5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di Bali

Biaya hidup lebih terjangkau

Sudah menjadi rahasia umum bahwa Bali termasuk tujuan favorit turis asing untuk liburan di Indonesia. Lambat laun, bukan sekadar pilihan tempat wisata, tetapi banyak yang memilih menetap di Pulau Dewata. Saking betahnya, sejumlah turis asing mendapat sanksi, karena overstay atau justru memilih menetap dan pindah kewarganegaraan Indonesia.

Berjumpa turis asing bak orang lokal di berbagai sudut Bali, kini sudah menjadi hal lumrah. Sebenarnya apa, sih, yang membuat turis asing mau menetap di Bali? Berikut beberapa alasannya yang perlu kamu tahu.

1. Biaya hidup lebih terjangkau

5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di BaliPotret wisatawan di salah satu tempat makan di Bali (IDN Times/Dewi Suci)

Biaya hidup termasuk pertimbangan utama bagi siapa saja yang ingin menetap di lingkungan baru. Demikian pula para turis asing yang memilih menetap di Bali. Mayoritas dari mereka menganggap biaya hidup di Bali lebih terjangkau dibandingkan negara asalnya, terutama negara Barat.

Turis asing yang tinggal di Bali dapat menikmati gaya hidup nyaman tanpa perlu mengeluarkan biaya tinggi. Sewa rumah, vila dengan kolam renang pribadi, transportasi, maupun kuliner di Bali sering kali lebih terjangkau dan banyak pilihan. Mereka pun bisa tetap nyaman dengan memilih gaya hidup sederhana, seperti berbelanja di pasar tradisional dan makan di warung.

2. Budaya yang kaya dan Keramahan masyarakatnya

5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di BaliPotret Tari Kecak di Pura Luhur Uluwatu Bali (IDN Times/Dewi Suci)

Kekayaan budaya dan keramahan masyarakat Bali berhasil memikat sejumlah wisatawan untuk berkunjung maupun menetap di sana. Upacara tradisional maupun hari-hari penting umat Hindu di Bali begitu semarak. Beberapa tempat wisata juga menawarkan pertunjukan dan sanggar tari serta kesenian tradisional.

Kekayaan budaya tersebut dapat mewarnai hari selama menetap di Bali. Pada beberapa kesempatan, turis asing pun bisa berpartisipasi merasakan pengalaman berbeda. Gak jarang mereka juga belajar budaya Bali secara langsung dari warga lokal.

Keramahan dan toleransi masyarakat Bali dapat membuat turis asing lebih nyaman. Masyarakat Bali juga terbuka terhadap keberadaan turis asing. Jadi, mereka merasa diterima dengan hangat.

3. Keindahan alam dan iklim tropis yang bersahabat

5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di BaliPotret wisatawan main kano di Bali (IDN Times/Dewi Suci)

Pesona Bali semakin lengkap dengan keindahan alamnya yang dapat dijelajahi kapan saja. Deretan pantai, pegunungan, hutan, hingga hamparan sawah menjadi panorama yang memanjakan mata. Hal ini dapat membuat turis asing merasa rileks, bisa traveling maupun refreshing sepanjang hari.

Bali juga dikenal menjadi pusat yoga dan spa, selaras dengan nuansa alam serta budaya lokalnya. Cocok bagi turis asing yang ingin menerapkan gaya hidup sehat. Pasalnya, lingkungan yang mendukung untuk kesehatan fisik dan mental mereka.

Iklim tropis yang bersahabat membuat mereka dapat melakukan berbagai aktivitas di luar ruangan sepanjang tahun. Di antaranya seperti hiking, surfing, bersepeda, dan sekadar jalan kaki di pinggiran kota. Termasuk alasan penting bagi mereka dari negara subtropis yang sangat dipengaruhi iklim.

Baca Juga: 5 Culture Shock Bekerja di Bali, Banyak Tanggal Merah yang Bikin Iri

4. Komunitas internasional yang aktif

5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di BaliPotret wisatawan mancanegara di Savaya Bali (IDN Times/Dewi Suci)

Terdapat banyak ekspatriat –warga negara asing yang menetap sementara atau selamanya di luar negeri tanpa meninggalkan status kewarganegaraan asal– yang tertarik ke Bali. Apalagi bagi para freelancer, wirausahawan, dan digital nomad. Bali seperti paket lengkap yang dapat memberikan tempat kerja dan ekosistem pendukung sekaligus.

Para ekspatriat tersebut berkembang pesat dan membentuk komunitas internasional yang aktif serta beragam. Para turis asing itu bisa berkomunikasi melalui grup di media sosial dan memudahkan mereka terhubung satu sama lain. Sebagian lagi tertarik menggelar acara tertentu untuk bersosialisasi dan mencari teman secara langsung.

5. Visa turis yang mudah diperoleh

5 Alasan Kenapa Turis Asing Suka Tinggal dan Menetap di BaliPotret wisatawan mancanegara di Pantai Nyanyi, Bali (IDN Times/Dewi Suci)

Visa turis menjadi dokumen penting yang memungkinkan turis asing tinggal di Indonesia, termasuk Bali selama berbulan-bulan. Turis asing dapat menggunakan visa kunjungan dengan izin tinggal paling lama 60 hari dan dapat diperpanjang sebanyak 4 kali untuk satu kali kunjungan.

Persyaratan visa turis cenderung mudah dipenuhi dan terjangkau, seperti paspor, tiket pulang-pergi, kepemilikan asuransi kesehatan, dan rekening koran. Tak heran kalau turis asing yang memilih untuk memperpanjang visa mereka secara berkala. Tersedia pula visa tinggal terbatas bagi para pekerja maupun lansia mancanegara yang ingin menghabiskan masa tua di Indonesia.

Itulah beberapa alasan kenapa turis asing sangat suka tinggal dan menetap di Bali. Ternyata, biaya hidup terjangkau bukan satu-satunya alasan turis asing menetap di Bali.

Kekayaan budaya, keindahan alam, dan lingkungan yang bersahabat membuat mereka nyaman. Ditambah lagi, dokumen izin tinggal yang mudah didapat dan diperpanjang secara berkala membuat mereka makin betah.

Baca Juga: 10 Pantai Pasir Putih yang Paling Eksotis dan Populer di Bali 

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya