6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!

Kunci traveling nyaman tanpa masalah finansial

Saat hendak berlibur, tentunya biaya menjadi salah satu perhatian utama. Jumlahnya bisa disesuaikan dengan keinginan. Dengan bujet terbatas pun, kamu bisa liburan ke destinasi impian dengan tetap menyenangkan. Namun jika ingin merasakan traveling penuh kemewahan, kamu bisa mengantongi biaya yang lebih besar.

Agar liburanmu maksimal, penting untuk menyiapkan berbagai biaya yang mungkin muncul. Berikut adalah biaya yang harus dipersiapkan saat liburan agar tak ada masalah keuangan yang menghampiri di tengah perjalanan. Atur bujet untuk liburan dengan Spreadsheet atau Microsoft Excel agar lebih mudah dan terorganisir.

1. Biaya transportasi

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi menaiki pesawat (unsplash.com/Toni Pomar)

Biasanya, transportasi menjadi biaya terbesar saat traveling, dengan porsi yang bisa mencapai 40 hingga 50 persen dari total pengeluaran. Ini mencakup tiket kereta, pesawat, bus, atau bahan bakar dan tol jika menggunakan kendaraan pribadi.

Kalau tak membawa kendaraan, kamu mungkin tertarik untuk menyewa kendaraan pribadi agar lebih fleksibel mengunjungi banyak tempat. Ini juga menjadi pilihan hemat jika kamu bepergian dengan banyak orang. Namun, kamu juga bisa memanfaatkan transportasi umum atau taksi online untuk menjelajahi kota.

Terpenting, hitung semua biaya transportasi secara presisi agar kamu dapat gambaran mengenai anggaran yang harus disiapkan. Tambahkan 10 hingga 20 persen dari perkiraan untuk mengantisipasi kenaikan harga, terlebih kalau kamu berkunjung saat high season.

2. Biaya akomodasi

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi kasur hotel yang nyaman (unsplash.com/Point3D Commercial Imaging Ltd.)

Selanjutnya ada akomodasi seperti hotel, villa, atau tempat menginap yang juga memakan proporsi cukup besar dari keseluruhan biaya liburan. Namun kabar baiknya, saat ini terdapat beragam penginapan nyaman dengan range harga bervariasi yang bisa dipilih sesuai bujet. 

Sejumlah orang memilih penginapan sederhana karena lebih fokus mengeksplorasi seisi kota, sementara yang lainnya ingin menghabiskan waktu di hotel atau villa sehingga rela mengeluarkan bujet besar demi mendapat kenyamanan lebih.

Apapun pilihanmu, pastikan untuk memesan akomodasi lebih awal agar mendapatkan harga terbaik. Selalu bandingkan harga di berbagai platform dan manfaatkan promo seperti diskon atau cashback untuk menekan biaya akomodasi.

3. Biaya makan dan minum

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi cafe brasserie di Prancis (unsplash.com/Camille Brodard)

Tak kalah penting, biaya makan dan minum juga mesti diperhitungkan dan direncanakan dengan baik. Sebab, biaya ini tanpa disadari kerap membuat anggaran liburan menjadi bengkak. Godaan untuk mencicipi kuliner lokal yang lezat dan sulit ditemui di tempat lain terkadang tak tertahankan.

Mumpung lagi liburan, tak ada salahnya memanjakan diri dengan menikmati makanan lezat. Kamu tak perlu merencanakannya secara detail, cukup buat perkiraan kasar. Misalnya, anggarkan Rp100.000 untuk sekali makan. Kalau berencana makan tiga kali sehari, maka kamu perlu menyiapkan Rp300.000. Lalu, kalikan dengan jumlah durasi liburanmu.

Baca Juga: Kenapa Harga Tiket Pesawat Dadakan Lebih Mahal?

4. Biaya aktivitas atau hiburan

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi berlibur di taman bermain (pexels.com/Rohi Bernard Codillo)

Untuk mengunjungi beberapa tempat wisata, kamu mesti merogoh kocek untuk membayar biaya masuk. Karena itu, siapkanlah itinerary atau daftar tempat yang ingin dieksplorasi agar bisa memperkirakan jumlah biayanya. 

Sebaiknya beli tiket secara online agar mendapat potongan yang menguntungkan. Selain itu, dengan memiliki tiket online, kamu tak perlu mengantre lama untuk membelinya di loket. Cukup tunjukkan pada petugas dan scan tiketnya. Lebih praktis dan hemat waktu, bukan?

5. Biaya oleh-oleh

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi mencari oleh-oleh (pexels.com/Lara Jameson)

Bagi sebagian orang, membeli buah tangan menjadi salah satu agenda yang tak boleh dilewatkan saat berlibur, apalagi jika teman dan keluarga sudah menagihnya secara langsung. Kalau kamu berencana membawa pulang oleh-oleh, siapkan dana yang cukup untuk membelinya.

Buatlah daftar teman, kolega, atau keluarga yang akan menerima buah tangan. Kalau mau memberikan ke orang-orang terdekat saja juga tak masalah, kok. Jangan lupa riset harga sovenir atau makanan khas dari destinasi yang akan kamu kunjungi. Sesuaikan dengan bujet agar pengeluaranmu tetap terkendali.

6. Dana darurat

6 Biaya yang Harus Dipersiapkan saat Liburan, Ada Dana Darurat!ilustrasi dana darurat (unsplash.com/Towfiqu Barbhuiya)

Tentunya tak seorang pun ingin menghadapi situasi darurat di tengah liburan yang menyenangkan. Namun tak ada salahnya untuk berjaga-jaga dengan menyiapkan dana cadangan. Selain hal tak terduga seperti sakit atau kehilangan barang, biaya ini juga bisa menutup kebutuhan mendadak.

Sebagai contoh, membeli skincare yang tertinggal di rumah, belanja pakaian karena kehabisan baju atau celana bersih, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa menggunakan asuransi perjalanan untuk mengatisipasi keterlambatan atau pembatalan perjalanan atau biaya medis. Ini akan membuatmu lebih tenang sepanjang perjalanan.

Salah satu kunci liburan nyaman adalah memiliki persiapan yang matang, termasuk menyiapkan segala biaya dan anggaran. Artikel ini bisa menjadi panduan kalau kamu hendak merencanakan traveling, baik sendirian atau pun bersama keluarga. Semoga membantu, ya!

Baca Juga: 6 Tips Menghemat Biaya Liburan Keluarga ke Luar Kota

Nadhifa Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya