Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GB

Memboyong teknologi expansion memory

Cubot KingKong ACE 3 adalah smartphone terbaru buatan Cubot yang rencananya akan segera rilis dalam waktu dekat ini. Smartphone ini ditujukan untuk kebutuhan komunikasi secara umum dengan komposisi spek yang berada di segmen tengah.

Buat kamu yang penasaran dengan spesifikasi lengkap Cubot KingKong ACE 3, artikel berikut akan menjawab rasa penasaran kalian. Lantas, bagaimana ulasan lengkapnya? Simak dan ikuti terus, yuk!

1. Menggunakan chipset utama berbasis MediaTek Helio G88

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret chipset MediaTek Helio G88 (cubot.net)

Cubot KingKong ACE 3 menggunakan chipset MediaTek Helio G88 karena kemampuannya layak untuk diacungi jempol. Pasalnya, chipset ini punya sederet teknologi penunjang mulai dari MediaTek HyperEngine untuk pengalaman gaming mengesankan, mendukung penggunaan kamera ganda untuk fotografi, serta memiliki konsumsi daya cukup ramah di kelasnya. Menyinggung aspek grafis, chipset MediaTek Helio G88 disandingkan dengan GPU Mali-G52 MC2 agar pengalaman multimedia yang membutuhkan aspek visual makin berkesan. Selanjutnya, Cubot KingKong ACE 3 menggunakan sistem operasi terbaru berupa Android 14 supaya kinerja software menjadi lebih baik dari versi sistem operasi sebelumnya.

Baca Juga: 4 HP Alternatif HMD Skyline 5G dengan Chipset Sama, Spek Jempolan

2. Mengusung storage berkapasitas lega dengan teknologi penunjang paling mutakhir

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret media penyimpanan Cubot KingKong ACE 3 (cubot.net)

Bicara soal storage, Cubot KingKong ACE 3 menggunakan memori RAM 8GB berteknologi expansion memory sebesar 16GB sebagai virtualisasi. Dengan demikian, Cubot KingKong ACE 3 memiliki total memori RAM 24GB yang bisa diandalkan untuk gaming dan multitasking produktif. Kamu pun akan difasilitasi memori internal 256GB yang kapasitasnya bisa kamu maksimalkan dengan memasang kartu memori pada slot microSDXC. Sektor storage yang ditawarkan cukup memadai, ya!

3. Menyuguhkan layar IPS berdimensi luas untuk memenuhi beragam aktivitas

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret layar Cubot KingKong ACE 3 (cubot.net)

Layar Cubot KingKong ACE 3 sangat nyaman untuk berbagai macam kebutuhan karena memiliki konfigurasi panel IPS seluas 6,58 inci. Layarnya cukup smooth untuk keperluan gaming karena memiliki refresh rate sebesar 90Hz. Soal kualitas, layarnya punya kerapatan piksel sebesar 401 ppi dengan persentase rasio 73.3 persen screen-to-body ratio. Di samping itu, Cubot KingKong ACE 3 menyediakan secondary display seluas 1,32 inci yang letaknya berada pada sisi bagian belakang. Artinya, Cubot KingKong ACE 3 memiliki dual display yang memiliki fungsi tersendiri.

4. Dibekali konfigurasi dual kamera untuk mengabadikan momen berharga

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret kamera Cubot KingKong ACE 3 (cubot.net)

Setiap momen penting dan berharga bisa kamu abadikan dengan memanfaatkan fasilitas dual kamera pada Cubot KingKong ACE 3. Kamera utamanya terdiri dari lensa wide 100MP dan macro 5MP. Meski spesifikasinya sangat sederhana, hasil tangkapan kamera Cubot KingKong ACE 3 memiliki kualitas yang cukup apik. Beralih di segmen kamera depan, kamu akan difasilitasi kamera 32MP yang cocok untuk swafoto, vlogging ringan, dan sebagai penunjang videocall.

5. Punya desain ikonik dengan konstruksi bodi cukup tangguh

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret desain bodi Cubot KingKong ACE 3 (cubot.net)

Cubot KingKong ACE 3 memiliki desain bodi cukup ikonik yang dibalut oleh warna black/orange. Bodinya punya dimensi 173.9 x 81.8 x 12.7 mm, ketebalan 12.7 mm, serta memiliki bobot 320 gram. Meskipun tidak mengantongi standar militer, konstruksi bodi Cubot KingKong ACE 3 masih sangat tangguh untuk aktivitas outdoor karena dilindungi dengan rating proteksi IP68/IP69K yang menegaskan bahwa Cubot KingKong ACE 3 tahan terhadap ancaman debu dan air.

6. Punya mobilitas daya unggul yang mampu meningkatkan produktivitas pengguna

Spesifikasi Lengkap Cubot KingKong ACE 3, Punya Total RAM 24GBpotret baterai Cubot KingKong ACE 3 (cubot.net)

Produktivitas pengguna menjadi makin maksimal karena Cubot KingKong ACE 3 bisa digunakan dalam durasi waktu panjang. Bukan tanpa alasan, Cubot KingKong ACE 3 memiliki baterai 5100 mAh yang mampu bertahan selama 625 jam dalam kondisi standby, 38 jam untuk menelpon, 21 jam untuk memutar musik, serta dapat bertahan selama 8 jam untuk memutar video. Sebagai korelasinya, Cubot KingKong ACE 3 menyediakan fitur fast charging 33W supaya proses pengisian daya berjalan lebih cepat.

Mengenai harga, belum ada informasi lebih lanjut karena Cubot KingKong ACE 3 belum resmi rilis. Walau begitu, spesifikasi lengkap Cubot KingKong ACE 3 cukup menggiurkan, kan? Apalagi kalau kamu sering berkegiatan di luar ruangan atau aktivitas ekstrem, smartphone ini cocok untukmu.

Baca Juga: Spesifikasi Cubot MAX 5 5G, HP Gaming dengan Layar 144Hz

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Penulis Amatir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya