TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ternyata, Indonesia Juga Punya Tembok Besar Seperti China lho!

Sebelum ke Tiongkok, ke Bukittinggi dulu deh!

wikimedia.org

Selain Kota Padang, Sumatera Barat juga memiliki kawasan lain sebagai tujuan wisata. Bukittinggi
salah satunya. Terletak di rangkaian Pegunungan Bukit Barisan, membuat Bukittingi memiliki udara
yang sejuk.

Memiliki berbagai macam destinasi, membuat Bukittinggi selalu ramai pengunjung. Di antaranya Jam Gadang, Ngarai Sianok, Goa Jepang, dan Rumah Adat Baanjuang. Tak hanya itu, ada pula
Janjang Saribu atau Great Wall of Koto Gadang, yang berlokasi di Bukit Apit Puhun, Guguk Panjang,
Bukittinggi.

Baca juga: 15 Potret Liburan Sederhana Mark Zuckerberg, Tetap Asik!

Janjang Saribu Punya Ratusan Anak Tangga

wikimedia.org

Dalam Bahasa Minang, janjang berarti tangga, sedangkan saribu berarti seribu. Meskipun begitu,
jumlah anak tangga yang dimiliki Janjang Seribu sebenarnya tak sampai 1.000 buah. Janjang Saribu
sebenarnya memiliki ratusan anak tangga. Saking banyaknya, orang-orang menyebutnya memiliki
1.000 anak tangga.

Dulunya, tangga pada Janjang Saribu ini digunakan warga setempat untuk mengangkut air dari
dasar ngarai ke permukiman. Hal ini dikarenakan ada permukiman warga di puncak
yang disebut dengan Bukit Apit.

Panoramanya Begitu Menakjubkan

singaporenbeyond.com

Terlepas dari jumlah anak tangganya, Janjang Saribu memiliki panorama yang menakjubkan. Dari atas sana, tampak lembah nan hijau, Ngarai Sianok, dan Gunung Singgalang.

Selain itu, Janjang Saribu juga dihiasi dengan tembok berwarna abu-abu di sisi kanan dan kiri. Tujuannya tentu saja agar terhindar dari bahaya, mengingat lokasinya yang berada di sisi jurang.
Namun, bukan hanya sebagai pengaman, tembok yang artistik tersebut ternyata terinspirasi dari
Tembok Besar China.

Benar saja, karena jarak dari ujung ke ujung yang cukup panjang, ditambah tembok abu-abu di sisi
kanan dan kiri, membuat tempat ini mirip dengan Tembok Besar China. Tak heran jika destinasi ini
mendapat julukan replikanya Tembok Besar China atau The Great Wall of Koto Gadang.

Baca juga: Liburan Romantis 11 Artis yang Bikin Iri, Terinspirasi yang Mana nih

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya