7 Game Horor dengan Monster yang Tidak Bisa Dikalahkan

Hampir mustahil untuk dibunuh

Intinya Sih...

  • Alien: Isolation, bertahan hidup dari alien Xenomorph yang mematikan di stasiun luar angkasa.
  • Resident Evil Village, hadapi makhluk mengerikan termasuk Lady Dimistrecu yang mustahil dibunuh.
  • Amnesia: The Bunker, bertahan hidup dan cari jalan keluar dari bunker Perang Dunia I dengan sumber daya terbatas.

Game horor melempar pemain ke skenario menyeramkan lengkap dengan monster, jumpscae dan atmosfir mencekam yang siap membuat bulu kuduk merinding. Beberapa game bahkan meningkatkan tingkat kesulitan yang diusung dengan menghadirkan musuh yang sangat sulit atau bahkan mustahil untuk dikalahkan. Berikut 7 di antaranya.

1. Alien: Isolation

https://www.youtube.com/embed/LJQbDbSm4nE

Alien: Isolation merupakan game horor surviva yang menegangkan di mana pemain berperan sebagai Amanda Ripley, putri Ellen Ripley, yang terjebak di stasiun luar angkasa Sevastopol yang terisolasi. Amanda harus berjuang untuk bertahan hidup melawan alien Xenomorph yang mematikan, menggunakan sumber daya terbatas dan mengandalkan kecerdikan untuk menghindari, mengalihkan perhatian, atau melawan alien tersebut.

2. Resident Evil Village

https://www.youtube.com/embed/btFclZUXpzA

Resident Evil Village merupakan game horor survival yang membawa pemain kembali ke dunia Resident Evil, namun kali ini sebagai Ethan Winters yang mencari putrinya yang hilang di sebuah desa misterius di Eropa. Pemain akan menghadapi berbagai makhluk mengerikan, terutama Lady Dimistrecu yang mustahil dibunuh di awal pertemuan, sambil menjelajahi lingkungan sekitar yang menakutkan dan memecahkan teka-teki untuk mengungkap rahasia desa tersebut.

3. Amnesia: The Bunker

https://www.youtube.com/embed/OxLSsDmtj-U

Amnesia: The Bunker merupakan game horor dengan perspektif first-person yang berlatar di bunker Perang Dunia I yang terpencil. Pada game ini, pemain berperan sebagai Henri Clément, seorang tentara Prancis yang terjebak di bunker dengan monster mengerikan. Dengan hanya satu peluru yang tersisa, pemain harus menggunakan akal dan sumber daya yang terbatas untuk bertahan hidup dan mencari jalan keluar dari bunker yang menakutkan itu.

Baca Juga: 7 Game Horor Menyeramkan yang Berlatar Peperangan

4. Outlast

https://www.youtube.com/embed/uKA-IA4locM

Berikutnya adalah Outlast, game horor yang menempatkan pemain sebagai Miles Upshur, seorang jurnalis investigasi yang menyusup ke Rumah Sakit Jiwa Mount Massive yang terpencil dan menyeramkan. Berbekal hanya sebuah handycam dengan mode night vision, Miles harus mengungkap rahasia gelap dan eksperimen mengerikan yang terjadi di rumah sakit tersebut sembari bertahan hidup dari para pasien yang brutal, gila dan tidak bisa dilawan.

5. Dead Space

https://www.youtube.com/embed/ctQl9wa3ydE

Dead Space merupakan game horor survival bertema sci-fi di mana pemain mengendalikan protagonis bernama Isaac Clarke, yang notabene merupakan seorang insinyur yang terjebak di kapal luar angkasa USG Ishimura yang dipenuhi Necromorph. Necromorph sendiri merupakan makhluk mengerikan yang terbuat dari mayat manusia yang bermutasi. Pada game ini, pemain harus bertahan hidup dengan melawan Necromorph menggunakan berbagai senjata.

6. Silent Hill 2

https://www.youtube.com/embed/CqUexhXHJI0

Silent Hill 2 membawa elemen psikologis kedalam genre horor survival yang diusungnya. Game ini mengajak pemain untuk mengikuti perjalanan James Sunderland, seorang pria yang menerima surat misterius dari istrinya yang telah meninggal, Mary, memintanya untuk menemuinya di kota Silent Hill. Setibanya di sana, James menemukan kota yang diselimuti kabut tebal dan dihuni oleh makhluk-makhluk mengerikan.

7. Resident Evil 2 Remake

https://www.youtube.com/embed/xtxJtQa6VSw

Terakhir ada Resident Evil 2 Remake, game horor survival yang menghidupkan kembali kengerian Raccoon City dengan visual yang memanjakan mata dan mekanisme gameplay yang lebih modern. Pada game ini, pemain bisa memilih antara Leon S. Kennedy, seorang polisi baru, atau Claire Redfield, seorang mahasiswa, yang terjebak di kota yang dipenuhi zombie. Ancaman terbesar di game ini adalah Mr. X yang sempat “kebal” di pertemuan awal.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game horor dengan monster yang tidak bisa dikalahkan. Tertarik dengan salah satu game di atas?

Baca Juga: 7 Game Horor Menyeramkan dengan Teknik Found Footage, Ngeri!

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya