Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips Wisata

Lokasi Curug Pitu sangat mudah dijangkau

Banjarnegara merupakan kabupaten di Jawa Tengah yang terkenal dengan wisata alamnya. Bagi kamu yang liburan di Banjarnegara, jangan cuma ke Dataran Tinggi Dieng. Masih banyak wisata alam lainnya yang patut untuk dijelajahi, seperti Curug Pitu.

Curug Pitu berupa air terjun tujuh tingkat yang mudah dijangkau dari pusat Kota Banjarnegara maupun Wonosobo. Para pelancong juga gak perlu berjalan di medan yang sulit untuk melihat air terjun.

Kalau berminat liburan ke wisata air, informasi wisata Curug Pitu di Banjarnegara ini bisa jadi gambaran paling tepat. Gak bakal rugi kalau kamu ke sini!

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips WisataCurug Pitu Banjarnegara (instagram.com/dewiiallunaa)

Lokasi: Desa Kemiri, Kecamatan Sigaluh, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00—16.00 WIB.

Harga: Rp5.000.

2. Rute menuju Curug Pitu Banjarnegara

Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips WisataCurug Pitu Banjarnegara (instagram.com/ariftlewanxsofikhin)

Curug Pitu mudah dijangkau dari pusat Kota Banjarnegara maupun Wonosobo. Jaraknya sekitar 10 km dari Alun-alun Banjarnegara dan membutuhkan waktu 20 menit untuk bisa sampai air terjun. Jalannya sudah beraspal, meski tidak terlalu lebar.

Dari pusat kota Banjarnegara, kamu perlu menuju Tugu Banjarnegara dan ke arah Jalan Pemuda—Jalan Raya Banjarnegara—Wonosobo. Sekitar 7 km dari Tugu Banjarnegara, kamu akan menjumpai papan petunjuk menuju Curug Pitu. Belok kanan, kamu akan tiba di area Curug Pitu sejauh 3 km lagi.

Kamu akan menjumpai loket wisata di dekat tempat parkir. Setelah itu, kamu bisa memarkirkan kendaraan terlebih dahulu. Kemudian berjalan kaki sekitar 20 menit untuk bisa sampai di Curug Pitu.

3. Pesona Curug Pitu Banjarnegara

Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips WisataCurug Pitu Banjarnegara (instagram.com/palase.smkn1bawanginstagram.com/baraschoolofficial)

Setelah melalui pemukiman terakhir di jalur menuju Curug Pitu, kamu akan disuguhi pemandangan hijau dan hawa sejuk. Banyak perkebunan dan pepohonan di kiri maupun kanan jalan, berlatar pegunungan. Suasana tenang nan syahdu pun mulai terasa.

Seperti namanya, Curug Pitu berupa wisata air terjun tujuh tingkatan yang dapat dikunjungi secara terpisah. Jarak antara air terjun yang satu dengan lainnya sekitar 20–50 meter. Semakin ke atas, rute trekking juga akan semakin menantang.

Curug ketujuh menjadi tempat favorit para pengunjung. Tingginya sekitar 30 meter dengan tebing batuan berundak bak anak tangga. Air terjun ini sangat tergantung pada musim, saat musim hujan debitnya akan tinggi dan berkurang ketika musim kemarau.

Selain menikmati keindahan dan kesegarannya, kamu juga bisa mencoba aktivitas menantang di sini. Curug Pitu kerap menjadi tempat untuk rappelling, baik yang sudah berpengalaman maupun pemula. Namun, kamu harus membawa peralatan sendiri, ya.

Baca Juga: 5 Wisata Alam Banjarnegara Dengan Pemandangan Memukau Selain Dieng

4. Fasilitas di Curug Pitu Banjarnegara

Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips WisataCurug Pitu Banjarnegara (instagram.com/pusyta_sariee23)

Kawasan wisata Curug Pitu sudah dilengkapi dengan area parkir kendaraan yang cukup luas. Dapat digunakan untuk kendaraan roda dua maupun roda empat. Letaknya dekat dengan loket.

Dilengkapi pula dengan toilet untuk kamu yang ingin bersih diri dan ganti pakaian setelah bermain air. Ada musala yang dapat digunakan untuk beribadah. Kalau mau istirahat, tersedia gazebo dan warung makan.

5. Tips berkunjung ke Curug Pitu Banjarnegara

Curug Pitu Banjarnegara: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips WisataCurug Pitu Banjarnegara (instagram.com/alth4f)
  1. Kamu sebaiknya menggunakan kendaraan roda dua, karena jalan akan semakin sempit saat mendekati kawasan Curug Pitu.
  2. Berkunjung saat pertengahan hingga akhir musim hujan, karena debit airnya gak terlalu besar dan cukup bersahabat.
  3. Kenakan alas kaki yang nyaman, karena harus berjalan kaki untuk bisa sampai air terjun.
  4. Bawalah bekal makanan dan pakaian ganti dari rumah, jika ingin piknik maupun bermain air saat mengunjungi air terjun.
  5. Kalau ingin melakukan aktivitas ekstrem, seperti rappelling, sebaiknya izin pada pengelola dan membawa peralatan sendiri. Pastikan didampingi oleh orang yang sudah berpengalaman, ya!

Curug Pitu merupakan air terjun tujuh tingkatan di Banjarnegara yang mudah dijangkau. Pengunjung bisa bermain air hingga rappelling untuk menikmati keindahan serta kesegarannya. Cocok sebagai tempat liburan bersama teman maupun keluarga, nih!

Baca Juga: Curug Bibijilan Sukabumi: Lokasi, Harga Tiket, dan Tips Wisata

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya