TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP POCO dengan Fast Charging 67W di 2024, M6 Pro Mewah

Durasi charging-​​​​​​​nya cuma 40 hingga 50 menit, lho!

potret POCO M6 Pro (po.co)

67W adalah salah satu varian kecepatan charging pada smartphone yang saat ini banyak ditemui di pasaran. Dengan kecepatan sebesar itu, kamu bisa mengisi penuh baterai HP hanya dalam waktu 40 hingga 50 menitan. Bahkan, durasinya bisa lebih singkat jika kapasitas baterainya lebih kecil.

Nah, salah satunya smartphone yang kerap menawarkan fitur fast charging sebesar 67W adalah POCO. Buat kamu yang tertarik untuk beli, berikut ini adalah rekomendasi HP POCO dengan fast charging 67W di 2024.

1. POCO X5 Pro

potret POCO X5 Pro 5G (mobile.po.co.id)

POCO X5 Pro adalah smartphone kelas mid-range yang memiliki spesifikasi super tinggi di semua lini. Buat kamu yang suka fotografi, gaming, hingga gaya-gayaan, HP ini bisa banget diandalkan. Apalagi baterainya berkapasitas 5000mAh dan mendukung fast charging 67W, aktivitas apapun akan berjalan lancar.

POCO X5 Pro dibekali dengan mesin yang powerful yaitu Snapdragon 778G 5G (6 nm) dengan RAM sebesar 6GB/8GB dan memori internal sebesar 128GB/256GB. Mereka begitu, layar AMOLED, 1B colors, 120Hz, Dolby Vision, dan HDR10+ adalah yang paling menonjol di HP ini. Di marketplace, POCO X5 Pro dijual mulai Rp3,5 juta.

Baca Juga: 5 HP TECNO dengan Fitur Fast Charging 18W, mulai Rp1 Jutaan

2. POCO X6

potret POCO X6 (kimovil.com)

Tak kalah menarik, ada POCO X6 yang merupakan generasi selanjutnya setelah POCO X5 series. POCO X6 pertama kali dirilis pada bulan Januari 2024 dengan membawa spesifikasi yang sangat tinggi di semua lini. Pada sektor baterai, kapasitasnya adalah 5100mAh dengan dukungan fast charging sebesar 67W.

Sementara untuk mesin, chipset yang digunakan adalah Snapdragon 7s Gen 2 (4 nm) dan memiliki layar AMOLED seluas 6,67 inci. Ada banyak fitur unggulan yang ditawarkan POCO X6, mulai dari refresh rate 120Hz, menggunakan sensor fingerprint di bawah layar, dual speaker, dan masih banyak lagi lainnya. Di marketplace, kamu bisa beli mulai Rp3,9 juta.

3. POCO F4

potret Poco F4 (mobile.mi.co.id)

Selanjutnya, ada POCO F4 yang merupakan seri flagship HP POCO yang rilis pada bulan Juni 2022. HP ini menawarkan performa yang tinggi di sektor mesin karena pakai chipset Snapdragon 870 5G (7 nm) dan RAM sebesar hingga 12GB. Dengan skor AnTuTu Benchmark mencapai 800 ribuan, kamu bisa main semua judul game di Play Store.

Bagaimana soal baterai? POCO F4 memiliki baterai jumbo berkapasitas 4500mAh dan sudah mendukung fast charging sebesar 67W. Kamu pun tak perlu khawatir soal fitur-fitur, ada stereo speakers, sertifikasi IP53, layar AMOLED, mendukung 120Hz, dan masih banyak lagi lainnya. Di marketplace, POCO F4 dijual mulai Rp4,2 juta.

4. POCO X6 Pro

potret POCO X6 Pro (gizmochina.com)

Keempat, ada POCO X6 Pro yang saya ini produknya sudah bisa kamu beli di Indonesia. HP tertinggi dari POCO X6 series ini memiliki baterai berkapasitas 5000mAh dengan dukungan fast charging sebesar 67W. Alhasil, kamu hanya membutuhkan waktu 45 menitan saja untuk mengisi hingga penuh.

POCO X6 Pro dibekali dengan mesin yang sangat powerful, chipset yang digunakan adalah Mediatek Dimensity 8300 Ultra (4 nm), RAM hingga 12GB, dan ROM hingga 512GB. Untuk fitur-fitur, ada fingerprint di bawah layar, NFC, dual speakers, dan masih banyak lagi lainnya. Di marketplace, harganya adalah Rp5,4 juta.

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

The one and only 🇮🇩

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya