TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Plus Minus Traveling di Musim Liburan, Tiket Cepat Sold Out!

Musim liburan adalah momen padat orang jalan-jalan

ilustrasi bepergian (pexels.com/Veerasak Piyawatanakul)

Sebenarnya siapapun bebas mau traveling kapan saja, bahkan saat musim liburan sekalipun. Namun jika kamu berencana melakukan perjalanan jauh atau traveling di musim liburan, ketahui juga kalau ada sisi plus minusnya tersendiri. Karena musim liburan itu momennya banyak orang berpergian atau jalan-jalan, makanya bisa jadi momen yang bagus ataupun tidak untuk traveling

Lalu apa sajakah plus minusnya kalau traveling bertepatan dengan musim liburan? Mulai dari plusnya yang dapat menikmati liburan dengan pergi ke tempat impian, banyaknya promo tempat wisata, hingga minusnya terjebak macet di mana-mana. Tapi untuk lebih jelasnya tentang apa saja sisi plus minusnya traveling saat musim liburan dapat disimak satu-persatunya pada poin-poin berikut ini. 

1. Dapat menikmati waktu liburan dengan pergi ke tempat yang diimpikan

ilustrasi bepergian (pexels.com/Oleksandr Pidvalnyi)

Sebenarnya sisi plusnya kalau traveling di musim liburan ialah dapat menikmati waktu libur dengan pergi ke tempat yang diimpikan. Jadi ketika sedang libur panjang, waktu liburmu benar-benar dapat dimanfaatkan dan dinikmati dengan pergi kemanapun yang kamu mau. Daripada cuma di rumah saja dan berakhir melewatkan liburan dengan berleha-leha saja, sayang kan liburannya. 

2. Banyak promo menarik tempat wisata

ilustrasi taman bermain (pexels.com/Kyle Miller)

Sisi plus lainnya kalau traveling bertepatan dengan musim liburan ialah banyak tempat wisata yang mengadakan promo. Entah itu promo paket wahana permainan, tour guide gratis, hingga promo diskon tiket masuk ke tempat wisatanya. Karena ketika musim liburan, semua tempat wisata berlomba-lomba menarik perhatian untuk meramaikan pengunjung. 

Baca Juga: 5 Alasan Traveling di Luar Musim Liburan Akan Lebih Menyenangkan

3. Tiket cepat banget habis dan naik harga, sehingga harus booking dari jauh hari

ilustrasi tiket (pexels.com/Torsten Dettlaff)

Tapi kalau traveling-nya di musim liburan, kamu juga harus tahu sisi minusnya untuk dijadikan bahan pertimbangan. Yang mana salah satu minusnya itu tiket cepat sekali habis dan harganya pun naik drastis, sehingga harus booking dari jauh-jauh hari. Kalau telat cari tiketnya bisa boncos karena mengeluarkan biaya traveling lebih besar untuk tiket. 

4. Capek di perjalanan karena macet

ilustrasi jalan macet (pexels.com/Julia Volk)

Minus lainnya kalau traveling saat musim liburan juga terletak pada padatnya jalanan yang menyebabkan macet. Bagi kamu yang punya agenda perjalanan panjang pasti bakalan capek banget kalau berhadapan dengan jalanan macet di mana-mana. Bisa-bisa malah liburannya kurang berkesan kalau energinya terkuras habis karena capek di jalan. 

Verified Writer

afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya