TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Harga Sama, TECNO Pova 6 vs vivo Y36 5G Bagus Mana? 

Cek perbandingan spesifikasi ini untuk tentukan pilihan

potret TECNO Pova 6 (tecno-mobile.com)

Intinya Sih...

  • TECNO Pova 6 dan vivo Y36 5G sama-sama dibanderol Rp2,7 juta
  • vivo Y36 5G unggul di jaringan 5G, TECNO Pova 6 memiliki varian memori lebih tinggi
  • TECNO Pova 6 menang dalam kapasitas baterai, layar AMOLED, dan sektor kamera

TECNO Pova 6 dan vivo Y36 5G adalah dua smartphone entry level yang punya banderol harga sama di angka Rp2,7 jutaan. Harga memang sama, tetapi spesifikasi yang ditawarkan tentu berbeda.

TECNO Pova 6 dan vivo Y36 5G mengusung kelebihan dan kekurangannya masing-masing sehingga cukup bikin bimbang pembeli mau pilih yang mana. Tapi, tak perlu bingung lagi karena dengan membaca ulasan berikut kamu bisa mendapat inspirasi terkait smartphone mana yang lebih oke untuk dimili. Yuk, cek ulasannya di bawah ini!

1. vivo Y36 5G pakai MediaTek Dimensity 6020 dan TECNO Pova 6 pakai MediaTek Helio G99

potret vivo Y36 5G (vivo.com)

Dari spesifikasi mesin, kedua smartphone ini memiliki perbedaan yang sangat mencolok. Di sektor ini tentu vivo Y36 5G lebih diunggulkan karena sudah mendukung jaringan 5G. Meski begitu, performa kedua smartphone ini setara karena sama-sama mendapatkan skor AnTuTu Benchmark di angka 400 ribuan. Di harga Rp2,7 jutaan, TECNO Pova 6 memberikan varian memori 8/256GB, sama seperti vivo Y36 5G. Namun, TECNO Pova 6 memiliki varian lebih tinggi berkapasitas 12GB/256GB di harga Rp3 jutaan.

Baca Juga: Daftar 8 HP realme Terbaru di Indonesia pada Semester Pertama 2024

2. TECNO Pova 6 punya baterai jumbo berkapasitas 6000mAh

potret TECNO Pova 6 (tecno-mobile.com)

Kapasitas baterai adalah salah satu sektor yang sangat diperhatikan pembeli ketika memilih smartphone. Dengan kapasitas yang besar, tentu durasi pemakaian jadi lebih panjang. Di sektor ini, TECNO Pova 6 menang telak karena memiliki baterai jumbo 6000mAh dan sudah mendukung fast charging sebesar 70W yang mampu mengisi ulanga daya dari nol persen hingga penuh dalam waktu 50 menit saja. Di sisi lain, vivo Y36 5G menawarkan kapasitas baterai 5000mAh dengan kecepatan charging di angka 44W. Dalam sebuah pengujian, baterai vivo Y36 5G bisa terisi hingga 30 persen dalam waktu sekitar 15 menit.

3. Pakai panel AMOLED, TECNO Pova 6 unggul lagi di sekolah layar

potret vivo Y36 5G (vivo.com)

Buat yang suka mantengin layar, TECNO Pova 6 bakal jadi yang paling nyaman karena sudah pakai panel AMOLED seluas 6,78 inci, mendukung refresh rate 120Hz, dan mendukung 1B colors. Sementara vivo Y36 5G menyediakan panel yang digunakan masih IPS LCD, memiliki luas 6,64 inci, dan mendukung refresh rate 90Hz. Meski fitur-fitur yang ada di TECNO Pova 6 lebih lengkap, keduanya sama-sama memiliki resolusi layar FHD+.

4. Kamera TECNO Pova 6 lebih tinggi beresolusi 108MP

ilustrasi memotret (pexels.com/cottonbro studio)

Selanjutnya, TECNO Pova 6 unggul lagi di sektor kamera yang punya resolusi 108MP (wide) pada bagian belakang dan 32MP (wide) pada bagian depan. Kamera ini juga mendukung berbagai fitur, mulai dari PDAF, Quad-LED flash, dan mampu merekam video kualitas 1440p@30fps. Sementara untuk vivo Y36 5G, HP ini punya dua lensa belakang beresolusi 50MP (wide) dan 2MP (depth).

Untuk kamera depan, ada satu lensa beresolusi 16MP. Hanya ada fitur PDAF dan LED flash di kamera vivo Y36 5G. Untuk perekaman video, maksimal resolusi yang bisa diambil adalah 1080p@30fps.

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

sumahir0857@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya