TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Developer Game Paling Berpengaruh Sepanjang Masa, Ada Nintendo

Mereka beri dampak sangat besar terhadap industri game

logo Capcom dan Nintendo (capcom.com | nintendo.com)

Sebuah video game tidak akan ada tanpa adanya developer atau pengembang. Mereka adalah individu atau perusahaan yang memproduksi game agar dapat dinikmati setiap orang. Perusahaan pengembang game biasanya bekerja sama dengan publisher atau banyak juga pengembang yang sekaligus berperan sebagai publisher. Saat ini, terdapat ratusan, bahkan ribuan developer game terkenal. 

Dalam sejarahnya, ada beberapa developer game yang memberikan pengaruh sangat besar terhadap industri ini. Pengaruh itu bisa hasil dari game yang mereka hasilkan atau karena telah sukses ikut membentuk kemajuan dalam industri video game itu sendiri. Dari sekian banyak developer game, berikut ini deretan beberapa di antara mereka yang paling berpengaruh!

1. Nintendo, pengembang yang berhasil menggerakkan industri game dari awal

Super Mario Bros. (dok. Nintendo/Super Mario Bros.)

Nintendo didirikan pada tahun 1889 di Kyoto, Jepang, oleh Fusajiro Yamauchi. Awalnya, perusahaan ini memproduksi kartu permainan tradisional Jepang yang disebut Hanafuda. Selama bertahun-tahun, Nintendo berkembang dan bertransformasi menjadi perusahaan video game. Pada tahun 1970-an, mereka memasuki industri arkade, kemudian merilis konsol video game seperti Nintendo Entertainment System (NES) pada tahun 1985.

Nintendo telah membuat berbagai judul dan karakter game paling ikonik, seperti Super Mario, Zelda, Pokemon, Donkey Kong, dan masih banyak lagi. Nintendo tak hanya bertindak sebagai pengembang, tetapi juga publisher sekaligus pembuat konsol. Nintendo juga dianggap sebagai penggerak industri game yang dulu sempat jalan di tempat selepas pasar mengalami kejenuhan pada medio 1980-an. 

Baca Juga: 5 Easter Egg Paling Ikonik dalam Video Game, Ada Hantu GTA 5

2. Rockstar Games, berpengaruh besar pada genre open world

logo Rockstar Games (rockstargames.com)

Rockstar Games didirikan pada tahun 1998 sebagai bagian dari perusahaan induknya, Take-Two Interactive. Perusahaan ini terbentuk melalui kolaborasi antara dua perusahaan video game terkenal, yaitu DMA Design (sekarang dikenal sebagai Rockstar North) dan Bungie Software yang sekarang tidak lagi terlibat dengan Rockstar. Pengaruh besar Rockstar Games terhadap industri ini adalah pengembangan genre open world yang sangat populer dewasa ini. Semua karena seri Grand Theft Auto (GTA) yang hadir sejak 1998. Namun, puncak kejayaan mereka terjadi saat perilisan GTA III pada 2001. Rockstar Games telah berhasil menerapkan standar game open world yang kemudian menjadi inspirasi bagi developer lainnya. 

3. Valve Corporation, lahirkan berbagai game berkualitas dan platform Steam

Dota 2 dari Valve (dok. Valve Corporation/Dota 2)

Valve Corporation didirikan pada tahun 1996 oleh Gabe Newell dan Mike Harrington. Sebelumnya, Gabe dan Mike bekerja di Microsoft. Mereka memilih meninggalkan perusahaan tersebut untuk mengejar visi dalam mengembangkan video game. Valve terkenal karena menciptakan platform distribusi digital Steam pada 2003 yang menjadi sangat populer di industri game. 

Tak hanya itu, Valve juga terkenal dengan pengembangan game seperti Half-Life, Portal, dan Dota 2. Valve telah berjasa kepada para gamer karena kerap memberikan harga murah untuk game-game yang mereka jual di Steam lewat diskon pada event tertentu. Selain itu, deretan game seperti Counter-Strike dan Dota 2 juga telah membentuk ekosistem esport yang kuat. 

4. ID Software, sang pionir pembuat game bergenre FPS

Doom Eternal yang diterbitkan oleh Bethesda (dok. ID Software/Doom Eternal)

ID Software berdiri pada Februari 1991. Perusahaan ini dibentuk oleh empat orang. Mereka adalah John Carmack, John Romero, Tom Hall, dan Adrian Carmack. Mereka dikenal sebagai pionir dalam industri game komputer, terutama dalam genre first-person shooter (FPS). ID Software merilis game terkenal seperti Wolfenstein 3D, Doom, dan Quake yang telah memengaruhi perkembangan video game modern. 

Keberhasilan mereka datang saat meluncurkN Doom pada 1993. Kala itu, game ini tidak hanya menjadi fenomena global, tapi juga mendorong evolusi teknologi grafis dan memetakan jalur untuk game 3D. Selain itu, Quake pada 1996 membawa inovasi dalam ranah multiplayer online sekaligus menciptakan fondasi bagi perkembangan esport. ID Software tidak hanya menciptakan beberapa permainan paling ikonik dalam sejarah, tetapi juga membentuk tren, teknologi, dan paradigma bisnis dalam industri game.

5. FromSoftware, developer yang merancang game dark fantasy dengan tingkat kesulitan tinggi

Elden Ring (dok. FromSoftware/Elden Ring)

FromSoftware didirikan pada November 1986 di Tokyo, Jepang, oleh Hidetaka Miyazaki. Perusahaan ini awalnya berfokus pada pengembangan bisnis perangkat lunak, termasuk simulator bisnis dan perangkat lunak perbankan. Namun, seiring berjalannya waktu, FromSoftware beralih ke industri video game. Pada 1994, FromSoftware merilis game pertama mereka yang berjudul King's Field.

King's Field merupakan game RPG untuk konsol PlayStation. Pengaruh besar FromSoftware adalah game-game RPG dark fantasy yang terkenal karena tingkat kesulitan sangat tinggi. Namun, game-game seperti Dark Souls, Elden Ring, dan Sekiro, mampu membuat pemainnya merasa tertantang. 

6. Capcom banyak memberikan pengaruh, termasuk untuk genre fighting dan zombie survival

RE3, salah satu produk Capcom (dok. Capcom/Resident Evil 3)

Capcom didirikan pada 30 Mei 1979 di Osaka, Jepang, oleh Kenzo Tsujimoto. Di masa awal berdiri, perusahaan ini berfokus pada distribusi game arcade. Capcom kemudian meluncurkan beberapa judul populer seperti Street Fighter dan Mega Man pada 1987. Kemudian, Capcom terus berkembang dan menciptakan beberapa franchise terkenal seperti Devil May Cry dan Monster Hunter. Pengaruh terbesarnya tentu saja adalah seri Resident Evil yang menjadi pionir dalam game zombie survival. Bahkan, Resident Evil 4 diakui sebagai salah satu game survival horror terbaik sepanjang masa. 

Verified Writer

Hilman Azis

I love tech, game, and...movie

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya