Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!

Biar liburan tetap nyaman dan aman

Liburan bersama keluarga di tempat yang lebih dingin seperti Bogor atau puncak adalah pengalaman yang menarik. Sebagai daerah yang dingin, wajar saja jika Bogor ataupun daerah Puncak banyak dipilih oleh wisatawan untuk menjadi tempat berlibur. Penginapan pun gak susah kok carinya. Kamu bisa pesan kamar hotel di bogor dengan mudah melalui Traveloka.

Selain menawarkan kemudahan, Traveloka juga bisa memberikan kamu keuntungan. Di Traveloka, ada fitur pilihan kamar “Free Cancellation”, yaitu fitur yang memudahkan  untuk mengajukan refund melalui aplikasi. Bahkan, kamu juga bisa mengajukan pembatalan gratis dan bisa refund.

Selain itu, Traveloka juga menyediakan sistem pembayaran yang fleksibel. Kamu bisa memesan kamar hotel sekarang dan membayarnya di kemudian hari di tanggal tertentu baik dengan kartu kredit atau PayLater.

Walaupun liburan di Bogor atau Puncak memang seru, apalagi jika bersama si kecil, namun ada beberapa persiapan yang sebaiknya diperhatikan, agar si kecil tetap bisa menikmati liburan tanpa takut merasa kedinginan dan selalu nyaman. 

Simak lengkapnya di bawah, ya! 

1. Pakaian dan selimut hangat

Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!Pakaian dan selimut hangat (123rf.com)

Pakaian hangat adalah salah satu perlengkapan utama yang harus dibawa saat bepergian ke daerah yang lebih dingin. Pastikan untuk membawa jaket tebal, sweater, syal, topi, sarung tangan, kaus kaki tebal, dan sepatu yang nyaman untuk anak-anak.

Jika berencana untuk melakukan kegiatan di luar ruangan seperti bermain di lapangan terbuka atau sekedar berjalan-jalan, pastikan untuk membawa perlengkapan yang sesuai.

Ketika menginap di daerah yang lebih dingin, selimut yang hangat sangat berguna untuk membantu menjaga anak-anak tetap hangat saat tidur di malam hari. Pastikan selimut yang disiapkan memiliki lapisan yang cukup tebal dan tahan dingin, ya! 

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Makan di Puncak Bogor dengan Pemandangan Alam

2. Perlengkapan untuk si Kecil

Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!Perlengkapan si Kecil (123rf.com)

Perlengkapan mandi yang lengkap dan bersih adalah suatu keharusan. Pastikan membawa handuk, sabun serta shampo. Siapkan juga handuk tambahan, terutama jika tempat menginap Anda tidak memiliki pemanas air. Jika memiliki fasilitas air hangat, tentu sangat membantu. Mandi air hangat bisa menjadi kebutuhan saat berada di tempat yang dingin.

Jika bepergian bersama bayi atau balita, pastikan untuk membawa perlengkapan bayi seperti popok, botol susu, formula, makanan bayi, dan peralatan makan bayi. Selain itu, bawa juga kereta bayi atau gendongan yang nyaman untuk membantu Anda membawa anak dengan mudah.

3. Obat-obatan dan perlengkapan kesehatan

Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!Perlengkapan obat-obatan (123rf.com)

Perlengkapan kesehatan selalu penting, terutama saat bepergian bersama anak-anak. Pastikan juga membawa obat-obatan umum seperti obat demam, obat flu, dan plester luka.

Selain itu, termometer, obat antialergi (jika diperlukan), dan obat batuk juga bisa berguna. Jika si Kecil memiliki kondisi kesehatan tertentu, pastikan membawa semua obat dan perlengkapan yang diperlukan.

4. Siapkan permainan dalam dan luar ruangan

Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!Ilustrasi permainan luar ruang (123rf.com)

Cuaca yang dingin kadang-kadang membuat kegiatan di luar ruangan kurang nyaman. Oleh karena itu, pastikan membawa permainan dan aktivitas dalam ruangan untuk menghibur anak-anak saat cuaca tidak mendukung kegiatan di luar. Buku, puzzle, board game, atau bahkan peralatan untuk membuat kerajinan tangan adalah pilihan yang tepat.

Jika berencana untuk melakukan kegiatan di luar ruangan, pastikan juga membawa perlengkapan seperti sepatu hiking, mantel hujan, dan peralatan berkemah jika diperlukan. Pastikan anak-anak juga memiliki peralatan yang sesuai, seperti sepatu yang tahan air dan jaket tahan angin.

5. Perlengkapan kebersihan dan makanan

Liburan ke Puncak Bareng Si Kecil, Ini 5 Hal yang Harus Disiapkan!Ilustrasi perlengkapan makanan untuk liburan (123rf.com)

Jangan lupa untuk membawa perlengkapan kebersihan seperti tisu basah, sabun cair, dan deterjen berukuran kecil untuk mencuci pakaian. Bawa juga bekal makanan dan minuman yang sesuai dengan selera anak-anak, terutama jika menghadapi kendala dalam menemukan makanan yang cocok untuk mereka di tempat tujuan.

Saat bepergian dengan anak-anak ke tempat yang lebih dingin seperti Bogor atau Puncak, persiapan yang matang sangat penting. Dengan membawa perlengkapan yang sesuai, Anda dapat memastikan bahwa liburan bersama keluarga berjalan lancar dan semua anggota keluarga tetap nyaman dalam cuaca yang lebih sejuk.

Oh iya jangan lupa kamu bisa memesan kamar hotel di puncak atau hotel di Bogor dengan mudah melalui Traveloka dan nikmati berbagai keuntungan di aplikasi Traveloka! (WEB)

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Keluarga di Puncak yang Paling Menyenangkan

Topik:

  • Bima Anditya Prakasa

Berita Terkini Lainnya