Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?

Bikin momen 17-an kurang meriah

Intinya Sih...

  • Penyebab suara speaker sember
  • Kualitas rendah, kabel dan konektor rusak, pengaturan audio tidak tepat, kerusakan pada power supply dan power amplifier
  • Cara mengatasinya
  • Pukul cone speaker, periksa kabel dan konektor, atur volume dengan tepat, periksa power supply dan power amplifier
  • Kerusakan pada komponen speaker
  • Sobekan pada cone speaker, lepasnya lem yang menghubungkan spool speaker ke cone, posisi spool yang tidak berada di tengah dapat merusak speaker

Ketika momen Agustusan tiba, gaung suara speaker bakal terdengar di mana-mana. Baik di perkampungan, perumahan, maupun acara-acara pemerintahan. Biasanya akan ada serangkaian agenda dan kegiatan yang memeriahkan nuansa kemerdekaan, seperti lomba-lomba, hiburan, hingga upacara.

Namun, tidak jarang kamu mungkin mendapati permasalahan suara speaker yang sember sehingga produksi suaranya jadi tidak jelas dan kurang nyaman didengar. Kalau kamu kebetulan sedang menjadi operator sound system untuk acara 17 Agustus nanti, jangan langsung gegabah menyimpulkan kalau speaker kamu rusak, ya! Bisa jadi, ada beberapa komponen tertentu yang perlu kamu cek dan identifikasi yang disinyalir menjadi sumber penyebab speaker sember.

Apakah kamu penasaran kira-kira apa penyebabnya? Cermati dugaan suara speaker menjadi sember dan beberapa tips mengatasinya berikut!

1. Kualitas speaker yang buruk meningkatkan risiko suara speaker jadi sember

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi speaker (unsplash.com/Sandy Kawadkar)

Penyebab terbesar suara speaker yang dihasilkan jadi sember adalah kualitas speaker itu sendiri. Speaker dengan kualitas rendah seringkali tidak mampu menghasilkan suara yang jernih dan cenderung menghasilkan suara yang pecah atau sember ketika diatur pada volume tinggi. Ketika acara Agustusan, penggunaan speaker berkualitas baik sangat amat disarankan.

Untuk itu, penyebab speaker sember ini bisa kamu akali dengan memukul cone speaker selama beberapa kali. Kemudian, kamu pun bisa menghidupkan speaker tersebut dengan volume yang sangat keras. Pasalnya, ketika kamu menghidupkan dengan volume yang pelan, maka nantinya akan terdengar suara speaker yang sember. Setelah memainkan speaker tersebut, maka kamu pun bisa memeriksa kembali bagian spool dengan cara menggeser membran.

Baca Juga: Rekomendasi Microphone Dynamic untuk Acara Malam 17 Agustus

2. Kabel yang sering dilipat-lipat bisa jadi deteksi dini suara speaker sember

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi kabel (unsplash.com/Victor Barrios)

Kabel dan konektor yang menghubungkan perangkat audio dengan speaker juga bisa menjadi penyebab suara sember. Kabel yang sudah tua atau sering dilipat-lipat dapat mengalami kerusakan internal. Sementara konektor yang kotor atau longgar dapat mengganggu aliran sinyal audio. Pastikan untuk memeriksa dan mengganti kabel serta konektor yang bermasalah sebelum acara dimulai.

3. Pengaturan equalizer yang tidak seimbang sehingga timbul distorsi suara

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi pengaturan volume (freepik.com/pvproductions)

Pengaturan audio yang tidak tepat, seperti volume yang terlalu tinggi atau pengaturan equalizer yang tidak seimbang juga bisa menyebabkan suara speaker menjadi sember. Volume yang terlalu tinggi dapat membuat speaker bekerja di luar kapasitasnya. Sementara pengaturan equalizer yang kurang tepat dapat menyebabkan distorsi suara. Penting untuk mengatur volume dan equalizer dengan tepat untuk mendapatkan suara yang jernih dan jelas.

4. Kerusakan pada bagian power supply

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?Advance Speaker K1201 Speaker Aktif Portable Bluetooth (tokopedia.com/Advance Digitals Audio)

Suara speaker yang pecah sering disebabkan oleh kerusakan pada bagian power supply, seperti dioda, kapasitor (elco), atau kabel power supply. Untuk memastikan hal ini, kamu bisa mencoba menggunakan power supply baru untuk menguji amplifier.

Selain itu, penyebabnya bisa juga karena daya trafo terlalu kecil yang membuatnya tidak cukup kuat untuk menggerakkan membran speaker dengan baik sehingga mengakibatkan distorsi. Hal ini menyebabkan cone speaker tidak bergerak secara optimal sebelum mencapai titik idealnya.

5. Kerusakan pada bagian power amplifier

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi amplifier (unsplash.com/Derek Steen)

Setelah memeriksa power supply, penyebab berikutnya yang bisa mengakibatkan suara speaker sember adalah power amplifier. Jika suara speaker pecah, bisa jadi ada kerusakan pada bagian amplifier. Kebocoran arus DC ke speaker dapat menyebabkan suara berdengung. Pastikan untuk memeriksa kerusakan pada komponen transistor untuk memastikan penyebabnya.

Selain itu, suara speaker yang sember juga bisa disebabkan oleh penggunaan power dengan daya kecil yang tidak sesuai. Meski speaker tidak semestinya bermasalah, penggunaan power yang tidak memadai dapat merusak speaker karena kekurangan arus. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan power yang berkualitas dan bukan yang rakitan.

6. Tendangan bass pada speaker selama pemakaian

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi cone speaker (freepik.com/photoangel)

Kerusakan pada komponen ini mungkin disebabkan oleh tendangan bass saat penggunaan. Bisa jadi terjadi sobekan pada cone speaker atau lepasnya lem yang menghubungkan spool speaker ke cone serta masalah pada kabel penghubung. Selain itu, pergeseran posisi spool yang tidak berada di tengah juga bisa merusak speaker. Berikut adalah cara untuk memeriksa kerusakan pada speaker:

  1. Matikan amplifier dan tekan berulang kali di bagian tengah speaker untuk memastikan spool tidak bertabrakan dengan magnet. Perhatikan suara yang dihasilkan. Jika terdengar suara gesekan, segera lakukan perbaikan sebelum spool benar-benar terhambat.
  2. Periksa posisi dudukan spool pada cone speaker serta lem yang menempel. Pastikan semuanya masih terpasang dengan baik sehingga saat menerima tendangan maksimal, spool tidak tertarik ke arah yang salah.
  3. Jika cone speaker sobek, gantilah dengan yang baru. Dewasa ini telah banyak tersedia cone speaker di pasar, baik secara online maupun di toko elektronik.

7. File audio dengan kualitas rendah jadi penyebab suara speaker sember

Penyebab Suara Speaker Sember saat Acara 17 Agustus, Pernah Alami?ilustrasi edit audio (mixing audio) (pexels.com/Pixabay)

Sumber audio yang buruk, seperti file audio dengan kualitas rendah atau perangkat pemutar yang rusak, juga dapat menyebabkan suara speaker menjadi sember. Pastikan untuk menggunakan sumber audio dengan kualitas tinggi dan perangkat pemutar yang baik untuk memastikan suara yang dihasilkan oleh speaker tetap jernih. Setelah mencermati penyebab tersebut, kamu bisa mengidentifikasi lebih dini soal suara speaker yang sember ketika acara 17 Agustusan. Dengan begitu, kamu dapat mengambil langkah-langkah preventif dan meminimalisasi risiko yang ditimbulkan sebelum acara berlangsung. Cara ini tidak hanya akan memastikan kualitas audio yang optimal, tetapi juga akan membantu acara berjalan dengan lebih lancar dan menyenangkan bagi seluruh pihak yang terlibat.

Pastikan untuk melakukan pengecekan dan persiapan secara menyeluruh dengan check sound dan meneliti masing-masing perangkat yang baik terpasang secara terpisah atau tergabung dalam satu perangkat agar masalah suara dapat diatasi dengan efektif. Dengan demikian, acara Agustusan dapat berlangsung dengan sukses berkat produksi suara yang jernih dan nyaman di telinga. Merdeka!

Baca Juga: 100 Kosakata Seputar Hari Kemerdekaan dalam Bahasa Inggris, Apa Saja?

Reyvan Maulid Photo Verified Writer Reyvan Maulid

Penyuka Baso Aci dan Maklor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya