TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Expertise di SH95 Gun Shield Undawn yang Wajib Kamu Ambil

Senjata berat yang serbaguna?

expertise SH95 Undawn (dok. Tencent Games/Undawn)

Expertise dan senjata berat merupakan dua hal yang saling berkaitan di Undawn. Nah, expertise di sini berguna untuk memberikan banyak skill pasif bagi senjata utama dan senjata berat yang digunakan. Jangan khawatir, tiap senjata berat memiliki expertise-nya tersendiri, kok!

Nah, kali ini kamu akan mendalami tentang expertise senjata berat SH95 Gun Shield. Senjata berat multifungsi ini memiliki banyak kelebihan, terutama di bagian expertise-nya. Lantas, apa saja yang perlu diambil dan ditingkatkan dari expertise di di SH95 Gun Shield Undawn? Berikut ulasannya. Simak baik-baik, ya!

Baca Juga: 6 Tips Hasilkan Foto Panning, Hasilnya Dramatis!

1. Tactical Shield Attack untuk memberikan damage tabrakan dan tamabahn bonus aggro

expertise SH95 Undawn (dok. Tencent Games/Undawn)

Tactical Shield Attack merupakan expertise paling penting untuk ranah PvE. Expertise ini memberikan serangan dalam jarak 5 meter ketika menggunakan perisai taktis. Setiap musuh yang diserang akan terkena taunt, memberikan damage tabrakan sesuai dengan level dari expertise-nya. Senjata utama juga mendapatkan bonus aggro selama 3 detik di akhir skill.

2. Stiff Alloy untuk tingkatkan durability Riot dan Rifle shield, serta perbaikan ketahanan Rifle shield

expertise SH95 Undawn (dok. Tencent Games/Undawn)

SH95 Gun Shield memiliki dua bentuk shield yang menguntungkan di dalam pertempuran. Pertama, Riot Shield yang bisa kamu gunakan sebagai tameng dari penggunaan senjata utama. Kedua adalah Rifle Shield dari SH95 Gun Shield ketika digunakan. Nah, Expertise Stiff Alloy berfungsi untuk meningkatkan perbaikan ketahanan Rifle Shield dan durability dari Riot dan Rifle Shiled itu sendiri.

3. Moving Fortess untuk memberikan damage reduction saat senjata SH95 Gun Shield digunakan

expertise SH95 Undawn (dok. Tencent Games/Undawn)

Expertise Moving Fortess sangat penting untuk kamu ambil dan tingkatkan demi mendapatan pengurangan damage saat SH95 Gun Shield digunakan. Damage reduction yang kamu dapat berdasarkan tingkatakn level dari expertise-nya dan dalam bentuk persenan. Moving Fortess di level 6 meningkatkan pengurangan damage sebanyak 25%, lho! 

4. Enhanced Bullet Tip yang dapat meningkatkan armor piercing di main weapon

expertise SH95 Undawn (dok. Tencent Games/Undawn)

Armor piercing merupakan penetrasi armor untuk memberikan tekanan terhadap armor musuh. Nah, expertise dari Enhanced Bullet Tip di SH95 Gun Shield memberikan armor piercing tambahan untuk senjata utamamu. Selain pertahanannya yang kokoh, senjata berat ini akan mendukung kamu dalam memecah armor musuh dengan cepat.

Baca Juga: Event Foggy Crisis, Battle Royale Versi Undawn di Pulau Aurich

Verified Writer

Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya