3 Cara Membersihkan Kaca Pintu Oven Tanpa Melepasnya, Mudah!

Kegiatan bersih-bersih jadi lebih mudah!

Apakah terdapat cara membersihkan kaca pintu oven tanpa perlu melepasnya? Ya, ternyata ada, lho. Kaca pintu oven menjadi tempat yang rawan dengan noda pemanggangan. Terlebih lagi karena bentuknya yang transparan, sehingga mudah kotor. 

Akibatnya, kamu harus membuka pintu kaca oven tersebut agar membersihkannya secara menyeluruh. Akan tetapi, hal ini bisa sangat merepotkan karena kamu harus membongkar pasang pintu tersebut.

Namun, jangan khawatir karena terdapat cara membersihkan kaca pintu oven tanpa melepasnya. Dengan begitu, kegiatan bersih-bersih oven lebih menyenangkan. Ingin tahu caranya? Yuk, simak selengkapnya pada artikel berikut ini.

Baca Juga: Cara Membersihkan Oven Tangkring biar Gak Berkerak

1. Menggunakan cuka atau baking soda

3 Cara Membersihkan Kaca Pintu Oven Tanpa Melepasnya, Mudah!ilustrasi cuka dan baking soda (freepik.com/freepik)

Cara membersihkan kaca pintu oven tanpa melepasnya adalah dengan menggunakan bantuan cuka atau baking soda. Proses pengerjaannya juga cukup mudah, kamu hanya perlu mencampurkan cuka atau baking soda dengan sedikit air (sampai menjadi pasta). Oleskan campuran pada kaca pintu oven secara merata menggunakan kuas.

Setelahnya, diamkan beberapa saat lalu bersihkan kaca menggunakan spons atau kain lembut. Untuk hasil yang lebih optimal, lap kembali kaca menggunakan spons atau kain yang telah dibasahi dengan air.

2. Menggunakan lem putih

3 Cara Membersihkan Kaca Pintu Oven Tanpa Melepasnya, Mudah!ilustrasi lem putih (pexels.com/Felicity Tai)

Lem putih bisa membersihkan kaca pintu oven? Ya, kamu tidak salah baca. Kamu hanya perlu mengoleskan lem putih di kaca pintu oven secara merata menggunakan kuas, lalu biarkan beberapa menit hingga lem kering. Setelahnya, bersihkan kaca menggunakan kain lembut atau spons yang sudah dibasahi air. Hasilnya, kaca pintu oven akan tampak seperti baru kembali.

3. Gunakan baking soda dan peroksida

3 Cara Membersihkan Kaca Pintu Oven Tanpa Melepasnya, Mudah!ilustrasi baking soda (pixabay.com/Naturefriend)

Jika menggunakan baking soda dan air tidak mampu menghilangkan noda membandel, ganti air dengan peroksida saja. Campuran baking soda dan peroksida akan membersihkan secara maksimal pada kaca pintu ovenmu.

Caranya, campurkan baking soda dengan peroksida hingga membentuk pasta. Setelahnya, oleskan pasta tersebut pada kaca pintu oven dan biarkan selama beberapa menit. Kemudian, bersihkan kaca dengan kain lembut atau spons. Kamu juga dapat mengelap kaca pintu oven dengan spons atau kain yang telah dibasahi dengan air di akhir.

Nah, itulah tadi cara membersihkan kaca pintu oven tanpa melepasnya. Cukup mudah bukan? Dengan tips ini, kamu bisa membuat kaca pintu oven kembali jernih dan bersih tanpa perlu melepasnya. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Cara Membersihkan Oven Listrik, Kinclong dalam Sekejap!

yummy-banner

Topik:

  • Timmy Si Penulis

Berita Terkini Lainnya