TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Cek Versi PDF 1.6 untuk Pendaftaran CPNS, Wajib Simak!

Cek dulu sebelum unggah dokumen ke laman SSCASN

ilustrasi edit dokumen (freepik.com/pressfoto)

Intinya Sih...

  • Pendaftaran CPNS 2024 berlangsung selama 1 minggu sejak 20 Agustus 2024.
  • Verifikator instansi memerlukan dokumen PDF versi minimal 1.6 untuk pendaftaran CPNS.
  • PDF 1.6 hadir dengan peningkatan keamanan, kompresi gambar efisien, metadata rinci, dan dukungan grafik 3D interaktif.
  • Format PDF versi 1.6 dipilih untuk standardisasi dan kompatibilitas dokumen pendaftaran CPNS.
  • Kompatibilitas, keamanan, dan ukuran file yang efisien menjadi alasan pemilihan format PDF versi 1.6.
  • Dokumen format PDF dapat dicek melalui sistem operasi Mac, Windows

Pendaftaran CPNS 2024 telah berlangsung selama sekitar 1 minggu sejak dimulai pada 20 Agustus 2024. Bagi kamu yang masih bingung dalam menentukan instansi tujuan dan formasi yang ingin dilamar, sesegera mungkin siapkan seluruh dokumen yang diminta.

Salah satu hal penting yang perlu diperhatikan oleh verifikator instansi adalah format dokumen PDF. Biasanya, semua dokumen seperti transkrip nilai, ijazah, surat pernyataan, surat lamaran, dan sertifikat akreditasi harus dalam format PDF dengan ukuran file maksimal sesuai ketentuan di laman SSCASN BKN pada menu unggah dokumen.

Namun, banyak yang belum menyadari bahwa format dokumen ini memiliki versi khusus untuk pendaftaran CPNS. Dokumen-dokumen tersebut harus dalam format PDF dengan versi minimal 1.6. Hal ini terutama penting saat menambahkan e-materai pada dokumen yang akan diunggah karena format ini memastikan dokumen dapat terbaca dengan jelas dan nomor seri pada e-materai dapat dikenali oleh verifikator. Jadi, bagi kamu yang baru pertama kali mendaftar CPNS mungkin merasa bingung dengan ketentuan ini. Lalu, apa sebenarnya PDF 1.6 dalam mendaftar CPNS? Bagaimana cara memeriksanya? Mari bahas dengan detail dalam artikel ini!

1. Apa itu format PDF versi 1.6.?

Logo PDF (pixabay.com/Denys Vitali)

PDF 1.6 adalah salah satu versi dari Portable Document Format (PDF) yang dikembangkan oleh Adobe Systems. Versi ini pertama kali diperkenalkan pada 2005 melalui Adobe Acrobat 7.0 dan Adobe Reader 7.0. Dibandingkan dengan versi sebelumnya, PDF 1.5, versi 1.6 menghadirkan beberapa fitur tambahan, seperti:

  • Peningkatan Keamanan: PDF 1.6 mendukung enkripsi yang lebih kuat, sehingga memberikan perlindungan yang lebih baik bagi dokumen.
  • Kompresi Gambar yang Lebih Efisien: Versi ini memungkinkan gambar dikompresi lebih efektif, mengurangi ukuran file tanpa mengurangi kualitas visual.
  • Metadata yang Lebih Rinci: PDF 1.6 mendukung penambahan metadata yang lebih detail, yang memudahkan proses pencarian dan pengelolaan dokumen.
  • Dukungan Grafik 3D Interaktif: PDF 1.6 memiliki kemampuan untuk menampilkan grafik tiga dimensi yang interaktif.

Berkas PDF bisa dirancang khusus untuk diakses oleh individu dengan cacat atau keterbatasan fisik. Format PDF ini dapat dilengkapi dengan elemen-elemen, seperti tag XML, teks alternatif, pembesaran visual, serta fitur audio atau suara. Beberapa perangkat lunak pembuat PDF, seperti Adobe InDesign, dapat secara otomatis menghasilkan berkas PDF yang sudah dilengkapi dengan tag untuk memudahkan aksesibilitas.

Baca Juga: 6 Lembaga TOEFL yang Diakui untuk Syarat Pendaftaran CPNS, Simak!

2. Kelebihan format PDF versi 1.6.

ilustrasi membaca hasil cetakan dokumen sebelum diunggah untuk pendaftaran CPNS 2024 (freepik.com/pressfoto)

Penggunaan format PDF 1.6 dalam pendaftaran CPNS 2024 bertujuan untuk standardisasi dan kompatibilitas dokumen. Beberapa alasan mengapa format ini dipilih, antara lain:

  • Kompatibilitas: PDF 1.6 lebih kompatibel dengan berbagai perangkat dan aplikasi pembaca PDF modern. Ini memastikan bahwa dokumen dapat dibuka dan dibaca dengan mudah oleh panitia seleksi tanpa adanya masalah tidak bisa terbuka di perangkat lainnya.
  • Keamanan: Dengan fitur keamanan yang lebih baik, PDF 1.6 membantu melindungi data pribadi peserta yang terkandung dalam dokumen pendaftaran.
  • Ukuran File yang Efisien: Peningkatan kompresi gambar dan pengelolaan data memungkinkan dokumen berukuran lebih kecil, sehingga memudahkan proses unggah dan unduh.
  • Format PDF versi 1.6 dapat memadatkan data dan mengurangi ukuran berkas sehingga sangat pas sehingga mengurangi ukuran berkas yang diminta oleh panitia seleksi

Verified Writer

Reyvan Maulid

Penyuka Baso Aci dan Maklor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya