vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!

Pertimbangkan perbedaan harga dan spesifikasinya

vivo Y200e 5G resmi meluncur di India pada Februari 2024. Kehadirannya menyusul vivo Y200 5G yang lebih dulu rilis juga di India pada Oktober 2023. Fakta Ini membuat vivo Y200 series kini telah memiliki dua anggota.

Sekilas keduanya terlihat mirip. Meski begitu, tentu ada aspek perbedaan signifikan di antara vivo Y200e 5G dengan vivo Y200 5G. Nah, supaya gambaran kamu lebih terang, ikuti perbandingan smartphone vivo Y200e 5G dan vivo Y200 5G lewat artikel ini, yuk!

1. Tingkat kecerahan maksimum layarnya berbeda

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!vivo Y200e 5G (vivo.com)

Pertama, mari bahas bagian depannya terlebih dulu. Baik vivo Y200e 5G maupun vivo Y200 5G mengusung layar dengan panel AMOLED, bentang 6,67 inci, resolusi 1080 x 2400 piksel (Full HD+), dan refresh rate layar 120Hz. Akan tetapi, layar vivo Y200e 5G punya tingkat kecerahan maksimum 1800 nit yang jauh lebih terang dari layar saudaranya dengan kecerahan tertinggi 800 nit. Meski begitu, pada sisi tengah atas layar keduanya, ada punch hole berisi kamera 16MP (f/2.0) untuk menunjang swafoto dan video call sekaligus berperan sebagai sensor pengenal wajah. Layar AMOLED membuat keduanya bisa mengadopsi teknologi pemindai sidik jari optik di bawah layar.

Baca Juga: 4 Smartphone vivo Dengan NFC di Bawah Rp3,5 Juta, Murah!

2. Tampilan modul vivo Y200 5G

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!infografik kamera belakang vivo Y200 5G (vivo.com)

Bagian belakangnya juga terlihat mirip dengan adanya modul persegi panjang, tetapi ada sedikit perbedaan yang perlu diketahui. Pada modul vivo Y200 5G ada dua kamera, terdiri dari kamera utama 64MP dengan diafragma f/1.8 dan fitur OIS serta kamera depth 2MP dengan diafragma f/2.4. Dua elemen lainnya ialah LED flash biasa dan Aura Light Portrait yang temperatur cahayanya bisa berubah-ubah tergantung kondisi pencahayaan pada area atau lokasi pengambilan foto.

3.. Tampilan modul vivo Y200e 5G

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!infografik kamera vivo Y200e 5G (vivo.com)

Pada modul vivo Y200e 5G juga ada LED flash dan kamera depth 2MP (f/2.4). Kamera utamanya beresolusi 50MP (f/1.8) yang sayangnya tidak dilengkapi OIS. Elemen satu lagi adalah Flicker Sensor, serupa dengan yang dijumpai pada vivo Y100 5G di Indonesia. Fungsi fitur tersebut adalah meminimalisir efek kedipan ketika memotret layar LCD.

4. Pakai prosesor dari generasi yang berbeda

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!ilustrasi prosesor Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2 (vivo.com)

Di sektor performa, keduanya mengandalkan prosesor Snapdragon 4 series dari generasi yang berbeda. vivo Y200 5G diperkuat Snapdragon 4 Gen 1, sebuah prosesor berfabrikasi 6 nm yang rilis pada September 2022. Sementara itu, vivo Y200e 5G memakai prosesor lebih baru, Snapdragon 4 Gen 2, dengan fabrikasi 4 nm yang meluncur sejak Juni 2023. Kedua prosesor ini mendukung pemakaian RAM bertipe LPDDR4X dan memori internal bertipe UFS 2.2.

5. Salah satunya tawarkan memori internal lebih besar

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!ilustrasi fitur penambahan RAM virtual (vivo.com)

Tiap smartphone punya dua varian dengan konfigurasi RAM dan memori internal yang beragam. vivo Y200 5G dibekali RAM 8GB dan dua pilihan memori internal, yaitu 128GB dan 256GB. Sementara itu, vivo Y200e 5G hadir dengan varian 6/128GB dan 8/128GB. Keduanya tentu dibekali fitur penambahan RAM virtual hingga dua kali lipat dari kapasitas RAM dasar. Namun, hanya vivo Y200e 5G yang mendukung pemakaian kartu microSD untuk memperluas kapasitas media penyimpanan meskipun perlu bergantian dengan kartu SIM kedua karena slot kartunya berjenis hybrid.

6. Ada beberapa perbedaan lainnya

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!ilustrasi kapasitas baterai vivo Y200e 5G (vivo.com)

Kedua smartphone vivo yang sama-sama bersertifikasi IP54 ini ditenagai baterai dengan kapasitas berbeda, yakni 4800 mAh untuk Y200 5G dan 5000 mAh untuk Y200e 5G. Meski begitu, keduanya sama-sama mendukung pengisian daya 44W melalui soket USB Type C. Lalu, di antara keduanya, hanya vivo Y200e 5G yang punya speaker stereo untuk menghasilkan suara lebih imersif dibandingkan vivo Y200 5G dengan speaker mono. Bahkan, antarmuka dan sistem operasi yang dijalankan vivo Y200e 5G juga lebih baru, yakni Funtouch OS 14 berbasis Android 14. Di sisi lain, vivo Y200 5G baru menjalankan Funtouch OS 13 berbasis Android 13 ketika rilis pada Oktober 2023.

7. Pertimbangkan perbedaan harga dan spesifikasinya

vivo Y200e 5G Resmi Hadir, Alternatif vivo Y200 5G!vivo Y200 5G (vivo.com)

Punggung kedua smartphone vivo ini tersedia dalam dua pilihan warna berbeda dan bahan yang berbeda. Punggung vivo Y200 5G berbahan kaca dengan pilihan warna jungle green dan desert gold. Sementara itu, vivo Y200e 5G hadir dengan warna black diamond yang berbahan plastik dan saffron delight yang berbahan kulit sintetis.

Terakhir, perbandingan harga antara vivo Y200 5G dan vivo Y200e 5G bisa kamu amati baik-baik di bawah ini:

vivo Y200e 5G

  • Varian 6/128GB: 19.999 rupee (sekitar Rp3,7 juta)
  • Varian 8/128GB: 20.999 rupee (sekitar Rp3,9 juta)

vivo Y200 5G

  • Varian 8/128GB: 21.999 rupee (sekitar Rp4,1 juta)
  • Varian 8/256GB: 23.999 rupee (sekitar Rp4,5 juta)

Harga vivo Y200e 5G ternyata lebih murah, tetapi punya spesifikasi lebih unggul, seperti prosesor lebih baru, speaker stereo, layar lebih terang, dukungan slot kartu microSD, dan kapasitas baterai sedikit lebih besar. Di sisi lain, vivo Y200 5G tampil lebih berkelas dengan punggung berbahan kaca dan kamera utama yang dilengkapi OIS sekaligus menawarkan opsi memori internal yang lebih besar. Kalau kamu berencana untuk membeli salah satunya, kamu perlu dengan cermat mempertimbangkan spesifikasi dan harga keduanya agar bisa menentukan pilihan yang tepat, ya!

Baca Juga: 5 HP Mid-Range Terbaru yang Rilis Februari 2024, vivo V30 Murah! 

Samuel Photo Verified Writer Samuel

Go Racing!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya