TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Spesifikasi dan Fitur Lengkap Ulefone Armor Pad Pro, Worth It!

Tablet tangguh harga terjangkau

potret Ulefone Armor Pad Pro (ulefone.com)

Intinya Sih...

  • Tablet Ulefone Armor Pad Pro cocok untuk aktivitas outdoor dengan harga terjangkau sekitar Rp3,5 jutaan.
  • Dibekali dengan Mediatek MT8788, CPU octa-core, RAM 8GB, ROM 128GB, layar 8.0 inci, kamera utama 48MP dan kamera depan 32MP.
  • Konstruksi tangguh dengan proteksi IP68/IP69K dan baterai tanam 7650 mAh yang tahan lama serta fitur fast charging 18W.

Ulefone Armor Pad Pro adalah tablet tangguh yang sangat cocok untuk menunjang beragam aktivitas outdoor karena dibekali dengan konstruksi dan spesifikasi yang mendukung. Selain itu, Ulefone Armor Pad Pro dinilai sebagai opsi yang sangat terjangkau karena dibanderol sekitar Rp3,5 jutaan.

Nominal tersebut tergolong sangat worth it karena Ulefone Armor Pad Pro mengusung komposisi spek dan fitur yang sangat berisi. Buat kamu yang tertarik membeli Ulefone Armor Pad Pro, simak dulu seputar spesifikasi dan fitur lengkap Ulefone Armor Pad Pro ini. 

1. Ditenagai chipset terbaik di segmen menengah

potret chipset Mediatek MT8788 (ulefone.com)

Supaya performa yang dihasilkan mampu menjawab ekspektasi pengguna, =disematkan konfigurasi chipset berbasis MediaTek MT8788 yang bisa kamu andalkan untuk aktivitas pekerjaan, hiburan, dan beragam aktivitas produktif lainnya. Kinerjanya sendiri dibantu oleh konfigurasi CPU octa-core yang berjalan pada frekuensi 4x2.0 GHz Cortex-A73 dan 4x2.0 GHz Cortex-A53. Mengenai grafis, kamu akan dimanjakan oleh kinerja GPU Mali-G72 MP3 yang mampu menjawab ekspektasi visual bagi para penggunanya.

Baca Juga: 4 HP dan Tablet Terbaru Ulefone yang Rilis Awal Kuartal Kedua 2024 

2. Didukung media penyimpanan berkapasitas lega

potret media penyimpanan Ulefone Armor Pad Pro (ulefone.com)

Aktivitas multitasking akan berjalan sangat produktif karena Ulefone Armor Pad Pro dibekali dengan memori RAM 8GB yang dimaksimalkan dengan virtual memori sebesar 8GB sebagai extended. Beranjak ke sektor memori internal, kamu akan difasilitasi oleh memori ROM 128GB yang kapasitasya bisa kamu maksimalkan dengan memasang kartu memori tambahan pada slot microSDXC.

3. Menyajikan layar luas untuk beragam aktivitas

potret layar Ulefone Armor Pad Pro (ulefone.com)

Sering melakukan aktivitas multitasking satu frame dan streaming? Kamu bisa manfaatkan Ulefone Armor Pad Pro karena tablet ini punya layar 8.0 inci yang memiliki persentase rasio 67,6 persen screen-to-body ratio. Kenyamanan visual akan kamu dapati karena layarnya punya kerapatan piksel sebesar 189 ppi. Soal kecerahan layar, Ulefone Armor Pad Pro punya layar dengan tingkat kecerahan sebesar 500 nits yang cukup nyaman untuk streaming, gaming, atau sekadar membaca e-book.

4. Menyuguhkan fasilitas kamera untuk mengabadikan momen berharga

potret kamera Ulefone Armor Pad Pro (ulefone.com)

Meski konfigurasi kamera yang diusung Ulefone Armor Pad Pro tidak terlalu mencolok, kemampuan fotografinya masih cukup mumpuni untuk mengabadikan sejumlah momen penting. Bicara soal teknis, kamera utamanya mengadopsi penggunaan sensor Samsung ISOCELL GM1 yang terintegrasi pada lensa wide 48MP. Sedangkan kamera depannya bisa kamu manfaatkan untuk aktivitas swafoto dan vlogging karena punya dukungan lensa wide 32MP. Perlu dicatat, kamera utama dan kamera depannya mampu menghasilkan video dengan resolusi 1080p.

5. Dibangun dengan konstruksi tangguh yang tahan terhadap beragam ancaman

potret konstruksi bodi Ulefone Armor Pad Pro (ulefone.com)

Sebagai poin utama yang menjadi magnet dari Ulefone Armor Pad Pro, tablet ini dibangun dengan konstruksi yang cukup kokoh dan tangguh karena telah dilindungi dengan rating proteksi IP68/IP69K yang menjamin tablet ini tahan terhadap ancaman debu dan percikan air. Tak cukup sampai di situ, konstruksi bodi Ulefone Armor Pad Pro telah melewati proses pengujian yang berdasar pada standar MIL-STD-810H. Artinya, standar militer tersebut menegaskan bahwa Ulefone Armor Pad Pro punya durabilitas unggul yang tahan terhadap cuaca buruk, suhu ekstrim, dan beragam ancaman yang berpotensi merusak secara fisik.

Verified Writer

Agung Prasetya

Penulis Amatir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya