TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Masjid Terindah di Timur Tengah, Ada Blue Mosque dan Pink Mosque

Rasakan sensasi beribadah di atas karpet khas Persia

potret masjid agung sheikh zayed di malam hari (instagram.com/domenti_ch)

Sebagai tempat ibadah umat muslim, masjid biasanya berukuran besar dan megah guna menampung banyak jamaah yang datang. Negara di kawasan Timur Tengah yang mayoritas penduduknya beragama muslim, tentunya memiliki banyak masjid yang luar biasa indah dan membuat takjub mata yang memandang.

Keindahan dan keajaiban arsitektur masjid di Timur Tengah begitu populer dan banyak menarik para wisatawan untuk datang berkunjung. Melansir dari cntravellerme, berikut adalah masjid terindah di Timur Tengah yang bisa kamu kunjungi.

1. Masjid Hagia Sophia, Turki 

potret masjid hagia sophia (instagram.com/bilalylmaz.54)

Hagia Sophia merupakan salah satu masjid terbesar dan terindah di timur tengah. Bangunan ibadah yang megah ini terletak di Istanbul, ibu kota Turki. Masjid yang dibangun pada abad ke 6 ini, menurut terjemahan Yunani artinya adalah kebijaksanaan Ilahi.

Salah satu keunikannya adalah pada bagian dalam langit-langit masjid dipenuhi perpaduan mozaik emas khas era Bizantium dan tulisan kaligrafi dari masa Kesultanan Ottoman.

Hagia Sophia juga memiliki kubah raksasa dengan empat menara yang digunakan untuk melantunkan adzan. Saking besarnya, kubah ini dapat dilihat hingga bermil-mil jauhnya. Masjid ini masih diperkaya dengan pilar marmer, dinding, lantai, dan kolom yang sangat besar.

Di bawah kubah ada 40 jendela yang memungkinkan sinar matahari masuk dan memberikan pantulan refleksi yang indah. Hagia Sophia juga ditetapkan sebagai bagian dari situs warisan dunia UNESCO pada 1985. Masjid ini bisa dikunjungi oleh wisatawan muslim maupun non muslim tanpa dikenakan biaya apapun.

Baca Juga: 5 Masjid Dunia yang Tidak Memiliki Kubah, Unik dan Keren!

2. Masjid Sultan Ahmed, Turki 

potret interior masjid sultan ahmed (instagram.com/sameer_nk)

Masjid Sultan Ahmed atau yang dikenal dengan nama 'Blue Mosque' merupakan salah satu masjid paling indah di timur tengah. Kamu akan dibuat takjub dengan interior masjid ini.

Tempat ibadah di Turki ini memiliki 21.043 lantai dengan keramiknya yang didominasi oleh warna biru, yang khusus didatangkan dari Kota Iznik, bagian tenggara Istanbul. Tambahan lagi, ada enam menara yang berdiri kokoh nan indah di sekitar masjid. Keindahannya ini sangat menakjubkan bila di malam hari.

Masjid ini dibangun antara tahun 1609–1616. Lantai bawah masjid yang letaknya bersebrangan dengan Masjid Hagia Sophia ini juga dihiasi oleh keramik, dengan desain tradisional seperti bunga.

Sementara pada lantai atas masjid, terdapat lebih dari 200 kaca patri dengan desain unik. Ayat-ayat Al Quran turut menghiasi keindahan bagian dalam masjid tersebut. Jika ingin berkunjung ke sini, pengunjung wajib menggunakan pakaian tertutup.

 3. Masjid Agung Sheikh Zayed, Abu Dhabi  

potret masjid agung sheikh zayed (instagram.com/jemattioli)

Di Abu Dhabi, ibu kota Uni Emirat Arab ada Masjid Agung Sheikh Zayed yang megah. Masjid ini dibangun pada tahun 1996 dengan ketinggian 11 meter di atas permukaan laut dan 9,5 meter di atas permukaan tanah.

Butuh waktu 12 tahun untuk membangun masjid ini dengan total biaya sekitar US$ 545 juta. Dengan luas area 22.412 meter persegi, masjid ini dapat menampung hingga 40.000 jamaah.

Siapa pun akan terpesona melihat keindahan masjid ini yang memiliki 82 kubah marmer putih, 1096 kolom eksterior, 96 kolom internal semi mulia bertahtakan permata dan 7 lampu gantung kristal swarovski berlapis emas 24 karat. Luar biasa bukan?

Dan karpetnya itu lho, karpet handmade terbesar di dunia. Halamannya memiliki desain mozaik dengan marmer putih dari Yunani dan Italia, yang dikenal sebagai marmer paling murni di dunia. Ayat-ayat dari Al-Qur’an pun ditulis dalam tiga jenis kaligrafi Arab.

4. Masjid Nasir al Mulk, Iran 

potret Masjid Nasir al Mulk (instagram.com/nasiralmulkmosque)

Masjid Nasir al Mulk atau yang dikenal dengan 'Pink Mosque' berada di Shiraz, salah satu kota tertua di Iran. Masjid menawan ini dibangun antara tahun 1876-1888.

Masjid unik yang telah berusia lebih dari 150 tahun ini dinamai 'Masjid Pink' karena lantainya didominasi warna merah muda yang menyelimuti langit-langit. Keindahan eksterior pada bangunan suci ini tampak pada dindingnya yang melengkung indah dengan langit-langit tinggi, khas Timur Tengah.

Sedangkan keindahan interior-nya terletak pada jendela dengan seni kaca patri full colorful mozaik yang memesona. Lengkungan dan ceruk interior masjid juga menampilkan aksen rumit nan indah.

Waktu terbaik mengunjungi masjid ini adalah di pagi hari. Ketika cahaya matahari pagi menimpa ratusan kaca patri dan memantulkan spektrum warna mozaik ke lantai masjid yang memukau mata.

Berkunjung ke masjid ini, kamu akan merasakan sensasi beribadah di karpet khas Persia sambil ditemani colorful lights yang indah. Membuatmu seolah berada di negeri 1001 malam.

Baca Juga: 11 Masjid Terbesar di Dunia, Masjid Istiqlal Ada di Nomor Berapa?

Verified Writer

Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya