lalu aduk merata. Tambahkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Tumis hingga mengeluarkan aroma wangi.
  2. Masukkan potongan daging kambing ke dalam wajan. Aduk rata dan masak hingga daging berubah warna.
  3. Tuang air ke dalam wajan dan masak hingga daging empuk menggunakan nyala api kecil, agar daging matang merata dan bumbu meresap sempurna.
  4. Setelah daging empuk, tambahkan santan, kecap manis, garam, dan gula. Aduk merata.
  5. Masukkan potongan tomat dan kol. Masak hingga tekstur sayuran layu dan bumbu meresap.
  6. Cicipi dan sesuaikan rasa dengan menambahkan garam atau gula jika diperlukan. Saat sudah matang, segera matikan api.
  7. Siapkan mangkuk saji. Tuang tongseng daging kambing ke dalam mangkuk dan segera hidangkan. 

Baca Juga: Cara Membuat Bumbu Tongseng Kambing yang Berempah

Tips Memasak Tongseng Kambing

Resep Tongseng Kambing untuk Pemula, Kuahnya Gurih dan Tak Bau PrengusMemasak tongseng kambing (youtube.com/Yongki Gunawan)
  1. Pilih daging kambing yang masih segar, agar hasil masakan lebih lezat dan daging tidak berbau prengus.
  2. Gunakan santan kental untuk memberikan rasa gurih yang lebih kaya pada tongseng.
  3. Gunakan nyala api kecil saat memasak, agar bumbu lebih meresap dan daging lebih empuk.
  4. Potong sayuran seperti kol dan tomat dalam ukuran besar, supaya tidak mudah hancur saat dimasak.

Itulah dia resep tongseng kambing yang bisa dicoba para pemula. Gimana, ternyata cara memasaknya mudah, bukan? Yuk, segera buat di rumah dan nikmati bersama keluarga tercinta!

Baca Juga: Resep Tongseng Kambing Bumbu Kacang

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya