TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Game Horor Terseram dengan Karakter Utama Wanita, Bikin Merinding!

Buktikan bahwa wanita juga bisa jadi karakter tangguh

Fatal Frame (dok. Fatal Frame Wikia)

Selain atmosfer yang menyeramkan dan jump scare, bagian yang membuat game horor menarik adalah investasi yang developer berikan ke dalam karakter protagonis utama. Kebanyakan pemain mulai peduli dengan karakter yang mereka mainkan seiring berjalannya permainan dan saat lebih banyak kisah latar belakang diungkap.

Dalam beberapa tahun terakhir, genre horor dalam game menghadirkan banyak karakter dengan berbagai latar belakang, termasuk wanita sebagai protagonis utama. Berikut 7 game horor terseram dengan karakter utama wanita.

1. Alice: Madness Returns

Kisah Alice In Wonderland selalu aneh dan menyeramkan dengan caranya sendiri. Namun, salah satu game adaptasinya - Alice: Madness Returns, meningkatkan faktor mengerikan, menambah perkelahian berdarah, cerita soal kematian dan trauma, serta atmosfer yang meresahkan.

Pada Madness Returns, Alice ‘kembali’ ke Wonderland untuk bertarung melawan masa lalunya sendiri. Salah satu hal yang membuat game ini mengerikan adalah fakta bahwa Spicy Horse selaku developer, tetap menjaga esensi horor baik di Wonderland maupun dunia nyata.

2. Resident Evil 3 Remake

Dibuat ulang dalam kemasan yang lebih memanjakan mata, Resident Evil 3 Remake kembali membawa aksi mendebarkan dan karakter menarik ke dalam seri Resident Evil. Pada entri ini, pemain berperan sebagai Jill Valentine, karakter wanita tangguh yang cukup kuat, mengingat berapa banyak ia bisa selamat dari berbagai situasi mengerikan.

Mulai dari kecelakaan kereta, T-Virus dan yang paling ekstrem – Nemesis, Jill telah melalui segudang masa-masa sulit. Jill merupakan karakter dan pemimpin hebat, yang bisa membuat pemain merasa aman jika ia yang bertanggung jawab.

Baca Juga: Seram, 7 Game Horor Paling Memacu Adrenalin dalam 10 Tahun Terakhir!

3. Alien Isolation

Berbeda dengan seri filmnya di mana penonton hanya menonton saja, Alien Isolation mengirim pemain ke dalam pengalaman yang lebih menegangkan dengan diburu secara langsung oleh Xenomorph. Amanda Ripley menjadi karakter protagonis utama, yang harus harus terlibat dengan banyak aktivitas melawan Alien, ketika menjelajahi stasiun luar angkasa yang rusak. Ketika pemain merasa aman, Isolation akan terus menggempur pemain dengan lebih banyak masalah termasuk Alien lain, sampai akhirnya mereka bertanya-tanya apakah mereka benar-benar bisa membawa Ripley keluar dengan selamat.

4. Little Nightmares

Little Nightmares mungkin game horor terseram di dunia, dan atmosfer yang dibawa game ini masuk ke dalam kategori mengganggu. Karakter utama pada game ini adalah seorang gadis bernama Six, yang harus terjebak di atas kapal yang penuh dengan makhluk-makhluk mengerikan berbentuk aneh.

Selain harus kabur dari terkaman makhluk-makhluk aneh itu, di sepanjang permainan, Six juga harus bertahan hidup dengan makan makhluk yang lebih kecil seperti Nome. Karenanya, untuk seseorang yang sedang berada dalam skenario berbahaya, Six juga bisa termasuk yang berbahaya.

5. Hellblade: Senua’s Sacrifice

Hellblade: Senua’s Sacrifice bukan hanya game horor psikologis biasa. Ini merupakan game yang cukup emosional yang menemukan cara untuk mewakili aspek-aspek tertentu dalam penyakit mental untuk kemudian membawa kesadaran terkait hal itu kepada para pemain.

Di sepanjang permainan, Senua selaku karakter utama juga tidak hanya akan berhadapan dengan iblis dalam dirinya sendiri, namun berbagai hal yang membebani dirinya seperti kematian ibunya dan kekerasan yang ia dapat dari ayahnya. Ini game horor berbeda dengan pengalaman yang tidak bisa didapatkan di berbagai game lain.

6. Fatal Frame

Hampir semua game di seri Fatal Frame, menggunakan wanita sebagai karakter protagonis utama. Seri game yang di beberapa negara Eropa disebut Project Zero ini berfokus pada karakter yang terjebak di lokasi supranatural dengan kamera sebagai satu-satunya ‘senjata’.

Ini merupakan konsep yang sangat menarik dalam sebuah game horor, terutama lewat fakta bahwa perspektif first-person akan digunakan ketika pemain menggunakan kamera. Pemain dapat merasakan emosi takut yang lebih dalam dan gambaran yang lebih jelas ketika ada hantu yang mendatangi mereka.

Baca Juga: Segera Dirilis, 7 Game Horor Ini Siap Menghantui Pemain di Tahun 2020!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya