TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Permainan Arung Jeram di Jawa Timur, Seru Semua!

#PiknikAsik Benar-benar memacu adrenalin!

instagram.com/rafting.kaliwatu

Arung jeram atau yang juga disebut rafting merupakan olahraga yang diperuntukkan bagi mereka yang menyukai tantangan. Berikut ini adalah lima rekomendasi tempat rafting terbaik dengan jeram ekstrim dan pemandangan yang indah di Jawa Timur. Simak, ya.

1. Rafting Songa Adventure, Probolinggo

instagram.com/explore.bali.eastjava

Rafting Songa Adventure terletak di sungai Pekalen, Desa Ranu Gedang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Tempat rafting ini tidak hanya memiliki jeram yang sangat ekstrim tetapi juga memiliki pemandangan yang sangat asri di sekitarnya. Hal ini tentu saja dapat menambah sensasi rafting yang menakjubkan.

Tempat rafting Songa Adventure memiliki dua tempat, yaitu sungai pekalen bawah dan sungai pekalen atas. Di sungai pekalen bawah biasanya digunakan untuk rafting bersama keluarga karena arus sungainya yang tidak terlalu deras. Sedangkan bagi kamu yang suka menguji adrenalin silakan pilih sungai pekalen atas. Di sepanjang aliran sungai kamu akan menemukan air terjun, tebing batu, gua kelelawar dan iguana.

Baca Juga: 10 Lokasi Arung Jeram Terbaik di Indonesia, Berani Coba?

2. Rafting Kasembon, Malang

instagram.com/ariawan_ircham

Terletak di Desa Bayem, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, tempat rafting ini sudah sangat populer di kalangan para rafter. Tempat rafting ini berada di aliran sungai Sumber Dandang dan memiliki jeram dengan grade 2-3. Pemandangan perbukitan hijau di sekitar sungai bisa mengurangi rasa deg-degan kamu saat melakukan rafting disini, lho. Kamu yang di Malang, apakah sudah pernah merasakan sensasi rafting di Kasembon?

3. Rafting Pacet, Mojokerto

instagram.com/raftingobech

Jika kamu ingin rafting di tempat dengan pemandangan alam yang cantik nan eksotis, pilihlah Rafting Pacet di Mojokerto ini. Aliran sungai asli dari alam dengan jeram hingga 90% ditambah gradenya 2-3 wajib kamu datangi dan rasakan sendiri sensasi deg-degannya.

4. Rafting Sungai Konto, Kediri

instagram.com/brodede__

Kediri rafting di aliran sungai Konto ini cocok untuk kamu yang memiliki jiwa petualang. Kamu akan dibawa mengarungi sungai Konto sejauh 8 km, lho. Belum lagi pemandangan alamnya yang menyejukkan akan menambah sensai rafting yang berbeda dan sulit dilupakan.

Baca Juga: Sudah Pernah Coba Arung Jeram Buatan Paling Seru Ini? Keren Banget!

Verified Writer

Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya