TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP dengan Performa Mesin Setara Samsung Galaxy S23 5G, Lebih Murah!

Sama-sama punya skor AnTuTu Benchmark di angka 1,2 juta

potret Samsung Galaxy S23 (samsung.com)

Samsung Galaxy S23 adalah smartphone flagship yang dirilis pada Februari 2023. Smartphone seharga Rp12,9 juta ini menawarkan spesifikasi yang sangat tinggi khususnya di sektor mesin. Berkat dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 2, skor AnTuTu Benchmark yang diraih oleh smartphone ini ada di angka 1,2 jutaan. Selain itu, kapasitas RAM 8GB juga memastikan semua aktivitas multitasking dapat berjalan dengan lancar.

Di pasaran, ternyata chipset Snapdragon 8 Gen 2 tak cuma bisa kamu temukan di Samsung Galaxy S23 5G. Intip deretan smartphone yang menawarkan performa setara Samsung Galaxy S23 5G dengan harga yang jauh lebih murah berikut, yuk!

Baca Juga: 5 HP OPPO Terbaru yang Rilis di Indonesia periode Juli--Agustus 2023

1. iQOO 11

potret iQOO 11 (iqoo.com)

iQOO 11 memiliki kelebihan di hampir semua lini, mulai dari performa mesin, kamera, layar, hingga baterai. Namun, jika dibandingkan Samsung Galaxy S23 5G, iQOO 11 kalah canggih di sektor layar dan fitur-fitur. Samsung sudah menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X dan tahan air, sedangkan iQOO masih LTPO4 AMOLED dan belum tahan air. Di Indonesia, harga iQOO 11 dijual mulai Rp10 jutaan.

2. Xiaomi 13

potret Xiaomi 13 (mi.com)

Selanjutnya, Xiaomi 13 adalah flagship Xiaomi yang rilis pada Desember 2022. Dibandingkan Samsung Galaxy S23 5G, HP ini memiliki keunggulan di sektor RAM yang sudah mendukung 12GB dan baterai yang kapasitasnya lebih besar. Sedangkan untuk Samsung Galaxy S23 5G, HP ini lebih unggul di sektor layar yang menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X dan kamera yang resolusinya lebih tinggi. Dilansir GSMArena, Xiaomi 13 dijual mulai Rp10,1 jutaan.

3. OnePlus 11

potret OnePlus 11 (oneplus.com)

OnePlus 11 adalah smartphone ketiga dengan performa setara Samsung Galaxy S23 5G. HP in hadir dengan desain kamera belakang ikonik dan tampak lebih elegan jika dibandingkan dengan Samsung Galaxy S23 5G. Selain itu, spesifikasi baterainya juga lebih besar 5000mAh dan sudah mendukung fast charging 100W yang mampu mengisi penuh daya hanya dalam waktu sekitar 25 menit saja. Di marketplace, OnePlus 11 dijual mulai Rp12,9 jutaan.

4. Meizu 20

potret Meizu 20 (meizustore.net)

Rekomendasi keempat ada Meizu 20. Dibandingkan dengan Samsung Galaxy S23 5G, HP ini punya banyak kelebihan, khususnya di sektor baterai yang kapasitasnya lebih besar 4700mAh dan sudah mendukung fast charging 67W. Sedangkan untuk Samsung Galaxy S23 5G, HP ini lebih baik di semua sektor kecuali baterai. Dilansir GSMArena, Meizu 20 dijual mulai Rp6,6 jutaan.

Baca Juga: [REVIEW] Lengkap Samsung Galaxy S23, Seberapa Worth It HP Ini?

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya