3 Wisata Sejarah Buleleng Bali yang Menarik untuk Dikunjungi

Biar gak ke wisata itu-itu saja~

Intinya Sih...

  • Bali memiliki wisata sejarah menarik di Kabupaten Buleleng, seperti Rumah Asal Nyoman Rai Srimben yang bisa dikunjungi gratis.
  • Gedong Kirtya adalah perpustakaan lontar yang menyimpan jutaan cerita masa lampau, dengan teknik dan alat penulisan kuno.
  • Puri Agung Buleleng adalah istana kerajaan Singaraja yang dibangun pada 1604 dan dibuka untuk publik sejak 2007.

Bukan hanya wisata alam atau kuliner saja, Bali masih memiliki sederet wisata sejarah yang tak kalah menarik, khususnya di Kabupaten Buleleng. Setidaknya, ada beberapa wisata sejarah yang terletak di satu area, sehingga kamu bisa mengunjunginya dengan jalan kaki. 

Berikut beberapa rekomendasi wisata sejarah Buleleng Bali yang menarik untuk dikunjungi. Semuanya memiliki nilai sejarah yang tinggi, lho!

1. Rumah Asal Nyoman Rai Srimben

3 Wisata Sejarah Buleleng Bali yang Menarik untuk DikunjungiRumah Nyoman Rai Srimben (instagram.com/afrijalakbar)

Pertama, ada Rumah Asal Nyoman Rai Srimben yang menjadi tempat tinggal ibunda Bung Karno. Diketahui, Nyoman Rai Srimben menghabiskan masa hidupnya sebelum menikah di sini. 

Lokasinya berada di Jalan Gunung Batur Nomor 24, Paket Agung, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali Utara. Di sini, para wisatawan dapat mengetahui kisah hidup Nyoman Rai Srimben secara lengkap dari penjelasan pemandu di lokasi. 

Rumah Asal Nyoman Rai Srimben buka setiap hari dan tiketnya gratis. Namun, kamu disarankan untuk datang selain hari libur atau hari upacara adat di Bali.

2. Gedong Kirtya

3 Wisata Sejarah Buleleng Bali yang Menarik untuk DikunjungiGedong Kirtya (instagram.com/ulinyusron)

Berikutnya, ada Gedong Kirtya yang menyimpan jutaan cerita masa lampau. Perpustakaan lontar ini didirikan pada 2 Juni 1928 dan mulai dibuka untuk umum pada 14 September 1928. 

Kamu bisa mengetahui sejarah, teknik, dan alat yang dipakai untuk menulis di atas lontar, hingga mengintip isi lembaran lontar kuno. Lokasinya terletak di Jalan Veteran Nomor 20, Kelurahan Paket Agung, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali. 

Baca Juga: Bali Masuk dalam Daftar Pulau Terbaik di Dunia, Kalahkan Yunani

3. Puri Agung Buleleng

3 Wisata Sejarah Buleleng Bali yang Menarik untuk DikunjungiPuri Agung Singaraja atau Puri Gde Buleleng (instagram.com/puriagungsingaraja)

Tak jauh dari Gedong Kirtya, para wisatawan bisa berkunjung ke Puri Agung Buleleng. Jaraknya hanya sekitar 500 meter saja, jadi bisa diakses dengan berjalan kaki. 

Puri Agung Buleleng juga dijuluki sebagai Istana Kerajaan Singaraja di Buleleng. Puri ini dibangun Raja Ki Gusti Anglurah Pandji Sakti pada 30 Maret 1604 dan dibuka untuk publik sejak 2007. 

Wisata bersejarah di atas ternyata cukup menarik untuk dikunjungi bukan? Langsung masukkan ke dalam daftar kunjunganmu, yuk!

Baca Juga: 5 Objek Wisata di Desa Munduk Buleleng, Tenang dan Bebas Bising!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya