4 HP realme GT Series RAM 12GB Termurah untuk Gamer di 2024

Konfigurasi grafis rata kanan gak bikin lag

Buat para gamer yang kompetitif pasti setuju bahwa spesifikasi smartphone sangat mempengaruhi performa permainan. Selain RAM yang wajib besar, chipset pun harus powerful, layar wajib punya refresh rate yang tinggi, dan baterai kudu tahan lama. Gak cuma itu, terkadang beberapa HP juga dibekali dengan fitur cooling untuk mengatasi mesin terlalu panas.

Untungnya semua keinginan tersebut bisa kamu dapatkan di empat smartphone realme GT series di bawah ini. Mereka punya RAM 12GB dan semua yang dibutuhkan untuk dijadikan sebagai smartphone gaming. Yuk, cek apa saja HP realme GT series RAM 12GB termurah untuk gamer di 2024!

1. realme GT Neo3 (12/256GB)

4 HP realme GT Series RAM 12GB Termurah untuk Gamer di 2024potret Realme GT Neo3 (buy.realme.com)

realme GT Neo3 rilis pertama kali pada Maret 2022. HP ini bisa kamu dapatkan hanya dengan mengeluarkan uang Rp4,7 juta untuk varian memori 12/256GB. Di harga tersebut, kamu mendapatkan smartphone yang memiliki skor AnTuTu Benchmark di angka 800 ribuan, mendukung fast charging 150W, dan desain premium.

Untuk kebutuhan fotografi dan videografi, HP ini juga mendukung OIS sehingga gambar yang dihasilkan bakalan mulus tanpa blur. Berikut ini spesifikasi yang ditawarkan:

  • Layar: 6,7 inci, AMOLED, refresh rate 120Hz;
  • Chipset: Mediatek Dimensity 8100 (5 nm);
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 8MP (ultrawide), 2MP (macro);
  • Kamera depan: 16MP;
  • Baterai: 4500mAh, 150W fast charging.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Keyboard Ergonomis Terbaik 2024 untuk Gen Z dan Milenial

2. realme GT Neo2 (12/256GB)

4 HP realme GT Series RAM 12GB Termurah untuk Gamer di 2024potret Realme GT Neo 2 (buy.realme.com)

Selanjutnya, kamu bisa beli realme GT Neo2 yang rilis pada September 2021. HP ini sangat cocok buat para gamer karena dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 870 5G (7 nm) dan RAM hingga 12GB. Punya skor AnTuTu Benchmark di angka 794 ribuan, game sekelas PUBG Mobile bisa kamu jalankan dengan lancar.

Kelebihannya tentu gak cuma di situ, HP ini juga mendukung stereo speakers dan sistem keamanan sensor fingerprint di bawah layar. Di marketplace realme GT Neo 2 varian memori 12/256GB dijual mulai Rp6,9 juta. Berikut spesifikasi yang ditawarkan:

  • Layar: 6,62 inci, AMOLED, refresh rate 120Hz;
  • Chipset: Snapdragon 870 5G (7 nm);
  • Kamera belakang: 64MP (wide), 8MP (ultrawide), 2MP (macro);
  • Kamera depan: 16MP;
  • Baterai: 5000mAh, 65W fast charging.

3. realme GT6 (12/256GB)

4 HP realme GT Series RAM 12GB Termurah untuk Gamer di 2024potret realme GT6 (event.realme.com)

Ketiga, kamu bisa membeli realme GT6 yang merupakan seri terbaru, rilis pada Juni 2024. HP ini sangat powerful karena ditenagai chipset Snapdragon 8s Gen 3 (4 nm) dan RAM 12GB, sehingga sukses memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 1,6 juta. Kelebihan lain juga ada pada fitur-fitur yang sangat lengkap, mulai dari stereo speakers, fingerprint di bawah layar, kamera OIS, hingga sudah tahan air.

Dengan penawaran sebagus itu, realme GT6 varian memori 12/256GB dijual mulai Rp7,3 juta. Berikut spesifikasi lengkapnya:

  • Layar: 6,78 inci, LTPO AMOLED, refresh rate 120Hz;
  • Chipset: Snapdragon 8s Gen 3 (4 nm);
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (telephoto), 8MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 32MP;
  • Baterai: 5000mAh, 120W fast charging.

4. realme GT2 Pro (12/256GB)

4 HP realme GT Series RAM 12GB Termurah untuk Gamer di 2024ilustrasi Realme GT2 Pro (realme.com)

Terakhir, kamu bisa membeli realme GT2 Pro yang rilis pada Januari 2021. Meski sudah cukup lama, performanya masih sangat powerful karena ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm). Selain itu, seri flagship ini juga punya kamera berkualitas karena mendukung fitur multi-directional PDAF, OIS, 40x magnification, hingga kemampuan perekaman 8K.

Harga realme GT2 Pro di marketplace masih mahal yaitu Rp9,1 juta untuk varian memori 12/256GB. Berikut ini spesifikasi yang ditawarkan:

  • Layar: 6,7 inci, LTPO2 AMOLED, refresh rate 120Hz;
  • Chipset: Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm);
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (ultrawide), 3MP (microscope);
  • Kamera depan: 32MP;
  • Baterai: 5000mAh, 65W fast charging. 

Perlu diketahui bahwa realme seri angka memang menonjolkan sektor mesin. Oleh karena itu, sangat wajar jika produk-produk di atas sangat cocok untuk bermain game. Dari empat HP realme GT series RAM 12GB termurah untuk gamer di 2024, adakah yang sesuai dengan kriteria yang kamu idamkan?

Baca Juga: 7 HP Pesaing realme Note 60, Ada yang Sudah 5G Tapi Harga Sama

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Bersatu kita teguh, bercerai kita bebas🇮🇩

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya