Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025

Pemain Manchester City dan Chelsea menjanjikan

Pekan kedua Premier League 2024/2025 berjalan sangat seru dengan hujan gol yang terjadi di beberapa laga. Hal itu menjadi sinyal positif bagi para pemain yang sukses menghasilkan banyak poin di game Fantasy Premier League (FPL). Apalagi, sejumlah pemain dengan persentase kepemilikan tinggi kompak meraih poin besar.

Pada gameweek ke-2 Premier League 2024/2025, poin tertinggi di FPL diraih oleh deretan pemain ternama. Pemain dari Chelsea, Manchester City, dan Tottenham Hotspur memanen banyak poin. Untuk mengetahui daftar pemain dengan poin tertinggi pada gameweek ke-2 Fantasy Premier League 2024/2025, yuk, simak ulasan berikut ini!

1. Noni Madueke melesat dengan 20 poin

Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025Noni Madueke (chelseafc.com)

Tak ada yang menyangka jika Noni Madueke bisa melesat pada pekan kedua Premier League 2024/2025. Pada pekan ini, ia sukses mencetak 3 gol dan membantu Chelsea menang dengan skor 6-2 atas Wolverhampton Wanderers. Ia benar-benar menjadi pembeda dengan persentase kepemilikan sebesar 5,1 persen dengan harga 6,5 juta pounds.

Dengan penampilan gemilang tersebut, Madueke mendapat nilai 20 pada pekan ini. Secara rincian, poin tersebut didapat dari 90 menit bermain (2 poin), 3 gol (15 poin), dan bonus sebesar 3 poin. Meski cukup riskan, membelinya untuk gameweek ketiga layak untuk dicoba.

2. Cole Palmer dan Erling Haaland sama-sama cetak 17 poin

Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025Erling Haaland (mancity.com)

Pekan kedua FPL 2024/2025 benar-benar menjadi momen untuk memanen poin. Erling Haaland (Manchester City) dan Cole Palmer (Chelsea) yang dimiliki oleh 35 persen pemain FPL 2024/2025 juga menghasilkan banyak poin. Keduanya kompak meraih 17 poin.

Haaland meraih 17 poinnya melalui 89 menit bermain (2 poin), 3 gol (12 poin), dan bonus sebesar 3 poin sebagai penyerang. Sementara itu, Palmer meraihnya melalui 82 menit bermain (2 poin), 1 gol (5 poin), 3 assist (9 poin), kartu kuning (-1 poin), dan bonus sebesar 3 poin. Kedua pemain ini memang layak untuk dimiliki dalam jangka panjang.

Baca Juga: Fantasy Premier League: Cara Bermain, Sistem Poin, dan Istilahnya

3. Son Heung Min (16 poin) jadi aktor kemenangan Tottenham Hotspur

Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025Son Heung Min (premierleague.com)

Bukan lagi menjadi rahasia jika Son Heung Min memiliki peran yang sangat besar di Tottenham Hotspur. Pada pekan kedua Premier League 2024/2025, pemain asal Korea Selatan ini sukses membantu The Lillywhites menang dengan skor 4-0 atas Everton. Hebatnya, Son sukses meraih penghargaan Man of the Match pada laga tersebut.

Penampilan apiknya ini berbuah 16 poin di Fantasy Premier League. Ia meraih poin tersebut melalui 90 menit bermain (2 poin), 2 gol (10 poin), cleansheet (1 poin) dan bonus sebesar 3 poin. Son sendiri terdaftar sebagai seorang pemain tengah di game Fantasy Premier League 2024/2025.

4. Luis Diaz dan Cristian Romero raih 14 poin dengan faktor berbeda

Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025Luis Diaz (liverpoolfc.com)

Torehan 14 poin didapatkan oleh dua pemain asal Amerika Selatan. Dia adalah Luis Diaz (Kolombia) yang membawa Liverpool menang dengan skor 2-0 dan Cristian Romero (Argentina) yang tampil apik di pesta gol Tottenham Hotspur. Keduanya memiliki faktor dan perhitungan poin berbeda dalam mencetak 14 poin.

Diaz mendapatkan 14 poin melalui 71 menit bermain (2 poin), 1 gol (5 poin), 1 assist (3 poin), 1 nirbobol (1 poin), dan bonus sebesar 3 poin. Sedangkan, Romero mencatat 90 menit bermain (2 poin), 1 gol (6 poin), 1 nirbobol (4 poin), dan bonus sebesar 2 poin. Perhitungan kedua pemain tersebut berbeda karena Diaz berposisi sebagai pemain tengah dan Romero berposisi sebagai pemain belakang di Fantasy Premier League.

5. Kevin De Bruyne dan Max Kilman raih 12 poin dengan cara berbeda

Pemain dengan Poin FPL Tertinggi pada Pekan Kedua EPL 2024/2025Kevin De Bruyne (mancity.com)

Serupa dengan torehan 14 poin, torehan 12 poin pada gameweek kedua FPL 2024/2025 juga dimiliki dua orang. Mereka adalah Kevin De Bruyne (Manchester City) dan Max Kilman (West Ham United). Keduanya juga memiliki posisi dan cara berbeda dalam mendapatkan poin.

De Bruyne yang berposisi sebagai gelandang meraihnya dengan 89 menit bermain (2 poin), 1 gol (5 poin), 1 assist (3 poin), dan 2 poin bonus. Sedangkan, Kilman yang bermain sebagai bek meraihnya dengan 90 menit bermain (2 poin), 1 assist (3 poin), 1 nirbobol (4 poin), dan 3 poin bonus. Keduanya sangat layak untuk dimiliki. 

Torehan poin pada gameweek kedua FPL 2024/2025 lebih tinggi ketimbang pekan pertama. Pada pekan sebelumnya, poin tertinggi hanya berada di angka 14 poin. Sedangkan, pekan ini, poin tertinggi berada di angka 20 poin. Bahkan, jumlah 14 poin hanya berada di peringkat 4 pada gameweek ini.

Baca Juga: 5 Opsi Striker untuk GW2 Fantasy Premier League 2024/2025, Siap Nyekor

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya