5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya Syahdu

View alamnya menawan

Ada banyak pilihan kegiatan untuk menghabiskan waktu liburan di Kota Cimahi. Salah satunya adalah menikmati suasana alam dengan berkemah di alam terbuka. Suasana Kota Cimahi yang asri pas buat kamu yang ingin lebih dekat dengan alam, tapi dengan sensasi dan cara berbeda.

Memang gak banyak opsi tempat camping di Cimahi. Namun, beberapa tempat berikut ini bisa jadi destinasi berkemahmu bersama keluarga atau teman. Beberapa di antaranya berada di kawasan yang seru buat menikmati sunset dan sunrise. Cek ulasan lengkapnya, ya.

1. Teras Ciseupan Cimahi

5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya SyahduTeras Ciseupan Cimahi (google.com/maps/cep budhi darma)

Jika kamu gak ingin repot mempersiapkan perlengkapan berkemah, Teras Ciseupan Cimahi adalah tempat yang tepat. Di sini, kamu gak perlu membawa tenda dan bersusah payah mendirikannya karena bisa langsung menempatinya. Sebab, tenda di sini merupakan tenda siap guna seperti tenda-tenda glamping.

Tempat camping di Cimahi ini juga menyediakan layanan fasilitas yang lengkap dan bersih untuk membuatmu nyaman selama bermalam. Tertarik menginap di sini?

Alamat Teras Ciseupan Cimahi: Pancanaka Hill, Jalan Sanghyang, Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat

Kontak Teras Ciseupan Cimahi: 0821-1726-1054

Tarif per malam Teras Ciseupan Cimahi: sekitar Rp650 ribu-Rp750 ribu

2. Kalasenja Family Camping

5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya SyahduKalasenja Family Camping (google.com/maps/Meiichan)

Sensasi berkemah seru dengan sajian pemandangan indah dari Gunung Tangkuban Parahu bisa kamu rasakan di Kalasenja Family Camping. Suasananya akan jadi lebih syahdu saat malam hari. Apalagi kalau sambil menikmati api unggun dan ditemani dengan segelas kopi hangat.

Tempat camping di Cimahi ini pun menyediakan dua jenis tenda untuk disewa, yakni Arunika dan Sandykala. Menariknya, kedua tenda tersebut memiliki bentuk unik yang berbeda. Tenda Arunika berbentuk kerucut, sedangkan Sandykala berbentuk setengah tabung.

Fasilitasnya juga lengkap banget. Setiap tenda akan dilengkapi dengan kursi, meja, TV, AC, WiFi, karpet, sarapan, air minum, dan camilan. Gak cuma itu, di sini juga tersedia kolam renang dan restoran juga, lho.

Alamat Kalasenja Family Camping: Kolonel Masturi KM.4 No.157, Jambudipa, Kecamatan Cisarua, Kota Cimahi, Jawa Barat 

Kontak Kalasenja Family Camping: 0821-3456-5252

Tarif per malam Kalasenja Family Camping: sekitar Rp550 ribu-Rp650 ribu

Baca Juga: The Edge Harau Glamping: Lokasi, Tarif Menginap, dan Daya Tarik

3. Puncak Salam Cimahi

5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya SyahduPuncak Salam Cimahi (google.com/maps/indra triadhi)

Jika ingin berkemah di Puncak Salam Cimahi, maka kamu harus mempersiapkan perlengkapan sendiri. Sebab, lokasi kemah ini berada di atas perbukitan dan tidak ada jasa sewa perlengkapan kemah di tempat ini. Kamu juga perlu mempersiapkan segala kebutuhan seperti air dan amunisi makanan sendiri karena tak ada penjual makanan di sini.

Menariknya lagi, untuk sampai di camping ground ini, kamu perlu mendaki 856 anak tangga yang ada pada jalur pendakian. Akan tetapi, ada peraturan Kampung Adat Cireundeu yang harus kamu patuhi, yakni tidak boleh mengenakan alas kaki saat mendaki.

Alamat Puncak Salam Cimahi: Kampung Adat Cireundeu, Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat

Kontak Puncak Salam Cimahi: -

Tarif per malam Puncak Salam Cimahi: gratis

4. Bumi Perkemahan Cireundeu

5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya SyahduBumi Perkemahan Cireundeu (google.com/maps/Elivas Simatupang)

Bumi Perkemahan Cireundeu berlokasi tak jauh dari Puncak Salam Cimahi. Tempat camping ini cocok buat kamu pemula yang belum terbiasa mendaki. Letaknya tidak berada di kaki perbukitan yang tidak terlalu tinggi.

Di sini kamu bisa menikmati sunset dan city light Cimahi saat malam hari. Jika beruntung, kamu juga bisa menyaksikan atraksi latihan penerjun payung. Kalau bosan berada di tenda, kamu juga bisa coba tracking ke hutan adat maupun memasang hammock untuk bersantai.

Alamat Bumi Perkemahan Cireundeu: Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat

Kontak Bumi Perkemahan Cireundeu: 0812-2329-3514

Tarif per malam Bumi Perkemahan Cireundeu: -

5. D'Lamping Coffee & Camp

5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya SyahduD'Lamping Coffee & Camp (google.com/maps/Daniel Tobing)

Tempat camping di Cimahi yang satu ini menawarkan konsep berkemah yang berbeda. Pasalnya, lokasinya berada di pinggir tebing, tapi yang menghadap ke pemandangan asri perbukitan. Kamu juga bisa berkemah tanpa ribet membawa peralatan sendiri dari rumah. Mulai dari tenda, kasur, hingga air minum sudah disediakan. Nah, di sini ada juga restoran sederhana yang bisa kamu kunjungi untuk berburu santapan nikmat atau sekedar minum segelas kopi hangat. 

Alamat D'Lamping Coffee & Camp: Pakuhaji Tengah, Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat

Kontak D'Lamping Coffee & Camp: 0813-9579-1503

Tarif per malam D'Lamping Coffee & Camp: sekitar Rpp200 ribu-Rp1 juta

Gimana, kamu tertarik buat mampir ke tempat camping di Cimahi yang mana, nih? Masing-masih tempat punya keunggulan dan fasilitas serta tarif per malam yang variatif banget, ya? Kamu bisa pilih sesuai bujet yang kamu sediakan.

Yuk, cari tahu lebih banyak rekomendasi tempat camping di kota lainnya hanya di IDN Times!

Baca Juga: 7 Glamping Pangalengan Bandung yang Cocok buat Healing

Topik:

  • Uswatun Khasanah
  • Lea Lyliana
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya