5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024

Ada Crash Bandicoot N Sane Trilogy

Microsoft menambahkan sejumlah koleksi ke perpustakaan Xbox Game Pass pada Agustus 2024. Beberapa di antaranya tampak menarik untuk dimainkan. Salah satunya trilogi dari waralaba Crash Bandicoot berjudul Crash Bandicoot N Sane Trilogy.

Crash Bandicoot N Sane Trilogy hadir bersama empat rekomendasi game dari Xbox Game Pass Agustus 2024. Ini terdiri dari Doom + Doom II hingga Atlas Fallen. Semuanya terbilang layak dicoba karena termasuk judul-judul game beken.

1. Doom + Doom II (1993—1994)

5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024Doom + Doom II (dok. Bethesda/Doom + Doom II)

Waralaba Doom bukan waralaba biasa. Ia sudah terkenal sejak 1990-an. Selama lebih dari 3 dekade, Doom terus menghiasi jagat video game. Doom + Doom II bahkan muncul di Xbox Game Pass untuk menyasar gamer yang ingin bernostalgia.

Game ini muncul di perpustakaan Xbox Game Pass pada 8 Agustus 2024. Belum ada kabar pasti tentang durasi kemunculannya di sana. Selama masih ada, gamer angkatan milenial bisa mengulang masa lalunya bersama mereka.

Doom sendiri pada umumnya berfokus kepada eksplorasi seorang marinir luar angkasa yang beroperasi di bawah naungan Union Aerospace Corporation (UAC). Dia akan melawan gerombolan setan dan mayat hidup untuk menyelamatkan Bumi dari invasi apokaliptik. Doom sampai saat ini dianggap sebagai salah satu first person shooter pertama dan terdepan yang memperkenalkan fitur-fitur seperti grafik 3D dan spasialitas 3D.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game Terbaik dari Xbox Game Pass Juli 2024

2. Crash Bandicoot N Sane Trilogy (2017)

5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024Crash Bandicoot N Sane Trilogy (dok. Activision/Crash Bandicoot N Sane Trilogy)

Crash Bandicoot N Sane Trilogy merupakan kompilasi game platformer di bawah naungan Activision. Dirilis pertama kali pada 2017, ia muncul di Xbox Game Pass pada 8 Agustus 2024. Isinya terdiri dari tiga remastered game pertama Crash Bandicoot, seperti Crash Bandicoot (1996), Cortex Strikes Back (1997), dan Warped (1998).

Tiap gamenya menampilkan karakter utama bernama Crash Bandicoot yang mesti melintasi berbagai level untuk menghentikan Doctor Neo Cortex yang ingin mengambil alih dunia. Crash akan menggunakan teknik memutar dan melompat demi mengalahkan musuh, menghancurkan peti, dan mengumpulkan benda-benda, seperti Wumpa Fruits dan Aku Aku Mask. Trilogi ini juga menambahkan sejumlah fitur baru di ketiga game yang bisa menambah keseruan.

Crash Bandicoot N Sane Trilogy sendiri telah berprestasi sejak perilisannya pada 2017. Ia terpilih sebagai Best Remake/Remaster di IGN Awards dan Game, Classic Revival di National Academy of Video Game Trade Reviewers Awards. Melewatkannya tentu bukan pilihan tepat. Pelanggan Xbox Game Pass mesti menikmati gamenya selagi masih ada.

3. Madden NFL 25 (2024)

5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024Madden NFL 25 (dok. EA Sports/Madden NFL 25)

Madden NFL 25 merupakan game baru. Ia dirilis pada 16 Agustus 2024. Namun, pelanggan Xbox Game Pass sudah bisa mencobanya sejak 13 Agustus pada tahun yang sama.

Madden NFL 25 tersedia dalam bentuk uji coba di perpustakaan EA. Aksesnya gratis selama 10 jam. Penggemar sepak bola amerika bisa mencobanya terlebih dahulu sebelum benar-benar membelinya.

Madden NFL sendiri merupakan waralaba yang terus berkembang. Bernaung di bawah EA Sport, ia selalu mendapatkan pembaruan lewat judul-judul mutakhir. Setelah masa Madden NFL 24 berakhir, Madden NFL 25 bertugas melanjutkan perjalanan game sepak bola amerika dalam menyongsong musim baru di National Football League, liga sepak bola amerika yang besar di Amerika Serikat.

4. Mafia Definitive Edition (2020)

5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024Mafia Definitive Edition (dok. 2K Games/Mafia Definitive Edition)

Pada hari yang sama dengan kemunculan Madden NFL 25, Mafia Definitive Edition turut hadir di Xbox Game Pass. Game besutan Hangar 13 yang dipublikasikan 2K ini ikut meramaikan perpustakaan Xbox bersama Doom + Doom II dan Crash Bandicoot N Sane Trilogy. Dengan genre berbeda dari yang lain dalam daftar ini, Mafia Definitive Edition menceritakan kisah gangster era 1930-an lewat action-adventure game.

Game ini merupakan remake dari Mafia (2002). Seperti versi orisinalnya, Mafia Definitive Edition akan membawa gamer ke Lost Heaven, Illinois, pada 1930-an untuk mengikuti kebangkitan dan kejatuhan Tommy Angelo. Tommy adalah seorang sopir taksi Sisilia Amerika yang menjadi gangster dalam keluarga kriminal Salieri.

Gamenya termasuk open world game dengan kebebasan mengeksplorasi peta. Dengan cerita yang terbilang imersif, ia cukup digandrungi pencinta aksi. Secara umum, ulasan-ulasan tentangnya bernuansa positif. Sayang jika harus melewatkannya begitu saja di Xbox Game Pass.

5. Atlas Fallen (2023)

5 Rekomendasi Game dari Xbox Game Pass Agustus 2024Atlas Fallen (dok. Focus Entertainment/Atlas Fallen)

Atlas Fallen bukan game baru seperti Madden NFL 25. Namun, ia lebih mutakhir dari tiga judul lainnya dalam daftar ini. Atlas Fallen dirilis pada 2023 lalu di berbagai konsol modern, seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X/S.

Game karya Deck13 Interactive yang dipublikasikan Focus Entertainment ini muncul di Xbox Game Pass pada 22 Agustus 2024. Ia akan berada di sana sampai Microsoft memutuskan untuk menurunkannya. Oleh sebab itu, segeralah mencobanya mumpung gratis, terutama bagi mereka yang ingin merasakan sensasi mesin Fledge yang membentuknya.

Atlas Fallen sendiri berada di bawah naungan yang sama dengan judul soulslike terkenal seperti Lords of the Fallen (2023) dan The Surge (2017). Namun, ia tidak mengusung subgenre yang senada. Sebab, combat system-nya justru menekankan kepada kecepatan yang mengalir seperti seri God of War dan Horizon yang menginspirasinya.

Belum ada kabar tentang durasi kemunculan game-game dalam rekomendasi game dari Xbox Game Pass Agustus 2024 di atas. Pada umumnya, game yang muncul di sana akan bertahan dalam waktu yang lama. Jangan khawatir tidak sempat mencobanya. Instal saja satu per satu dan selami keseruan yang mereka tawarkan segera.

Baca Juga: 3 Fakta Harvest Moon: Home Sweet Home sejak Hari Perilisannya

G.N. Putra Photo Verified Writer G.N. Putra

Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya