TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

iPhone 16 Pro Max vs Pixel 9 Pro, Rilis Bareng di September 2024!

Duel smartphone flagship terpanas 2024

potret Pixel 9 Pro (store.google.com)

Intinya Sih...

  • iPhone 16 Pro Max dan Pixel 9 Pro rilis September 2024
  • Perbedaan desain, ukuran layar, bahan, dan perlindungan layar antara kedua smartphone
  • Perbandingan spesifikasi mesin, kamera, dan baterai iPhone 16 Pro Max vs Pixel 9 Pro

Dilansir gsmarena, iPhone 16 Pro Max dan Pixel 9 Pro bakal rilis pada September 2024. Di pasaran, kedua smartphone ini bakal menjadi seri tertinggi dari merek Apple dan Google sepanjang 2024, bahkan bisa jadi sampai 2025 mendatang. Jika dilihat dari segi spesifikasi, iPhone 16 Pro Max dan Pixel 9 Pro memiliki kelebihan yang membuat keduanya memiliki daya tarik tersendiri.

Namun, karena statusnya masih rumor, spesifikasi yang saat ini telah beredar bisa jadi masih meleset dan kurang tepat. Meski begitu, coba kita ancang-ancang sedikit terkait perbedaan spesifikasi antara iPhone 16 Pro Max dan Google Pixel 9 Pro berikut, yuk!

1. iPhone 16 Pro Max menggunakan kamera depan bergaya dynamic island

ilustrasi iPhone 16 Pro Max (gsmarena.com)

Desain iPhone 16 Pro Max dan Pixel 9 Pro memiliki perbedaan yang sangat mencolok, baik ketika dilihat dari depan atau belakang. Dari sisi depan, iPhone 16 Pro Max menggunakan kamera depan bergaya dynamic island, sedangkan Pixel 9 Pro menggunakan gaya punch hole. Meski begitu, bezel iPhone 16 Pro Max lebih tipis berasio 92 persen screen to body.

Dari segi ukuran iPhone 16 Pro Max juga lebih besar dengan dimensi sebesar 163 x 77,6 mm dan ketebalan bodi 8,3 mm. Google Pixel 9 Pro sendiri mengusung dimensi sebesar 152,8 x 72 mm dan ketebalan bodi 8,5 mm. iPhone 16 Pro Max menggunakan bahan kaca pada bagian belakang dan titanium pada bagian samping ketika Pixel 9 Pro mengusung bahan kaca pada bagian belakang dan alumunium pada bagian samping.

2. Layar Pixel 9 Pro menggunakan panel LTPO OLED

ilustrasi layar smartphone (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA)

Beralih ke perbandingan spesifikasi layar, dari segi fitur-fitur iPhone 16 Pro Max lebih unggul jika dibandingkan dengan Pixel 9 Pro. Begitu juga terkait ukuran layar karena iPhone 16 Pro Max memiliki layar seluas 6,9 inci, menggunakan panel LTPO Super Retina XDR OLED, mendukung refresh rate 120Hz, mendukung HDR10, dan Dolby Vision. Di sisi lain, Pixel 9 Pro memiliki layar seluas 6,3 inci, menggunakan panel LTPO OLED, mendukung refresh rate 120Hz, dan HDR10+.

Gak cuma itu, perbedaan juga ada pada perlindungan layar di mana Pixel 9 Pro menggandakan Corning Gorilla Glass Victus 2, sedangkan iPhone 16 Pro Max menggunakan ceramic shield glass. Dari perbedaan tersebut, jelas bahwa iPhone 16 Pro Max memiliki kualitas layar yang lebih tajam dan akurat dibandingkan Pixel 9 Pro. Apakah kamu sepakat?

3. iPhone 16 Pro Max menggunakan chipset Apple A18 Pro

ilustrasi chipset Google Tensor (9to5google.com)

iPhone 16 Pro Max dan Google Pixel 9 Pro adalah smartphone flagship yang memiliki performa mesin tinggi sehingga sama-sama andal untuk diajak mengerjakan tugas berat. Namun, jika dibandingkan menggunakan parameter AnTuTu Benchmark, maka performa mesin yang dimiliki iPhone 16 Pro Max lebih unggul dibandingkan dengan Pixel 9 Pro. Berikut ini adalah perbedaannya:

iPhone 16 Pro Max

  • Chipset: Apple A18 Pro (3 nm);
  • OS: iOS 18;
  • RAM: 8GB;
  • ROM: 256GB, 512GB, 1TB;
  • AnTuTu Benchmark: 1,9 juta.

Pixel 9 Pro

  • Chipset: Google Tensor G4 (4 nm);
  • OS: Android 14;
  • RAM: 16GB;
  • ROM: 128GB, 256GB, 512GB, 1TB;
  • AnTuTu Benchmark: 1,3 juta.

4. Kamera Pixel 9 Pro memiliki resolusi yang lebih tinggi 50MP

potret Pixel 9 Pro (store.google.com)

Kini beralih ke sektor kamera. iPhone 16 Pro Max hadir dengan fitur-fitur yang jauh lebih banyak ketimbang Pixel 9 Pro. Meski begitu, Pixel 9 Pro memiliki resolusi kamera utama yang lebih tinggi dan kemampuan videografi yang lebih tajam.

Agar lebih mudah dipahami, berikut ini adalah perbedaan spesifikasi kamera iPhone 16 Pro Max dan Pixel 9 Pro:

iPhone 16 Pro Max

  • Kamera belakang: 48MP (wide), 12MP (periscope telephoto), dan 48MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 12MP;
  • Fitur-fitur: dual pixel PDAF, sensor-shift OIS, 5x optical zoom;
  • Maksimal videografi: 4K@60fps;
  • Fitur-fitur pada videografi: 10-bit HDR, dolby vision HDR, ProRes, cinematic mode, 3D video, dan stereo sound rec.

Pixel 9 Pro

  • Kamera belakang: 50MP (wide), 48MP (periscope telephoto), dan 48MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 42MP;
  • Fitur-fitur: dual pixel PDAF, multi-zone laser AF, OIS, 5x optical zoom;
  • Maksimal videografi: 8K@30fps;
  • Fitur-fitur pada videografi: gyro-EIS, OIS, dan 10-bit HDR.

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Bersatu kita teguh, bercerai kita bebas🇮🇩

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya