Profil Rafael Struick, Pemain Naturalisasi asal Belanda

Bermain di klub Australia milik orang Indonesia

Rafael Struick merupakan pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang sejauh ini menjadi andalan Shin Tae-yong di lini depan. Pesepak bola keturunan Semarang-Belanda ini hampir selalu tampil starter di laga-laga timnas senior maupun timnas U-23.

Sedangkan di level klub, Struick bermain untuk tim Liga Australia yang dimiliki pengusaha Indonesia, Brisbane Roar FC. Sebelumnya, dia memperkuat klub Belanda, ADO Den Haag sejak di level kelompok umur.

Berikut profil dan perjalanan karier Rafael Struick selama berkarier sebagai pesepak bola. Simak di bawah ini, yuk!

1. Profil Rafael Struick

Profil Rafael Struick, Pemain Naturalisasi asal BelandaPotret Rafael Struick saat Timnas Indonesia kalahkan Vietnam 1-0 di SUGBK, Kamis (21/3/2024). (Instagram/@rafaelstruick).

Rafael William Struick atau lebih dikenal Rafael Struick merupakan pemain sepak bola kelahiran Zoetermeer, 27 Maret 2003. Struick lahir dari ayah bernama Brian Struick, warga Belanda keturunan Indonesia. Sedangkan ibunya, Soraya Noraly Soedito merupakan warga Belanda keturunan Suriname.

Nenek Rafael Struick dari pihak ayahnya bernama Eleonora Fredrika Rientsma Struick yang lahir di Semarang pada 24 April 1952. Oleh sebab itu, Struick bisa dibilang merupakan pemain keturunan Semarang, Indonesia.

Pemain dengan tinggi 187 cm itu resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) pada 22 Mei 2023. Dia menjalani proses naturalisasi bersama pemain lainnya, Ivar Jenner.

2. Perjalanan karier Rafael Struick

Profil Rafael Struick, Pemain Naturalisasi asal BelandaRafael Struick, pemain naturalisasi asal Belanda (instagram.com/rafaelstruick)

Rafael Struick mengawali karier sepak bola dengan bersekolah di Akademi Forum Sport dan pindah ke RKAVV Leidschendam pada 2020. Namun, baru setahun di sana, Struick pindah ke Akademi ADO Den Haag dan tampil untuk tim U-18 (2020-2021) dan U-21 (2021-2022).

Saat di ADO Den Haag U-18, Struick hanya tampil empat kali dan mencetak tiga gol serta satu assist. Sedangkan saat di Den Haag U-21, Struick berhasil mencatatkan 10 gol dan 5 assist dari 41 pertandingan.

Pada 2022, Struick melanjutkan kariernya ke tim utama ADO Den Haag. Namun, dia tak begitu banyak mencatatkan penampilan. Dia hanya tampil sebanyak 11 kali.

Setelah kontraknya habis pada 2024, Struick harus segera mencari klub baru. Pada September 2024, Struick resmi bergabung dengan tim Australia, Brisbane Roar FC yang dimiliki pengusaha Indonesia, Bakrie Group.

Di Timnas Indonesia, Rafael Struick dipercaya menjadi striker yang hampir selalu turun sejak menit pertama pada sejumlah kompetisi. Mulai dari Piala Asia U-23 2024 hingga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga: Profil Mees Hilgers, Calon Pemain Timnas Berdarah Manado

3. Dipantau STY sejak 2022

Profil Rafael Struick, Pemain Naturalisasi asal BelandaRafael Struick, pemain naturalisasi asal Belanda (instagram.com/rafaelstruick)

Rafael Struick pertama kali masuk dalam peredaran Shin Tae-yong dan asistennya pada awal 2022. Kemudian Shin Tae-yong mengajak Struick untuk melakoni uji coba internasional bersama timnas Indonesia U-20. Saat itu, uji coba tersebut disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.

Setelah melakoni debut melawan Slovakia U-20, Struick mendapat pujian dari Shin Tae-yong. Rafael Struick juga dikenal sebagai pemain serba bisa yang bisa bermain di beberapa posisi.

Struick bisa bermain sebagai gelandang sayap kiri maupun kanan. Dia juga tampil baik sebagai second striker dan gelandang serang.

Itulah tadi profil Rafael Struick, pemain naturalisasi asal Belanda keturunan Semarang. Patut kita nantikan penampilannya bersama Timnas Indonesia!

Baca Juga: Profil Ivar Jenner, Pemain Naturalisasi Baru Berdarah Jember

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya