8 Cara Menghidupkan Komputer yang Benar agar Device Tetap Awet

Sepenting itu, Guys!

Meski telah banyak yang beralih ke laptop, sebagian orang masih menggunakan komputer. Device ini dianggap lebih mumpuni untuk aktivitas berat, seperti gaming hingga mendesain. Nah, sebelum mengoperasikannya, kamu perlu menyalakannya terlebih dahulu.

Mungkin terkesan gak penting, tapi menerapkan cara menghidupkan komputer yang tepat akan membuat perangkat lebih awet, lho. Lakukan step by step berikut saat menyalakan komputer, ya!

Cara menghidupkan komputer Windows

8 Cara Menghidupkan Komputer yang Benar agar Device Tetap Awetilustrasi komputer (pexels.com/Bich Tran)

Selama ini, bagaimana kamu menyalakan komputer? Menyalakan monitor terlebih dahulu baru menghubungkan ke stop kontak? 

Well, ternyata begitulah cara menghidupkan komputer Windows yang baik. Ini penting kamu terapkan guna menghindari kerusakan komponen dan perangkat bisa berjalan normal.

1. Sambungkan komputer ke listrik

Sebagai barang elektronik, komputer gak akan menyala tanpa adanya daya listrik. Maka dari itu, kamu perlu menghubungkan perangkat dengan aliran listrik menggunakan kabel power. Pasang pangkal kabel ke power supply box, sedangkan di sisi lain ke stop kontak.

Apabila power supply memiliki tombol on off, jangan lupa memencetnya menjadi ‘on’ agar aliran listrik aktif. Nah, supaya komputer lebih awet, gunakan listrik yang stabil. 

2. Memasang perangkat yang dibutuhkan

Setelah listrik mengalir, komputer belum benar-benar menyala. Untuk itu, lakukan cara menyalakan komputer berikutnya, yakni set up perangkat yang dibutuhkan.

Beberapa keyboard, mouse, hingga speaker bisa jadi belum terpasang. Jadi, pastikan untuk memasangnya terlebih dahulu sebelum menghidupkan komputer. Lewati tahap ini jika seluruhnya sudah terpasang.

3. Nyalakan monitor

Sama seperti perangkat lainnya, monitor harus sudah terhubung dengan aliran listrik sebelum digunakan. Pastikan kabelnya telah terpasang di stop kontak dan VGA atau HDMI telah terhubung ke CPU.

Jika sudah, nyalakan monitor dengan memencet tombol power. Biasanya berada di bagian depan bawah atau sisi samping layar monitor.

4. Nyalakan komputer

Setelah semua perangkat siap, saatnya tahap terakhir cara menghidupkan komputer yakni dengan memencet tombol power pada CPU. Tombol ini biasanya ada di bagian depan atau belakang CPU, berbeda-beda tergantung setiap perangkat.

Untuk memastikan CPU benar-benar sudah berhasil dihidupkan, kamu bisa memperhatikan apakah sudah ada lampu LED yang menyala. Selain itu, bunyi kipas akan menderu ketika CPU mulai bekerja.

5. Tunggu proses booting

Selanjutnya, kamu perlu menunggu proses booting komputer berlangsung. Tahap ini merupakan ‘gerbang’ sebelum komputer masuk ke sistem Windows. Lamanya proses booting tergantung pada perangkatmu. Semakin tinggi spesifikasi hardware, maka proses booting bisa lebih cepat. 

Apabila kamu memasang banyak program start-up, ini bisa memakan waktu lebih lama. Namun, tenang aja, biasanya gak lebih dari tiga menit, kok. Cara menghidupkan komputer telah selesai dan kamu bisa mulai menggunakannya.

Baca Juga: 62 Shortcut Google Sheet untuk Windows dan MacOs, Wajib Tahu!

Cara menghidupkan komputer iMac dan Mac Pro Desktop

8 Cara Menghidupkan Komputer yang Benar agar Device Tetap Awetilustrasi komputer Mac (pexels.com/Format)

Harus menggunakan Mac versi komputer padahal terbiasa dengan Windows? Bisa jadi ini akan membuatmu agak canggung.

Namun, tenang, cara menghidupkan komputer iMac gak jauh berbeda, kok. Berikut tiga tahapan mudah menghidupkan iMac. 

1. Sambungkan perangkat ke aliran listrik

Pada iMac, kamu bisa mencolokkan kabel di belakang layar. Terdapat lubang di bagian penyangga, masukkan kabel dan pasang pada port yang lurus dengan lubang penyangga tersebut. Setelahnya, hubungkan ujung kabel yang lain ke stop kontak.

Pada Mac Pro Desktop pun sama, hubungkan kabel power ke port yang ada di bagian bawah belakang CPU. Sambungkan bagian lain ke stop kontak. Pada Mac Mini, port power terdapat di sisi tepi belakang.

2. Nyalakan perangkat

Setelah terhubung dengan aliran listrik, iMac pun siap dinyalakan. Cukup pencet tombol power yang ada di perangkat. Pada iMac, tombol ini berada di bagian belakang monitor sisi samping, lurus dengan tombol power.

Tombol power Mac Pro Desktop versi 2019 terletak di bagian atas, sedangkan versi terdahulu berada di belakang. Adapun pada Mac Mini, tombol power berada tepat di samping port power yang terhubung dengan aliran listrik.

3. Mengetahui komputer sudah menyala

Setelah terhubung ke listrik dan memencet tombol power, komputer akan otomatis ‘bangun’ dan mulai bekerja. Tandanya, lampu LED yang terpasang akan mulai menyala, kamu pun akan mendengar desing halus kipas yang bergerak pada Mac Pro Desktop.

Selain itu, saat berhasil menyala, bunyi lonceng akan terdengar pada iMac dan Mac Pro Desktop. Tunggu prosesnya yang super cepat dan komputer pun siap digunakan.

Beberapa komputer, baik Windows dan Mac, mungkin gak bisa digunakan sembarangan. Kamu perlu memasukkan kata sandi perlindungan sebelum bisa mengakses komputer. 

Kesalahan yang harus dihindari saat menyalakan komputer

8 Cara Menghidupkan Komputer yang Benar agar Device Tetap Awetilustrasi menggunakan komputer (pexels.com/Vojtech Okenka)

Pernah membiarkan USB, seperti flashdisk, tertancap begitu saat mematikan komputer? Sebisa mungkin, cabut terlebih dahulu sebelum menyalakan perangkat. USB yang tertancap saat komputer dihidupkan, akan ikut di-load ulang secara otomatis. 

Ini terjadi karena USB yang tertancap membuat proses booting menjadi lebih lambat. Pada beberapa kejadian, hal kecil tersebut justru menyebabkan kegagalan booting (booting failure) dan menyebabkan komputer perlu di-install ulang. Nah, lho?

Selain itu, sediakan pula protector yang melindungi komputer dari aliran listrik gak stabil. Dengan begitu, komputer akan terlindungi apabila terjadi pemadaman mendadak, sambaran petir, adanya malfungsi, dan sebagainya.

Terdengar sepele, beberapa hal di atas mungkin gak jadi perhatian khusus saat menyalakan komputer. Padahal, tindakan-tindakan tersebut justru dapat mengurangi ketahanan perangkat. Untuk itu, pastikan melakukan persiapan dan tahapan cara menghidupkan komputer yang sesuai agar device awet, ya!

Baca Juga: 5 Cara Split Screen Laptop Windows dan MacBook Paling Mudah

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana
  • Bayu Aditya Suryanto
  • Fahreza Murnanda

Berita Terkini Lainnya