OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan Banting

Tahan segala macam benturan, selisihnya Rp2 jutaan

Belakangan ini, HP rugged alias HP tahan banting tengah menjadi sorotan. Produk-produk ini didesain khusus untuk tahan terhadap kondisi ekstrem seperti benturan, air, debu, dan suhu sehingga cocok digunakan oleh para petualang, pekerja lapangan, dan orang-orang yang membutuhkan HP dengan daya tahan serta mobilitas tinggi. Beruntungnya, saat ini banyak produsen yang merilis HP tahan banting yang cocok untuk aktivitas outdoor. Salah duanya adalah OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 yang menjadi pesaing sepadan di kelas smartphone mid-range.

Kedua HP ini sudah mendapatkan sertifikasi militer dengan kode MIL-STD-810H, sehingga tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Sertifikasi ini menjadi bukti bahwa HP tersebut telah lolos berbagai uji ketahanan, apapun rintangannya HP ini masih tetap dalam kondisi prima. Menariknya, OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 juga sama-sama rilis di tahun 2024. Penasaran dengan komparasi spesifikasi smartphone OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7? Khusus buat kamu yang berniat mengincar salah satu dari HP tahan banting ini, baca terus artikelnya sampai habis!

1. Desain OPPO A60 lebih menarik, sedangkan Galaxy XCover 7 bodinya lebih kokoh

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingDesain OPPO A60 (kiri) (oppo.com)tampilan Galaxy XCover 7 (kanan) (samsung.com)

Soal desain, OPPO selalu unggul sehingga HP rugged yang diciptakannya terlihat seperti smartphone daily pada umumnya yang elegan dan memanjakan mata. Desainnya terinspirasi dari gerakan ombak laut direpresentasikan dengan warna Ripple Blue. Tak lupa juga ada sentuhan glossy dengan tekstur glitter khas OPPO sehingga permukaan bodi tidak meninggalkan finger print dan tampilannya anti pudar. Dengan bobot hanya 186 gram membuat pengguna lebih nyaman saat menggenggam ataupun menggunakan HP dalam waktu yang lama. Di luar dari ukuran bodi smartphone yang cukup tipis, OPPO A60 sudah teruji ketahanannya dengan menyandang sertifikasi Military-Grade Shock Resistance (MIL-STD-810H). HP sejenis yang memiliki sertifikasi ini biasanya ditemui pada HP Ulefone, Blackview, Doogee, dan lain-lainnya yang memang mumpuni untuk aktivitas outdoor. Selain itu, OPPO A60 juga dilengkapi dengan sertifikasi IP54 sehingga percikan, limpasan, tumpahan, dan terpaan hujan tidak akan merusak bodi smartphone. 

Sedangkan Galaxy XCover 7 punya tampilan yang lebih kokoh yang sangat menggambarkan image dari HP rugged itu sendiri. Dibekali dengan sertifikasi ketahanan IP68 membuat Galaxy XCover 7 tahan di kedalaman air hingga 1,5 meter selama 35 menit. HP ini juga tahan banting berkat sertifikasi militer MIL-STD-810H sehingga lolos dari hantaman ketinggian, guncangan, rendaman, kelembaban, dan benturan apapun. Galaxy XCover 7 merupakan definisi HP rugged yang memang tidak mengeluarkan biaya yang ribet. Cuma dengan harga Rp4 juta, segala fitur siap kamu dapatkan untuk memiliki HP yang sangat cocok untuk diaplikasikan di area lapang apapun baik di daratan maupun lautan. 

Baca Juga: HONOR MagicPad 2 Rilis, Tablet dengan SoC Snapdragon 8s Gen 3

2. Di atas kertas, Galaxy XCover 7 menang di performa chipset

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingSamsung Galaxy XCover 7 dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 6100+ (mediatek.com)

Soal chipset, Galaxy XCover 7 menang telak di atas kertas. Samsung membenamkan chipset MediaTek Dimensity 6100+ sebagai tenaga dari HP Galaxy XCover 7. Performa chipset ini kurang lebih sama dengan Helio G99. Berdasarkan pengujian benchmark AnTuTu v10 yang dilansir NanoReview, Galaxy XCover 7 memperoleh skor 414.935 poin. Dengan skor di kisaran 400 ribuan, Galaxy XCover 7 dapat menjalankan game seperti Genshin Impact dengan frame rate yang stabil.

Di sisi lain, OPPO A60 masih kalah dalam hal performa chipset. OPPO A60 mengandalkan chipset Snapdragon 680, yang memadai untuk aktivitas sehari-hari namun kurang bertenaga untuk tugas berat seperti bermain game. Dalam pengujian benchmark AnTuTu v10 yang dilansir oleh NanoReview, OPPO A60 hanya meraih skor 308.738 poin. Meskipun begitu, OPPO A60 masih mampu menjalankan beberapa game ringan seperti Mobile Legends dan Free Fire, menurut Infofull. Padahal, di kelas harga Rp2 jutaan, sudah banyak smartphone lain yang menggunakan chipset lebih kuat dan mampu menjalankan game tanpa lag.

3. OPPO A60 dibekali layar IPS LCD, sementara Galaxy XCover 7 pakai panel PLS LCD

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingKecerahan layar OPPO mencapai 950 nits (oppo.com)

Dengan dimensi lebih kecil, yaitu 165,71 x 76,02 x 7,68 mm, OPPO A60 memiliki ukuran layar 6,67 inci. Meskipun lebih kecil, OPPO sudah menggunakan desain punch hole yang memberikan tampilan lebih luas dibandingkan desain waterdrop yang terkesan lebih kuno. Selain itu, OPPO A60 merupakan salah satu HP dengan panel IPS LCD yang paling cerah, dengan dukungan kecerahan layar mencapai 950 nit, memaksimalkan penggunaan di luar ruangan. Bahkan di bawah sinar matahari yang terik, tampilan layarnya masih terlihat jelas. Dr. Hamez Tech dalam videonya menjelaskan bahwa warna yang ditampilkan OPPO A60 sudah cukup bagus dan tajam meskipun belum memiliki resolusi layar Full HD+.

Di sisi lain, Galaxy XCover 7 memiliki layar Full HD+ 6,6 inci dengan jenis panel PLS LCD, bukan AMOLED, tetapi tetap dapat berfungsi dengan baik. Layar ini mampu mencapai kecerahan tipikal hingga 500 nit dan kecerahan HBM (High Brightness Mode) hingga 600 nit. Dengan kecerahan tersebut, layar smartphone ini cukup terang saat penggunaan HP di luar ruangan, bahkan saat kondisi matahari sangat terik. Sensitivitas layar sentuh XCover 7 juga sudah disesuaikan untuk penggunaan di luar ruangan, sehingga tetap responsif terhadap sentuhan, bahkan saat menggunakan sarung tangan.

4. Baterai dari Galaxy XCover 7 bisa dilepas pasang

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingBaterai dari Galaxy XCover 7 bisa dilepas pasang (replaceable battery) (samsung.com)

Salah satu aspek menarik dari Galaxy XCover 7 adalah keberadaan baterai yang bisa dilepas-pasang atau replaceable battery. Di tengah tren HP tahan banting yang mengandalkan baterai berkapasitas besar, Galaxy XCover 7 justru memiliki baterai 4050 mAh. Kapasitas ini tergolong kecil dibandingkan dengan banyak HP lain yang menawarkan baterai 5000 mAh atau lebih.

Keunggulan dari replaceable battery pada Galaxy XCover 7 adalah kemudahan dalam melepas dan memasangnya. Saat baterai habis, kamu bisa mematikan HP, mencabut baterainya, dan memasang yang baru. Dengan baterai yang bisa dicabut, waktu pengisian daya bisa dipersingkat, memungkinkan pengguna untuk melanjutkan aktivitasnya di lapangan sambil menunggu baterai terisi penuh.

5. OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 kompak dibekali kamera 50 MP

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingOPPO A60 memiliki dua kamera di bodi belakang yaitu 50 MP wide angle dan 2 MP depth sensor (oppo.com)

OPPO A60 dilengkapi dengan dua kamera di bagian belakang, yaitu kamera wide angle 50 MP dan sensor depth 2 MP. Kamera ini mampu merekam video hingga resolusi 1080p pada 30 FPS. Kamera utamanya memiliki fitur auto fokus yang memungkinkan pergantian fokus secara cepat, instan, dan akurat. OPPO juga menyediakan fitur Ultra Camera Clarity untuk menghasilkan foto yang lebih jernih dengan kemampuan kamera utamanya. Selain itu, fitur Portrait Mode memungkinkan kamu untuk mengambil foto dengan efek bokeh yang halus, mirip dengan hasil kamera profesional.

Namun, pemisahan antara objek di latar depan dan latar belakang masih kurang sempurna. Kamera depan OPPO A60 memiliki sensor 8 MP f/2.0 wide angle yang terletak dalam desain punch hole. Kemampuan perekaman videonya sama dengan kamera belakang, yaitu 1080p pada 30 FPS. Sementara itu, Samsung Galaxy XCover 7 memiliki kamera depan 5 MP dan satu kamera belakang 50 MP dengan autofokus dan flash.

6. Kapasitas memori OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 lebih lega

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingKapasitas penyimpanan Samsung Galaxy XCover 7 dapat diperluas hingga 1 TB (samsung.com)

Perihal kapasitas penyimpanan, baik OPPO A60 maupun Samsung Galaxy XCover 7 menawarkan kapasitas yang luas. Samsung Galaxy XCover 7 dilengkapi dengan RAM sebesar 6 GB (LPDDR4x) dan memori internal UFS 2.2 berukuran 128 GB, dengan opsi untuk memperluas penyimpanan melalui slot kartu memori eksternal hingga 1 TB.

Sementara itu, OPPO A60 tersedia dalam dua varian kapasitas internal, yaitu 128 GB dan 256 GB. Smartphone ini juga dilengkapi dengan RAM 8 GB (LPDDR4x) dan fitur RAM Expansion, yang memungkinkan pengguna untuk memperluas kapasitas memori dengan mengalokasikan RAM virtual ke memori internalnya. Dengan harga sekitar Rp2,5 juta, OPPO A60 menawarkan opsi yang kompetitif dengan kapasitas memori yang besar.

7. Samsung Galaxy XCover 7 dibekali tombol XCover Key

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingSamsung Galaxy XCover 7 dibekali tombol XCover Key (samsung.com)

Selain baterai yang bisa dilepas pasang, Samsung Galaxy XCover 7 juga memiliki tombol XCover Key pada sisi samping kiri. Galaxy XCover 7 memiliki tombol programmable yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan pekerja garis depan. Mulai dari push-to-talk, memindai barcode, hingga meluncurkan aplikasi perusahaan, XCover Key memberikan kemudahan bagi para pekerja untuk melakukan tugas penting secara cepat.

Ukuran tombol ini terlihat cukup besar, setidaknya lebih panjang dibandingkan tombol daya di samping kanannya. Lalu, ada petunjuk visual berwarna oranye yang kentara untuk memudahkan pengguna menekan tombol di saat minim cahaya.

8. Sayangnya, Samsung Galaxy XCover 7 tidak menyertakan baterai cadangan

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingSamsung Galaxy XCover7 (samsung.com)

Salah satu kekurangan Samsung Galaxy XCover 7 adalah tidak adanya baterai cadangan. Menurut Times of India, Samsung tidak menyediakan baterai cadangan, tetapi pengguna diberi waktu 3-5 detik untuk melepas dan memasang kembali baterai. Dalam paket penjualannya, pengguna hanya mendapatkan satu unit smartphone, kabel data USB-C ke USB-C, pin ejector, dan buku panduan.

Tidak ada charger yang disertakan dalam paket. Pengguna harus menggunakan charger yang sudah ada atau membelinya secara terpisah. Meskipun baterai HP ini bisa dilepas-pasang, banyak yang mungkin berharap Samsung menyertakan baterai cadangan dalam boks penjualan. Namun, pengguna hanya mendapatkan satu baterai yang sudah terpasang di dalam unit.

9. OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 sama-sama minus kamera ultrawide

OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, Pesaing HP Tahan BantingOPPO A60 tidak dilengkapi dengan kamera ultrawide (oppo.com)

Kelemahan lainnya adalah OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 sama-sama tidak dilengkapi dengan fitur kamera ultrawide. Di bagian belakang, masing-masing memiliki satu kamera 50 MP dengan autofokus dan flash. Di bagian depan, kedua HP ini memiliki kamera 5 MP dengan bukaan f/2.0. Samsung Galaxy XCover 7 hanya mampu merekam video hingga resolusi 1080p pada 30 FPS, sehingga kurang ideal untuk pembuatan konten. Sementara itu, OPPO A60 juga hanya mengandalkan kamera utama 50 MP tanpa adanya kamera ultrawide. Ketiadaan kamera ultrawide ini menandakan bahwa kamu tidak bisa mengambil foto pemandangan dengan sudut pandang yang lebih luas.

Setelah menyimak ulasan perbandingan smartphone OPPO A60 vs Samsung Galaxy XCover 7, masing-masing punya kelebihan dan kekurangan tersendiri. Jika kamu tertarik untuk memilikinya, kini OPPO A60 dan Samsung Galaxy XCover 7 sudah tersedia di Indonesia. Kamu bisa dapatkan OPPO A60 dengan harga Rp2,59 juta (berdasarkan harga yang tercantum di OPPO Official Store melalui marketplace). Sementara Samsung Galaxy XCover 7 bisa ditebus dengan harga Rp4,9 juta melalui situs resmi Samsung. Dengan selisih Rp2jutaan ini, Samsung Galaxy XCover 7 bisa jadi pilihan terbaik buat kamu yang menginginkan smartphone rugged dengan performa di atas rata-rata. Namun, jika penggunaanmu lebih pada aktivitas daily dengan kebutuhan standar, OPPO A60 sudah cukup memadai dengan harga yang jauh lebih hemat.

Baca Juga: OPPO A3 Pro 5G Sudah Rilis di Indonesia, HP Tahan Banting!

Reyvan Maulid Photo Verified Writer Reyvan Maulid

Penyuka Baso Aci dan Maklor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya