5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyung

Gameplay dari hero ini sangat berbeda dari yang lain

Honor of Kings menghadirkan banyak hero yang bisa kamu pilih untuk dimainkan. Namun, dari sekian banyak hero, beberapa diantaranya memiliki skill, penampilan, efek pasif, dan gameplay yang menarik. Bahkan, kamu bisa menemukan hero yang bisa berubah menjadi putri duyung ketika berada di area berair.

Hero dengan segala bentuk keunikan di dalamnya memang menjadi pusat perhatian bagi sebagian pemain. Bukan hanya sebatas unik, tetapi memberi gameplay yang lebih baru di game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA). Lantas, hero apa saja yang masuk dalam daftar hero paling unik di Honor of Kings? Untuk lebih lengkapnya, simak ulasan berikut!

1. Bisa berubah menjadi putri duyung, Dolia punya banyak keuntungan di area sungai

5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyunghero Dolia di Honor of Kings (dok. TiMi Studio Group/Honor of Kings)

Dolia merupakan hero support yang punya pasif dan skill yang unik. Ketika dia berada di area sungai, Dolia berubah menjadi putri duyung dan memberinya banyak keuntungan. Efek slow yang diterimanya akan berkurang sebesar 50 persen, memulihkan health point (HP) secara bertahap, serta menimbulkan damage area dengan serangan dasarnya. Dia juga bisa membuat kolam air di tanah menggunakan skill keduanya.

Baca Juga: HONOR 200 Pro Jadi Official Smartphone Esports World Cup 2024

2. Menjadi ikan hiu di area sungai, Lam bisa menjaga cooldown skill pertamanya

5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyunghero Lam di Honor of Kings (dok. TiMi Studio Group/Honor of Kings)

Jika Dolia berubah menjadi putri duyung, Lam melakukan perubahan menjadi ikan hiu. Perubahan ini berasal dari skill pertamanya, menjadi tenggelam dan bertransformasi menjadi ikan hiu dalam kurun waktu tertentu. Tetapi, menggunakannya di area sungai akan mempertahankan perubahan tersebut. Ini bisa kamu manfaatkan untuk menjaga skill pertamanya agar tidak berada di fase cooldown. 

3. Mengembalikan menara yang sudah hancur, Heino punya ultimate over power

5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyunghero Heino di Honor of Kings (dok. TiMi Studio Group/Honor of Kings)

Heino merupakan hero mage dengan banyak skill unik. Selain memiliki damage tinggi, dia juga bisa mengembalikan menara sekutu yang hancur dalam jangkauan. Hal ini bisa dilakukan menggunakan ultimate-nya. Intinya, dia mengembalikan waktu ke 5 detik yang lalu, juga memulihkan health point (HP) nya. Namun, Heino tidak boleh tereliminasi selama proses ultimate berlangsung.

4. Farming monster jungle dengan nyaman, Agudo mengganti Smite dengan Release

5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyunghero Agudo di Honor of Kings (dok. TiMi Studio Group/Honor of Kings)

Agudo merupakan anak alam liar sejati yang bertarung bersama sahabatnya, makhluk raksasa bernama Furball. Bukan hanya unik dari segi gameplay, tetapi juga bagaimana dia mengubah skill umum Smite menjadi Release. Tidak seperti jungler pada umumnya yang menghabisi monster jungle dengan skill dan basic attack, dia memutar senjatanya beberapa saat dan monster terkalahkan begitu saja. 

5. Bisa terbang dengan bebas, Cirrus mengabaikan semua objek atau rintangan

5 Hero Paling Unik di Honor of Kings, Ada yang Jadi Putri Duyunghero Cirrus di Honor of Kings (dok. TiMi Studio Group/Honor of Kings)

Cirrus merupakan assassin/fighter yang bisa terbang dengan bebas. Dia bisa melewati segala rintangan atau objek yang ada di map Honor of Kings. Syarat memasuki mode ini hanyalah membutuhkan level empat. Setelah level tercapai, Cirrus bisa dengan mudah bergerak dan mengabaikan segala objek di depannya. Ini menjadi keuntungan yang besar untuk melawan hero yang tidak banyak memiliki skill dash.

Honor of Kings memberikan pengalaman baru dan menarik bagi gamer, terutama dari sisi hero gameplay. Lantaran, beberapa hero menghadirkan sesuatu yang unik dan tidak pernah pemain bayangkan sebelumnya. Ada hero yang bisa menjadi putri duyung, ikan hiu, dan bisa terbang dengan bebas secara permanen. Tertarik memainkan kelima hero paling unik di Honor of Kings?

Baca Juga: 3 Kesalahan Fatal saat Bermain Honor of Kings

Andri Yanto Photo Verified Writer Andri Yanto

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya