2 Cara Nonton Live Streaming AFF U-19 2024 Lewat HP dan TV

Siap dukung Timnas berlaga!

Timnas sepak bola Indonesia akan kembali berlaga dalam Piala AFF U-19 2024. Nantinya, Timnas Garuda bakal melawan Timnas Kamboja, Filipina, dan Timor Leste yang sama-sama berada di grup A. Seluruh pertandingan tersebut disiarkan secara langsung melalui beberapa layanan, lho.

Bagaimana cara nonton live streaming AFF U-19 2024? Ada dua opsi yang bisa kamu coba. Bisa pilih yang berbayar atau versi gratis dengan layanan terbatas. Tinggal pilih sesuai kenyamananmu saja. 

1. Cara nonton live streaming AFF U-19 2024 dari Vidio.com

2 Cara Nonton Live Streaming AFF U-19 2024 Lewat HP dan TVbanner tayangan Piala AFF U-19 (dok. vidio)

Perlu diketahui, siaran langsung pertandingan Piala AFF U-19 akan ditayangkan melalui platform yang terafiliasi dengan Emtek Group. Salah satunya adalah layanan OTT Vidio.com. 

Selain live streaming, layanan ini juga menyajikan jadwal pertandingan seluruh rangkaian Piala AFF U-19. Dengan demikian, kamu tidak akan tertinggal pertandingan laga ini.

Cara nonton live streaming AFF U-19 2024 di Vidio.com mudah dan bisa menggunakan berbagai gadget. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi Vidio di ponsel atau kunjungi laman Vidio.com
  2. Pada halaman utama, muncul banner yang menampilkan gambar pertandingan AFF U-19 2024
  3. Klik 'Putar sekarang', lalu kamu akan diarahkan ke halaman live streaming yang mulai ketika jam pertandingan berlangsung
  4. Jika langkah kedua tidak muncul di beranda, bisa pilih menu pencarian
  5. Ketikkan kata kunci "ASEAN U19 Boys Championship". Vidio akan menampilkan berbagai pertandingan AFF U-19 yang bisa kamu tonton saat jadwal berlangsung
  6. Klik pada banner pertandingan yang ingin kamu tonton.

Perlu dicatat, tayangan live streaming di Vidio hanya bisa diakses setelah kamu login dan berlangganan, ya. Jika tidak, halaman live streaming hanya ditampilkan layar gelap meski jam laga sudah berlangsung. 

Untuk berlangganan, kamu bisa kunjungi situs Vidio.com, lalu pilih menu 'Berlangganan' di bagian pojok kanan. Pilih paket langganan yang diinginkan, pastikan paket termasuk tayangan pertandingan Piala AFF U-19, ya. Selanjutnya, login menggunakan akunmu dan lakukan pembayaran.

Baca Juga: 5 Cara Menyambungkan HP ke TV, Bisa Pakai Aplikasi

2. Cara nonton live streaming AFF U-19 2024 di SCTV

2 Cara Nonton Live Streaming AFF U-19 2024 Lewat HP dan TVilustrasi nonton bola di TV (freepik.com/gpointstudio)

Kurang berkenan berlangganan? Tenang, kamu tetap bisa mendukung Timnas Garuda U-19 berlaga di Piala AFF, kok. Cara nonton live streaming AFF U-19 2024 ini gratis dan bisa diakses melalui televisi digital.

Ya, siaran langsung laga tersebut ditayangkan melalui channel TV SCTV milik Emtek Group. Untuk menyaksikan pertandingannya, cukup nyalakan televisi dan pilih channel  SCTV. Tunggu hingga jam pertandingan mulai, ya.

Layanan ini bisa kamu nikmati secara gratis, selama perangkatmu mendukung siaran digital. Minusnya, kamu mungkin tidak bisa menontonnya saat dalam perjalanan atau tengah melakukan aktivitas lainnya. 

Dari opsi yang ada tinggal pilih cara nonton live streaming AFF U-19 2024 mana yang menurutmu paling memungkinkan dilakukan untuk mendukung Timnas Garuda. Bisa juga nonton bareng-bareng biar lebih seru.

Baca Juga: Kenapa TV Digital Tidak Ada Sinyal? Ini Kemungkinan Penyebabnya

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana
  • Fahreza Murnanda

Berita Terkini Lainnya