TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

POCO F6 vs Redmi Note 13 Pro+ 5G, Selisih Rp400 Ribu Saja!

Duel fitur terbaik dua HP Rp5 jutaan

POCO F6 (kiri) dan Redmi Note 13 Pro+ 5G (kanan) (mi.co.id)

Intinya Sih...

  • POCO F6 dan Redmi Note 13 Pro+ 5G bersaing di kelas harga Rp5 jutaan, masing-masing dengan spesifikasi terbaik.
  • POCO F6 memiliki performa prosesor yang lebih unggul, memori internal lebih cepat, dan layar yang lebih cerah dibandingkan Redmi Note 13 Pro+ 5G.
  • Redmi Note 13 Pro+ 5G memiliki resolusi kamera utama lebih tinggi, dukungan pengisian daya lebih besar, serta sertifikasi kekedapan air.

Ada dua smartphone Xiaomi keluaran 2024 yang sama-sama bertarung di kelas harga Rp5 jutaan. Salah satunya berasal dari sub brand Xiaomi, yaitu POCO F6 yang rilis di Indonesia pada awal Juli 2024. Penantangnya ialah Redmi Note 13 Pro+ 5G yang lebih dulu hadir di tanah air pada akhir Februari 2024.

Sebagai model tertinggi dari seri masing-masing yang resmi beredar di Indonesia, tentu POCO F6 dan Redmi Note 13 Pro+ 5G menawarkan spesifikasi terbaiknya. Nah, di antara keduanya, mana yang lebih layak untuk dilirik? 

1. POCO F6 pakai Snapdragon 8s Gen 3, pesaingnya pakai Dimensity 7200 Ultra

ilustrasi prosesor Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 (kiri) dan MediaTek Dimensity 7200 Ultra (kanan) (mi.co.id)

Di sektor performa, keduanya memakai prosesor berfabrikasi 4 nm dari merek yang berbeda. POCO F6 diperkuat Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 yang rilis pada Maret 2024 untuk smartphone yang dipersiapkan sebagai flagship killer. Sementara itu, Redmi Note 13 Pro+ 5G diperkuat MediaTek Dimensity 7200 Ultra yang meluncur pada Februari 2023 untuk smartphone kelas menengah. Dari sektor ini, performa POCO F6 jelas lebih unggul.

Baca Juga: Komparasi Redmi 13 5G vs Redmi 13 4G, Apa Saja Bedanya?

2. POCO F6 pakai memori internal UFS 4.0, pesaingnya pakai UFS 3.1

ilustrasi RAM LPDDR5 dan memori internal UFS 4.0 (mi.co.id)

Dalam hal variasi konfigurasi RAM dan memori internal, tiap smartphone tersedia dalam varian yang dibekali RAM 12GB dan memori internal 512GB. Namun, POCO F6 masih punya satu varian lagi yang dibekali RAM 8GB dan memori internal 256GB. Tiap smartphone memakai RAM bertipe LPDDR5. Namun, dalam hal media penyimpanan, POCO F6 memakai memori internal bertipe UFS 4.0 dengan perform baca dan tulis data lebih cepat dari memori internal UFS 3.1 milik Redmi Note 13 Pro+ 5G.

3. POCO F6 punya layar dengan kecerahan puncak 2400 nit

POCO F6 5G (mi.co.id)

Terkait desain, kedua smartphone ini punya tampilan berbeda. POCO F6 memiliki bagian depan, belakang, dan bingkai yang datar. Di sekeliling bingkainya, kecuali bingkai sebelah kiri yang polos, ada komponen yang meliputi:

  • Satu mikrofon, satu speaker, dan pemancar inframerah di bingkai sebelah atas
  • Tombol pengatur kekerasan suara speaker dan tombol daya (power button) di bingkai sebelah kanan
  • Satu mikrofon, satu speaker, soket USB Type C, dan dua slot kartu SIM di bingkai sebelah bawah.

Kembali ke bagian depan, ada punch hole berisi kamera swafoto 20MP di tengah atas layar berpanel AMOLED dengan bentang 6,67 inci, resolusi 1220 x 2712 piksel (1,5K), refresh rate 120Hz, kecerahan puncak 1800 nit, dan perlindungan Gorilla Glass Victus. Pemakaian panel AMOLED membuat POCO F6 bisa mengadopsi pemindai sidik jari yang terletak di dalam layar. Lalu, beralih ke bagian belakang, ada LED flash yang menemani dua kamera, terdiri dari kamera utama 50MP dengan sensor Sony IMX882 dan kamera ultrawide 8MP dengan sensor Sony IMX355.

4. Redmi Note 13 Pro+ 5G punya layar lengkung dan kamera dengan resolusi 200MP

Redmi Note 13 Pro+ 5G (mi.co.id)

Tak seperti POCO F6, Redmi Note 13 Pro+ 5G memiliki bagian depan dan belakang yang melengkung sehingga terlihat lebih mewah. Meski begitu, smartphone ini punya komponen di sekeliling bingkainya yang sama seperti POCO F6. Perlu diketahui bahwa ada tambahan satu mikrofon lagi di bingkai atasnya.

Di bagian depan ada punch hole berisi kamera swafoto 16MP, pemindai sidik jari di dalam layar, serta layar dengan spesifikasi yang sama dengan layar POCO F6. Akan tetapi, layar Redmi Note 13 Pro+ 5G sedikit lebih gelap dengan kecerahan puncak 1800 nit. Beralih ke bagian belakang, ada LED flash yang mendampingi tiga kamera, terdiri dari kamera utama 200MP dengan sensor Samsung ISOCELL HP3, kamera ultrawide 8MP dengan sensor Sony IMX355, dan kamera makro 2MP. Tentu, kamera utamanya bisa menghasilkan foto lebih jelas dan detil.

5. Baterai Redmi Note 13 Pro+ 5G lebih cepat penuh dengan charging 120W

ilustrasi pengisian daya baterai Redmi Note 13 Pro+ 5G (mi.co.id)

Baik POCO F6 maupun Redmi Note 13 Pro+ 5G mendapatkan energi dari baterai berkapasitas 5000 mAh. Meski begitu, ternyata durasi pengisian ulangnya sedikit berbeda. Baterai POCO F6 mendukung pengisian daya 90W sehingga bikin durasi pengisiannya lebih lambat dari baterai Redmi Note 13 Pro+ 5G yang mendukung pengisian daya 120W.

6. Redmi Note 13 Pro+ 5G bersertifikasi IP68, lebih unggul dari POCO F6 dengan IP64

ilustrasi Redmi Note 13 Pro+ 5G yang bersertifikasi IP68 (mi.co.id)

Baik POCO F6 dan Redmi Note 13 Pro+ 5G juga punya proteksi terhadap benda padat dan cair (IP rating). POCO F6 bersertifikasi IP64, sedangkan Redmi Note 13 Pro+ 5G bersertifikasi IP68. Keduaya kedap debu. Namun, dalam hal proteksi terhadap benda cair, Redmi Note 13 Pro+ 5G kedap air atau aman bila tak sengaja masuk ke dalam air. Hal itu membuatnya lebih unggul dari POCO F6 yang hanya tahan terhadap cipratan air.

Verified Writer

Samuel

Go Racing!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya