5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan 

Memiliki dukungan dapur pacu yang setara 

Vivo iQOO 9 merupakan salah satu varian smartphone high-end buatan Vivo yang kabarnya akan segera rilis pada,  Rabu (2/3/2022). Hadir dengan konfigurasi chipset kelas atas berupa Snapdragon 888+ 5G, tentu smartphone ini memiliki banyak pesaing dengan konfigurasi spesifikasi yang bisa dikatakan sepadan.

Berkaitan dengan hal itu, pada ulasan kali ini penulis akan memberikan rekomendasi 5 smartphone high-end alternatif Vivo iQOO 9. Apa saja rekomendasinya? Langsung aja simak ulasan berikut ini, yuk!

1. Xiaomi Mix 4 

5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan potret Xiaomi Mix 4 (gearopen.com)

Sebagai produsen smartphone yang cukup produktif, tentu Xiaomi memiliki varian smartphone high-end yang siap bersaing dengan jajaran produk buatan kompetitornya. Hadir dengan konfigurasi triple kamera beresolusi tinggi, smartphone ini sangat recommended jika digunakan untuk menunjang aktivitas fotografi dan videografi.

Kemudian, untuk menunjang kebutuhan produksi konten video, smartphone ini memiliki dukungan format perekaman video dengan resolusi 8K. Sehingga, dengan konfigurasi tersebut, smartphone ini sangat cocok jika dijadikan media penunjang aktivitas produksi konten.

Untuk dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:

  • Prosesor: Octa-core (1x2.99 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM: 8/12GB;   
  • Memori internal: 128/256/512GB;
  • Kamera depan: 20MP;
  • Kamera belakang: triple camera 108+8+13MP;
  • Baterai: 4500 mAh;

Untuk harganya, Xiaomi menawarkan smartphone ini dengan harga Rp11,3 juta.

2. Motorola Edge S30 

5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan potret Motorola Edge S30 (gizmochina.com)

Memiliki jam terbang yang cukup tinggi, produsen ponsel yang cukup legendaris ini memiliki varian produk smartphone high-end dengan konfigurasi spesifikasi yang sepadan dengan Vivo iQOO 9. Di samping itu, fitur yang disajikan juga sangat cocok untuk menunjang kebutuhan smartphone di tahun 2022.

Lalu, jika menilik dukungan resolusi kamera yang ada, Motorola Edge S30 memiliki konfigurasi kamera yang hampir sama dengan Xiaomi Mix 4. Dengan demikian, dapat dispastikan bahwa smartphone ini memiliki kualitas kamera yang bisa diandalkan.

Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:

  • Prosesor: Octa-core (1x2.99 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM: 6/8/12GB;              
  • Memori internal: 128/256GB;
  • Kamera depan: 16MP;
  • Kamera belakang: triple camera 108+13+2MP;
  • Baterai: 5000 mAh;

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp7 juta.

Baca Juga: 5 Smartphone Vivo dengan Layar Berpanel AMOLED, Nyaman di Mata!

3. Asus ROG Phone 5s 

5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan potret Asus ROG Phone 5s (gizmoafrica.com)

Hadir dengan label gaming yang cukup kental, tentunya smartphone gaming buatan Asus ini memiliki performa yang tidak bisa diragukan lagi. Hadir dengan dukungan chipset kelas atas yang dipadukan dengan fitur gaming canggih, smartphone ini sangat layak untuk dijadikan daily driver gaming utama.

Untuk memaksimalkan kualitas layar, Asus ROG Phone 5s hadir dengan konfigurasi layar berpanel AMOLED yang diklaim memiliki sajian warna luas dan tegas. Sehingga dengan dukungan layar tersebut, smartphone gaming ini mampu memberikan performa grafis yang cukup baik.

Untuk urusan dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:

  • Prosesor: Octa-core (1x2.99 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM: 8/12/16/18GB;     
  • Memori internal: 128/256/512GB;
  • Kamera depan: 24MP;
  • Kamera belakang: triple camera 64+13+5MP;
  • Baterai: 6000 mAh;

Untuk harganya, Asus menawarkan smartphone ini sekitar Rp16,2 juta.

4. ZTE nubia Red Magic 6s Pro 

5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan potret ZTE nubia Red Magic 6s Pro (notebookcheck.net)

Masih dari jajaran smartphone di seri gaming, ZTE juga memiliki varian smartphone gaming yang mengusung penggunaan chipset berbasis Snapdragon 888+ 5G. Di samping itu, smartphone ini juga memiliki dukungan fitur gaming tambahan berupa sliding trigger on the back, built-in cooling fan, dan RGB light.

Untuk menunjang performa di sisi layar, smartphone high-end buatan ZTE ini mengusung penggunaan layar dengan panel AMOLED yang memiliki angka refresh rate sebesar 165 Hz berpadu dengan tingkat kecerahan layar sebesar 700 nits.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • Prosesor: Octa-core (1x3.0 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM: 12/16/18GB;         
  • Memori internal: 128/256/512GB;
  • Kamera depan: 8MP;
  • Kamera belakang: triple camera 64+8+2MP;
  • Baterai: 5050 mAh;

Untuk bisa membeli smartpone ini, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp9,7 juta.

5. Honor Magic3 Pro 

5 Smartphone High-End Alternatif Vivo iQOO 9, Performa Sepadan potert Honor Magic3 Pro (tinhte.vn)

Tak ingin kalah saing dengan jajaran produk buatan kompetitornya, Honor juga memiliki varian smartphone high-end yang siap bersaing. Tak hanya hadir dengan dukungan spesifikasi kelas atas, smartphone ini memiliki dukungan sertifikasi IP68 yang menjamin perangkat ini tahan terhadap ancaman air.

Kemudian, untuk menunjang performa multimedia yang serius, smartphone ini mengusung penggunaan layar dengan panel OLED. Di samping itu, layar pada smartphone ini juga telah dibekali dengan teknologi HDR10+ dengan refresh rate sebesar 120 Hz.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memilikli dukungan dapur pacu berupa:

  • Prosesor: Octa-core (1x2.99 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM: 8/12GB;   
  • Memori internal: 256/512GB;
  • Kamera depan: dual 13MP+ TOF 3D;
  • Kamera belakang: penta camera 50+64+64+13MP+TOF 3D;
  • Baterai: 4600 mAh;

Untuk bisa meminang smartphone ini, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp12,9 juta.

Jika melihat spesifikasi yang ditawarkan oleh kelima smartphone di atas, secara keseluruhan kelima smartphone ini memiliki peforma yang sepadan dengan iQOO 9 karena memiliki dukungan dapur pacu yang setara. Sebagai alternatif, kelima smartphone di atas adalah opsi yang paling recommended, ya!

Baca Juga: Vivo Luncurkan Y75 5G, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya