TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Game Stealth Sebagai Ninja, Seru!

Ada game stealth klasik favorit banyak pemain, Tenchu!

Aragami 2 (dok. Lince Works)

Intinya Sih...

  • Mark of the Ninja, game stealth dengan karakter yang memiliki kemampuan ekstra dan visual 2D
  • Aragami 2, pemain berperan sebagai anggota terakhir dari kelompok Aragami dengan kemampuan mengendalikan bayangan
  • Shadow Tactics: Blades of the Shogun, game stealth dengan pengalaman latar zaman Edo di Jepang dan pengendalian lebih dari satu karakter

Spionase, mengumpulkan informasi, menguping, membunuh diam-diam dan gerak langkah yang sunyi menjadi beberapa karakteristik yang umumnya ada dalam diri ninja. Secara definisi, ninja merupakan mata-mata zaman Feodal Jepang dengan kemampuan seni ninjutsu. Selain dalam bentuk film, ninja juga seringkali dihadirkan kedalam bentuk game, terutama game stealth. Ada banyak game stealth dengan karakter ninja yang bisa kamu mainkan dan ini 7 yang direkomendasikan.

1. Mark of the Ninja

Yang pertama adalah Mark of the Ninja, game stealth di mana sang karakter utama diceritakan memiliki tanda kutukan yang memberinya kemampuan ekstra, termasuk indera yang lebih peka terhadap sekitar. Game dengan visual 2D ini juga memberi pemain kebebasan untuk menyelesaikan semuanya diam-diam atau secara frontal. Agar makin seru dan menantang, tiap level di game ini memiliki tiga skor tantangan yang bisa pemain selesaikan.

2. Aragami 2

Di Aragami 2, pemain berperan sebagai anggota terakhir yang tersisa dari Aragami, sebuah kelompok yang menderita penyakit supernatural yang perlahan-lahan mengikis fisik dan pikiran penderitanya. Bukan tanpa sesuatu yang baik, karakter pemain memiliki kemampuan Shadow Essence alias kemampuan untuk mengendalikan bayangan. Dengan kekuatan tersebut, pemain jadi bisa lebih lincah dalam bergerak dari satu titik ke titik yang lainnya.

3. Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Meski punya elemen strategi dengan perspektif isometrik yang butuh penyesuaian, Shadow Tactics: Blades of the Shogun menawarkan pengalaman stealth yang seru dengan latar zaman Edo di Jepang. Pada game ini, pemain mengendalikan lebih dari satu karakter untuk menghindari maupun menghabisi musuh yang ada. Setiap karakter memiliki keahliannya sendiri dan skenario mengenai bagaimana misi harusnya diselesaikan.

Baca Juga: 8 Game Stealth Keluaran 2010-an yang Layak Kamu Mainkan

4. Ghost of Tsushima

Ghost of Tsushima menjadi game yang tidak boleh dilewatkan oleh pemain yang memiliki PS4 dan PS5. Karakter di game ini memang seorang samurai, namun juga bisa layaknya ninja lewat pendekatan yang dilakukan dalam menghabisi musuh. Pemain memang bisa langsung menyerang musuh secara terbuka, namun game ini juga sangat mendukung apabila pemain ingin mengambil langkah diam-diam yang lebih tenang dan juga efektif.

5. Tenchu Z

Meski bukan termasuk game modern, Tenchu Z menawarkan pengalaman gameplay stealth yang cukup menantang sekaligus menghibur. Pada game ini, pemain bisa mengkustomisasi karakter mereka sendiri sembari mengakses skill baru, memilih item terbaik untuk dibawa dan menentukan playstyle sendiri. Jika mengesampingkan visualnya yang memang ketinggalan jaman, game ini punya kualitas gameplay yang tak kalah dari game stealth terkini.

6. Sekiro: Shadows Die Twice

Sekiro: Shadows Die Twice mungkin tak jauh berbeda dengan game Soulslike lainnya di mana pertarungan megah melawan bos jadi hidangan utama. Namun, mekanisme stealth di game ini ternyata jauh lebih dalam dari yang diharapkan dan pemain bisa memanfaatkan itu ketika akan menyerang musuh. Latar Jepang tahun 1500-an yang kelam dengan banyak makhluk mitologi juga menambah sisi menarik dari game ini.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya