Qualcomm Dilaporkan Tengah Mempersiapkan Snapdragon X Plus

Punya strategi yang sama seperti Apple

Intinya Sih...

  • Qualcomm akan meluncurkan prosesor Snapdragon X Plus series untuk laptop Windows ARM.
  • Chip ini memiliki efisiensi daya yang baik, dengan CPU 10 inti dan unit pemrosesan AI serta GPU yang lebih hemat biaya.
  • Strategi Qualcomm mirip dengan Apple, menawarkan harga terjangkau untuk memperluas pasar laptop Windows ARM.

Sebuah laporan menunjukkan bahwa Qualcomm akan meluncurkan prosesor Snapdragon X Plus series. Chip ini berpotensi menyasar segmen laptop Windows kelas menengah yang ditenagai arsitektur ARM.

Sifat chip yang didukung ARM diketahui memberikan efisiensi daya yang jauh lebih baik namun tetap menghasilkan banyak daya.

Lini ini mungkin akan debut di Computex pada Juni 2024, bersama rekannya yang berperforma tinggi, Snapdragon X Elite, mengutip situs Gizchina.

Sebelumnya sudah rilis Snapdragon X Elite

Pada acara Snapdragon Summit 2023 yang digelar tahun lalu, Qualcomm sudah memperkenalkan Snapdragon X Elite. Inovasi baru dari Qualcomm ini memanfaatkan teknologi artificial intelligence (AI) untuk menghadirkan kinerja CPU yang maksimal. Snapdragon X Elite juga diklaim sebagai salah satu prosesor paling efisien dengan daya tahan lebih lama.

Kehadiran AI yang tengah ramai di kalangan masyarakat dan industri telah mengubah cara pengguna berinteraksi dengan PC. Ini menjadi alasan Snapdragon X Elite dirancang untuk mendukung pekerjaan yang membutuhkan kecerdasan buatan dan daya besar di masa depan.

Harapannya, kehadiran prosesor ini bisa menghadirkan produktivitas, kreativitas, dan pengalaman hiburan yang lebih baik di mana saja.

"Pengalaman on-device AI yang canggih akan memungkinkan multitasking yang lancar dan tanpa hambatan, serta pengalaman pengguna baru yang intuitif," ujar Kedar Kondap , Senior Vice President dan General Manager of Compute & Gaming, Qualcomm Technologies, Inc., dalam keterangan tertulis. 

Perangkat PC yang ditenagai oleh Snapdragon X Elite ditargetkan untuk meluncur pada pertengahan tahun 2024. Kamu bisa melihat spesifikasi dan informasi lengkap tentang Snapdragon X Elite di halaman website mereka.

Baca Juga: Perbandingan Snapdragon 8S Gen 3 vs Snapdragon 7+ Gen 3

Snapdragon X Plus akan lebih terjangkau

Qualcomm Dilaporkan Tengah Mempersiapkan Snapdragon X Plusilustrasi prosesor Qualcomm (mi.co.id)

Meskipun detail teknisnya masih dirahasiakan, bocoran menunjukkan X Plus akan menampilkan CPU 10 inti dibandingkan dengan 12 inti milik X Elite.

Hal ini menunjukkan potensi trade-off dalam kekuatan pemrosesan. Selain itu, X Plus mungkin memiliki unit pemrosesan AI (artificial intelligence/kecerdasan buatan) dan unit pemrosesan grafis (GPU) yang kurang bertenaga dibandingkan saudaranya yang premium.

Pendekatan dua arah ini sejalan dengan rumor sebelumnya yang menyebutkan adanya total 8 SKU (Stock Keeping Units) di keluarga X Elite dan X Plus.

Varian ini berpotensi menawarkan kecepatan clock dan konfigurasi memori yang berbeda. Namun, kedua lini diharapkan memanfaatkan inti CPU Oryon baru yang dirancang oleh Nuvia untuk memberikan keseimbangan antara kinerja dan efisiensi.

Selain itu, seri X Plus merupakan alternatif yang lebih hemat biaya dibandingkan X Elite. Strategi Qualcomm ini sama seperti yang diterapkan Apple untuk laptop MacBook yang menggunakan prosesor seri M (M3, M3 Pro, M3 Max).

Jadi, langkah ini dapat memperluas daya tarik laptop Windows berbasis ARM dengan menawarkan harga yang lebih terjangkau bagi konsumen yang lebih luas.

Dengan memperkenalkan struktur kinerja berjenjang dalam keluarga Snapdragon X, Qualcomm bertujuan untuk melayani pasar yang lebih luas dalam ekosistem Windows ARM.

Pendekatan ini berpotensi mempercepat penerapan prosesor ARM di laptop Windows. Ini juga menawarkan kepada pengguna kombinasi menarik antara kinerja, efisiensi, dan kemungkinan besar keterjangkauan. Jadi, kita tunggu saja pengumuman resmi Qualcomm.

Baca Juga: 6 Rival vivo X Fold3 Pro dengan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya