6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggris

Latihan ini bahkan menjadi challenge bagi warganet TikTok

Tidak heran lagi bahwa kehadiran AI membantu kita dalam berbagai hal. Seperti akhir-akhir ini, pada media sosial khususnya TikTok, banyak orang membagi pengalamannya ketika berlatih kemampuan speaking bahasa Inggris lewat ChatGPT.

Sehingga, ini menjadi salah satu inovasi baru untuk berlatih speaking di era digital. Terlebih lagi, latihan ini bersifat fleksibel karena dapat dilakukan kapan dan dimana saja. Meskipun aplikasi ini gratis, tetap memiliki ketentuan khusus, ya!  

Nah, artikel ini akan memberimu tips pakai ChatGPT untuk latihan berbicara bahasa Inggris. Tanpa perlu berlama-lama, yuk, segera ikuti tips berikut sebagai pembelajaran speaking bahasa Inggris kamu!

1. Pastikan unduh aplikasi di ponsel

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi fitur ChatPGT (pexels.com/Solen Feyissa)

Hal pertama yang harus dilakukan adalah unduh aplikasi ChatPGT di ponsel. Ini dikarenakan fitur audio talk back tidak tersedia di website. Selain itu, apabila mengunduhnya di ponsel, akan memudahkanmu untuk berlatih kapan dan dimana saja.

Karena pastinya kamu selalu membawa ponsel kemanapun, bukan? Setelah mengunduh, pastikan kamu telah masuk dengan akun Google. Setelah masuk, kamu bisa langsung menggunakan layanan talk back dengan klik ikon headhphone di pojok kanan bawah. Kamu juga bisa mengatur karakter suara di ChatGPT sesuai keinginanmu, lho! Jadi, sesuaikan dengan preferensi saja, ya.

Baca Juga: 5 Manfaat Share Konten di Semua Jaringan Sosial, Situs anti Anjlok

2. Ajukan bahwa kamu ingin berlatih speaking

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi orang memegang ponsel (pexels.com/RDNE Stock project)

Agar lebih to the point, katakan kepada ChatGPT bahwa kamu ingin berlatih speaking bahasa Inggris. Pastikan juga bahwa kamu sudah menggunakan bahasa Inggris sejak pertama berbicara, ya.

Ini bertujuan agar sistem ChatGPT dapat mendeteksi bahasa yang kamu gunakan dan dapat merespons dengan bahasa yang sama. Berikut contoh ungkapan yang bisa kamu ajukan:

  • "Hi ChatGPT, I'm (your name). I want you to be my partner of speaking English."
  • "Hi ChatGPT. How are you? Do you want to be my partner of speaking English?"
  • "Hi ChatGPT. Basically, I want to practice my English speaking skills. So, do you want to be my partner?"

3. Tentukan topik khusus yang kamu inginkan

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi orang sedang belajar (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Apabila kamu memiliki tujuan tertentu, kamu bisa tentukan topik apa yang ingin dibicarakan dengan ChatGPT. Misalnya, kamu hendak melakukan interview pekerjaan, maka kamu bisa ajukan topik tersebut kepada ChatGPT. Dengan begitu, ia akan membawamu pada pertanyaan seputar wawancara kerja.

Contoh lain, apabila kamu sedang berlatih kosakata yang berhubungan dengan bidang bisnis, kamu bisa memintanya untuk bertanya soal bisnis. Namun, apabila kamu tidak memiliki tujuan atau topik khusus, katakan juga. Jadi, nantinya ChatGPT akan menawarkan topik menarik untukmu!

4. Pada akhir latihan, minta rating pada ChatGPT

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi orang memegang ponsel (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Nah, jika kamu sudah selesai latihan, di akhir obrolan kamu bisa meminta rating atau penilaian kepada ChatGPT mengenai performamu dalam berbicara bahasa Inggris. Ini membuat seolah-olah kamu sedang latihan dengan orang sungguhan!

Dengan begitu, ChatGPT secara langsung akan memberikan rating terkait kemampuanmu. Bila perlu kamu juga bisa meminta saran tentang kekurangan dan apa yang harus ditingkatkan untuk selanjutnya.

5. Jangan pernah takut membuat kesalahan

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi orang belajar (pexels.com/Ivan Samkov)

Satu hal yang perlu kamu tanamkan saat belajar atau latihan adalah jangan pernah takut salah. Biasanya orang cenderung takut salah berbicara bahasa Inggris karena merasa belum menguasai tata bahasa ataupun pengucapan yang benar.

Tenang saja, ChatGPT tidak akan menghakimimu, kok! Sebaliknya, ia mampu memberikan respons yang sangat baik terhadap apapun yang kamu ucapkan. Perlu kamu ingat, setiap manusia pasti membuat kesalahan. Jadi, belajarlah dari kesalahan, bukan takut dalam melangkah karena takut salah.

6. Konsisten dalam berlatih

6 Tips Pakai ChatGPT untuk Latihan Berbicara Bahasa Inggrisilustrasi orang memegang ponsel (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Konsisten adalah kunci utama dalam meraih kemampuan bahasa Inggris secara fasih. Karena itu, buatlah jadwal yang rutin untuk berlatih speaking dengan ChatGPT. Misalnya dalam sehari kamu berlatih selama 30 menit. 

Agar lebih maksimal lagi, buat tujuan dan pencapaian tiap harinya. Sehingga, ini memudahkanmu untuk melihat progres pembelajaran. Ingatlah bahwa usaha tidak mengkhianati hasil!

Enam tips pakai ChatGPT untuk latihan berbicara bahasa Inggris di atas membuka jalan untukmu bisa lebih fasih dalam berbahasa asing. Khususnya, apabila kamu ingin mempunyai koneksi yang luas dan bekerja secara global, kemampuan ini sangat diperlukan. Jadi, tidak ada lagi kata malas untuk berlatih karena ChatGPT bisa hadir membantumu.

Baca Juga: Studi: Seberapa Akurat Saran ChatGPT untuk Percintaanmu?

Fatimah Tuzzahrah Photo Verified Writer Fatimah Tuzzahrah

hope my articles are beneficial for you (;

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya