7 Game RPG Seru dengan Mekanisme Membangun Markas

Nomor 5 menjadi salah satu yang paling imersif

Intinya Sih...

  • Necesse: Game RPG 8-bit dengan crafting solid, eksplorasi dungeon, dan membangun markas untuk membuat item dan menyimpan sumber daya.
  • Going Medieval: Gabungan genre RPG, crafting, membangun markas, mengelola koloni, dan tower defense. NPC bisa menugaskan untuk mengumpulkan sumber daya dan membangun fasilitas.
  • RimWorld: Aspek membangun markas kompleks dengan pensterilan dapur, NPC terbatas langkahnya untuk mencari sumber daya. Membangun markas merupakan persyaratan utama dalam permainan ini.

Tidak semua game RPG memiliki elemen membangun markas dan tidak semua game membangun markas bisa diklasifikasikan sebagai game RPG. Meskipun begitu, ada banyak game yang memadukan keduanya dengan sempurna. Beberapa di antaranya hanya memberi misi pemain untuk membangun markas kecil dalam bentuk rumah, namun tidak sedikit yang justru mengajak pemain untuk membuat markas besar yang membutuhkan perkembangan aspek RPG yang diusung. Berikut daftarnya.

1. Necesse

https://www.youtube.com/embed/VjOMNkQ9zaA

Necesse merupakan game RPG dengan visual 8-bit yang menawan. Meski terlihat simpel, game ini memiliki sistem crafting yang solid dan mekanisme membangun markas yang sempurna. Game ini juga punya semua yang diharapkan dari game RPG apik seperti penjelajahan, mengumpulkan sumber daya dan eksplorasi dungeon. Elemen membangun markas di game ini berpusat pada membangun markas yang nantinya bakal dipakai membuat item atau senjata dan menyimpan sumber daya. Karena punya visual retro, game ini juga sangat ringan.

2. Going Medieval

https://www.youtube.com/embed/GuHfL2kf8tM

Going Medieval menjadi salah satu contoh bagus dari bagaimana game modern seringkali menggabungkan banyak genre menjadi satu. Game ini mengkombinasikan genre RPG dengan crafting, membangun markas, mengelola koloni dan bahkan mekanisme tower defense. Ketika membangun markas di game ini, pemain bisa menugaskan NPC untuk mengumpulkan sumber daya dan membangun fasilitas di markas. Dalam beberapa mode permainan, pemain juga bisa menugaskan NPC untuk menghalau serangan dari NPC musuh.

3. RimWorld

https://www.youtube.com/embed/3tDrxOASUog

Aspek membangun markas di RimWorld terbilang komples. Contoh, jika pemain ingin membangun area dapur, pemain harus melakukan pensterilan sebelum memasak makanan apapun guna menghindari keracunan makanan. NPC milik pemain juga hanya berjalan dalam jumlah ‘langkah’ yang terbatas untuk menemukan sumber daya yang dibutuhkan sehingga merancang markas yang efisien menjadi salah satu aspek kunci di game ini. Meski mengusung genre RPG, tidak semua mode di game ini dimainkan dengan cara RPG.

Baca Juga: 7 Game RPG dengan Inspirasi Sejarah Paling Menarik

4. Kenshi

https://www.youtube.com/embed/Xd1XnmwD8zE

Sejak dirilis pada 2016 silam, Kenshi telah mendapat label ‘cult classic’ dari para pemain. Game ini sangat impresif karena hanya dikembangkan oleh satu orang saja. Membangun markas di Kenshi merupakan persyaratan untuk membuat penyimpanan disamping melakukan crafting dan latihan. Di awal permainan, pemain memiliki sedikit pilihan struktur yang bisa dibangun. Namun ketika pemain sudah membuka struktur Tech 2, mereka akan mendapat lebih banyak opsi untuk membangun markas yang lebih baik.

5. Fallout 4

https://www.youtube.com/embed/X5aJfebzkrM

Hanya ada sedikit game yang bisa memberi dampak besar seperti Fallout 4 di mana game ini bahkan masih populer hingga saat ini meski sudah dirilis sejak 2015 silam. Elemen membangun markas pada game ini berpusat pada mendirikan pemukiman untuk menarik orang-orang yang selamat sebagai penghuninya. Alih-alih membangun berbagai bangunan untuk menciptakan sebuah markas, pemain bisa merenovasi bangunan yang telah ada dan memberikan barang seperti kasur, generator dan pertahanan.

6. Medieval Dynasty

https://www.youtube.com/embed/a7GoERk1sM4

Medieval Dynasty merupakan contoh game lain yang mengkombinasikan banyak genre berbeda. Sebagai game RPG murni, game ini juga mengemas sistem crafting, mekanisme membangun markas dan gameplay mengelola koloni. Pada game ini, pemain harus menyelesaikan serangkaian tugas yang terbagi kedalam beberapa musim, untuk membuka beberapa aspek membangun markas yang lebih maju. Setelah membangun markas, pemain juga bisa merekrut NPC sekitar untuk tinggal dan melakukan berbagai tugas.

7. Enshrouded

https://www.youtube.com/embed/jP5sXVruxBM

Bagi pemain yang sedang mencari game RPG dengan mekanisme membangun markas namun ingin yang lebih berfokus pada combat alih-alih crafting, Enshrouded jadi game yang layak untuk dilirik. Membangun markas merupakan suatu keharusan di game di mana pemain setidaknya harus memiliki markas yang basic. NPC dengan tugas melakukan crafting harus ditempatkan didalam markas untuk bekerja dan membutuhkan item tertentu yang ditempatkan di dekat mereka untuk meningkatkannya.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game RPG seru dengan mekanisme membangun markas. Tertarik dengan salah satu game di atas?

Baca Juga: 7 Game RPG Terbaik dengan Opsi Menjadi Antagonis, Menarik!

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya