5 Supersub selama Babak Penyisihan Grup Euro 2024

Hanya satu supersub yang gagal ke 16 besar #EURO2024

Penyisihan grup Euro 2024 telah berakhir. Beberapa pertandingan pada fase grup menyajikan tensi tinggi dan dramatis. Sebanyak 16 tim terbaik kini bersiap untuk kembali bertarung pada fase knockout.

Strategi pelatih dalam melakukan pergantian pemain menjadi salah satu cara jitu yang mampu membuat tim mereka membalikkan keadaan. Tak jarang, pemain pengganti memiliki peran sentral bagi keberhasilan tim untuk menembus babak 16 besar. Berikut 5 supersub selama penyisihan grup di Euro 2024.

1. Niclas Fuellkrug cetak dua gol dari bangku cadangan

Niclas Fuellkrug pantas disebut sebagai supersub paling bersinar selama penyisihan grup Euro 2024. Dua golnya krusial bagi Jerman lahir dari bangku cadangan. Ia sekaligus mengantarkan Der Panzer meraih kemenangan penting.

Momen pertama terjadi pada matchday pertama kontra Skotlandia. Masuk menggantikan Kai Havertz pada menit ke-68, Fuellkrug langsung mencetak gol keempat Jerman beberapa detik kemudian. Alhasil, Jerman memenangi laga dengan skor telak 5-1. 

Puncak performa Fuellkrug sebagai supersub terjadi saat melawan Swiss pada matchday terakhir. Turun laga pada menit ke-76 menggantikan Jamal Musiala, Fuellkrug mencetak gol penyeimbang pada menit ke-92 sehingga laga berakhir dengan skor 1-1. Gol krusial ini mengantarkan Jerman lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup A, di mana mereka akan berhadapan dengan Denmark.

2. Mattia Zaccagni selamatkan Italia dari kekalahan melawan Kroasia

Italia berhasil memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2024 sebagai runner-up Grup B dengan raihan 4 poin. Perjalanan mereka di babak grup terbilang penuh drama. Setelah meraih kemenangan pada matchday pertama, langkah Gli Azzurri harus tersandung ketika takluk di tangan Spanyol dengan skor tipis 0-1. Pertandingan terakhir melawan Kroasia pada Selasa (25/6/2024) menjadi laga penentuan bagi Italia.

Sempat tertinggal 0-1 melalui gol Luka Modric, Italia berhasil menyamakan kedudukan berkat supersub mereka, Mattia Zaccagni. Masuk menggantikan Matteo Darmian pada menit ke-81, Zaccagni sukses mencetak gol yang berawal dari aksi Riccardo Calafiori yang berhasil mengecoh pertahanan Kroasia. Ia kemudian mengoper bola kepada Zaccagni di sisi kiri yang dapat dikonversi menjadi gol penyeimbang pada menit ke-98 waktu tambahan.

Baca Juga: Riccardo Calafiori, Perpaduan Bek Klasik dan Modern Italia di Euro

3. Gol Wout Weghorst berhasil bawa Belanda raih satu-satunya kemenangan di fase grup

Belanda yang dijagokan sebagai juara Grup D Euro 2024 harus berjibaku untuk lolos ke babak 16 besar. Tim Oranye harus puas lolos sebagai tim peringkat ketiga terbaik dengan raihan 4 poin. Hasil ini diraih setelah mereka menelan kekalahan 2-3 dari Austria pada laga terakhir penyisihan Grup D.

Meskipun begitu, Belanda patut bersyukur atas kontribusi Wout Weghorst yang mengantarkan mereka ke fase knockout. Weghorst menjadi pahlawan saat timnya meraih kemenangan dengan skor 2-1 melawan Polandia pada matchday pertama. Masuk menggantikan Memphis Depay pada menit ke-81, Weghorst lalu mencetak gol kemenangan pada menit ke-86 berkat umpan terobosan dari Nathan Ake.

4. Francisco Conceicao cetak gol kemenangan Portugal pada menit terakhir

Portugal harus menelan kekalahan 0-2 pada laga terakhir penyisihan Grup F melawan Georgia. Walaupun demikian, kekalahan ini tidak mengubah fakta bahwa mereka telah lolos ke babak 16 besar Euro 2024 sebagai juara Grup F dengan raihan 6 poin. Dua kemenangan sebelumnya menjadi kunci lolosnya Portugal.

Kemenangan pertama diraih dengan cukup dramatis kala menghadapi Republik Ceko. Aktor utama kemenangan Portugal yaitu Francisco Conceicao yang masuk pada menit ke-90 menggantikan Vitinha. Laga diprediksi sempat berjalan sama kuat 1-1 hingga Conceicao mencetak gol kemenangan Portugal dua menit kemudian.

5. Kevin Csoboth persembahkan kado manis bagi Hungaria

Hungaria berhasil meraih kemenangan dramatis 1-0 kala menghadapi Skotlandia pada matchday terakhir Euro 2024. Kemenangan ini menjadi kado perpisahan manis bagi The Magyars yang harus pasrah gagal lolos ke fase 16 besar. Sempat masuk ke dalam peringkat tiga terbaik, Hungaria harus tergeser setelah Georgia berhasil mengalahkan Portugal di laga penyisihan Grup F. Meski begitu, perjuangan Hungaria patut diapresiasi. Mereka menunjukkan kegigihan dan semangat juang tinggi sepanjang turnamen.

Gol semata wayang Hungaria pada laga kontra Skotlandia dicetak oleh pemain pengganti mereka, Kevin Csoboth. Ia masuk menggantikan Bendeguz Bolla pada menit ke-86. Ketika laga diprediksi berakhir tanpa gol, Csoboth berhasil mencetak gol beberapa detik sebelum pertandingan berakhir dari skema serangan balik yang ciamik. Kemenangan ini didedikasikan Hungaria kepada Barnabas Varga yang mengalami cedera parah setelah berbenturan dengan kiper Skotlandia, Angus Gunn.

Perjalanan para supersub di Euro 2024 telah memasuki babak baru. Dari lima supersub yang bersinar pada fase penyisihan grup, hanya Kevin Csoboth dari Hungaria yang takkan tampil lagi pada babak fase gugur. Mampukah para supersub lainnya kembali menunjukkan magis mereka untuk membantu negara mereka meraih hasil terbaik di Euro 2024? Pertanyaan ini patut ditunggu jawabannya.

Baca Juga: Supersub Jerman di Euro 2024 Itu Bernama Niclas Fullkrug

Widyo Andana Pradiptha Photo Verified Writer Widyo Andana Pradiptha

Seringnya nulis tentang sepak bola dan Formula 1

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya