TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips Memilih Router yang Pas untuk Rumah, Cek Standar WiFi

Utamakan memilih router dual-band

ilustrasi router WiFi (freepik.com/freepik)

Apakah kamu sudah berlangganan paket WiFi yang kencang, tapi masih terasa kurang lancar? Bisa jadi, router WiFi yang kamu gunakan kurang tepat sehingga tidak mampu memaksimalkan kecepatan internetmu.

Pemilihan router WiFi cukup penting mengingat hal ini berdampak pada pengalaman konektivitasmu secara keseluruhan. Buat kamu yang ingin tahu cara memilih router WiFi yang pas, simak beberapa tips berikut sampai akhir, ya!

1. Pertimbangkan merek dan reputasi

ilustrasi router WiFi (freepik.com/freepik)

Sebelum memilih router WiFi, hal pertama yang perlu kamu lakukan sebaiknya riset tentang merek dan reputasinya. Ada banyak merek router WiFi di pasaran dengan kualitas yang beragam.  

Router WiFi dari merek ternama sering kali memiliki kualitas yang lebih baik. Jika kamu berniat membeli di toko online, sebaiknya lihat dulu ulasan pembeli mengenai kinerja router WiFi incaranmu.

2. Pilih router dual-band agar lebih fleksibel

ilustrasi router dual-band (tp-link.com)

Router dual-band cocok digunakan untuk rumahan karena bisa menawarkan fleksibilitas. Router jenis ini dapat memancarkan sinyal nirkabel pada dua pita frekuensi terpisah (2,4GHz dan 5GHz) yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Frekuensi 2,4GHz dapat memberikan jangkauan sinyal yang lebih luas, namun kecepatannya cenderung lebih lambat. Adapun untuk frekuensi 5GHz punya kecepatan dan stabilitas yang lebih baik, sehingga cocok untuk kebutuhan gaming maupun streaming video.

Baca Juga: Fakta Router Gaming dan Perbedaannya dengan Router Biasa

3. Minimal pilih router dengan standar WiFi 5

ilustrasi router WiFi 5 (tokopedia.com)

Router dengan standar WiFi 5 (802.11ac) saat ini lebih worth it dibandingkan protokol WiFi 4 (802.11n) karena harganya yang tidak jauh berbeda. Meski sedikit lebih mahal, namun WiFi 5 punya bandwidth yang lebih besar sehingga mampu memberikan kecepatan tinggi.

Pemilihan standar WiFi ini penting apalagi jika kamu berlangganan paket internet yang kencang. WiFi 5 sudah cukup mumpuni untuk memaksimalkan kecepatan internet rumahan.

Verified Writer

Yayan Alvredo

Patient, Focus, Dicipline

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya