3 Harga HP POCO Terbaru 2023, Lengkap dengan Spesifikasinya!

Harga terjangkau dengan penawaran performa unggulan

POCO tetap dikenal dengan smartphone berharga terjangkau yang memiliki performa andal dan spek menarik lainnya. Tak hanya itu, di seri tertentu, adanya modul warna hitam agak besar di bagian belakang membuatnya terlihat sangat mencolok dan berbeda dari smartphone merek lain.

Sepanjang 2023, POCO telah merilis tiga smartphone terbaiknya di Indonesia. Berikut ini deretan harga hp POCO terbaru 2023 paling lengkap dengan spesifikasinya!

1. POCO X5 5G

3 Harga HP POCO Terbaru 2023, Lengkap dengan Spesifikasinya!POCO X5 5G (po.co)

Pada Februari 2023, POCO X5 5G hadir sebagai smartphone termurah POCO di Indonesia tahun ini. Performanya tergolong cukup andal berkat pemakaian prosesor Qualcomm Snapdragon 695. Smartphone ini ditenagai baterai 5000mAh dengan dukungan pengisian cepat 33W.

Di bagian depan POCO X5 5G, kamu dapat menemukan punch hole berisi kamera 13MP dan layar yang sangat terang. Layarnya berpanel AMOLED dengan bentang 6,67 inci, resolusi Full HD+, refresh rate 120Hz, kecerahan maksimum 1200 nit, dan perlindungan Gorilla Glass 3. Sementara itu, di bagian belakang, ada modul berisi 3 kamera, terdiri dari kamera utama 64MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP. Beberapa spesifikasi utama lainnya ialah pemindai sidik jari di tombol daya, NFC, audio jack 3,5 mm, soket USB Type C, slot kartu hybrid, dan sertifikasi IP53.

POCO X5 5G tersedia dalam dua varian, yaitu 6/128GB dan 8/256GB. Bila kamu berminat untuk membelinya pada Desember 2023, harga hp POCO terbaru untuk seri X5 ternyata telah turun menjadi sebagai berikut:

  • Varian 6/128GB: Rp3,4 juta menjadi Rp2,7 juta;
  • Varian 8/256GB: Rp3,9 juta menjadi Rp3,2 juta.

Baca Juga: Perang Spesifikasi POCO X5 5G dan POCO X5 Pro 5G, Harga Bersaing! 

2. POCO X5 Pro 5G

3 Harga HP POCO Terbaru 2023, Lengkap dengan Spesifikasinya!POCO X5 Pro 5G (po.co)

Pada Juni 2023, versi Pro dari POCO X5 5G, yaitu POCO X5 Pro 5G, resmi rilis di Indonesia. Performanya diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 778G yang berpadu dengan dua konfigurasi RAM dan memori internal, yaitu 6/128GB dan 8/256GB. Tidak ada slot kartu microSD untuk memperluas kapasitas media penyimpanannya.

Di bagian belakang, ada modul berisi kamera ultrawide 8MP dan kamera makro 2MP yang sama dengan POCO X5 5G, tetapi kamera utamanya beresolusi lebih tinggi, yaitu 108MP. Di bagian depan, selain punch hole berisi kamera swafoto 16MP, ada layar berpanel AMOLED dengan bentang 6,67 inci, resolusi Full HD+, refresh rate 120Hz, kecerahan tertinggi 900 nit, dan perlindungan Gorilla Glass 5. Terkait sumber energi, baterainya juga berkapasitas 5000 mAh seperti POCO X5 5G, tetapi mendapat dukungan charging lebih besar 67W.

Mayoritas spesifikasi utama lainnya sama dengan POCO X5 5G. Nah, ada 3 warna yang dapat dipilih, yakni kuning, biru, dan hitam. Pada Desember 2023 ini, harga hp POCO terbaru 2023 untuk seri X5 Pro 5G telah turun dari harga resminya ketika rilis pada Juni 2023. Rinciannya ialah sebagai berikut:

  • Varian 6/128GB: Rp3,9 juta menjadi Rp3,6 juta;
  • Varian 8/256GB: Rp4,4 juta menjadi Rp4,1 juta.

3. POCO F5

3 Harga HP POCO Terbaru 2023, Lengkap dengan Spesifikasinya!POCO F5 (po.co)

Yang terakhir sekaligus yang terbaik tahun ini ialah POCO F5. Rilis pada Juni 2023, smartphone ini memegang predikat smartphone pertama di Indonesia yang diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 7+ Gen 2. Lalu, tak seperti POCO X5 series, POCO F5 tidak memiliki modul kamera belakang. Ada 3 kamera di punggungnya, terdiri dari kamera ultrawide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera utama 64MP dengan fitur OIS yang membantu mengurangi guncangan sehingga foto yang dihasilkan lebih jelas.

Di bagian depan, kamu dapat menemukan punch hole berisi kamera swafoto 16MP serta layar AMOLED dengan bentang 6,67 inci, resolusi Full HD+, refresh rate 120Hz, kecerahan tertinggi 1000 nit, dan perlindungan Gorilla Glass 5. Sama seperti POCO X5 Pro 5G, POCO F5 juga tidak dilengkapi slot kartu microSD. Beberapa spesifikasi utama lainnya ialah pemindai sidik jari terintegrasi ke tombol daya, soket USB Type C, audio jack 3,5 mm, sertifikasi IP53, dan baterai 5000mAh dengan dukungan charging 67W. Ada 3 pilihan warna yang tersedia, yaitu hitam, biru, dan putih. Harga hp POCO terbaru 2023 untuk seri F5 ternyata belum mengalami penurunan dengan rincian sebagai berikut:

  • Varian 8/256GB: Rp4,9 juta;
  • Varian 12/256GB: Rp5,4 juta.

Duo POCO X5 series tampaknya semakin menarik untuk diincar setelah harganya mengalami penurunan. Namun, meski harganya belum turun, POCO F5 masih sangat layak untuk dilirik, utamanya untuk kamu yang mencari smartphone tertangguh dengan harga kurang dari Rp6 juta.

Baca Juga: ROG Phone 6 MLBB Edition, Smartphone Resmi M5 World Championship

Samuel Photo Verified Writer Samuel

Go Racing!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika
  • Mohamad Aria

Berita Terkini Lainnya