4 Pemain Inggris yang Berkarier di Super Lig 2023/2024

Ada yang menjadi rekan satu tim

Alex Oxlade-Chamberlain akhirnya mendapat pelabuhan baru setelah dilepas secara gratis oleh Liverpool pada musim panas 2023. Pemain 30 tahun ini menerima pinangan dari Besiktas. Ia setuju untuk menandatangani kontrak hingga 2026. Kehadirannya untuk menambah kekuatan, terutama di lini tengah tim berjuluk Kara Kartal tersebut.

Oxlade-Chamberlain ternyata menambah daftar pemain asal Inggris yang berkarier di Super Lig 2023/2024. Termasuk dirinya, ada empat pesepak bola Inggris yang mentas di kasta tertinggi sepak bola Turki tersebut.

1. Alex Oxlade-Chamberlain dilepas ke Besiktas karena tidak bersinar di Liverpool

https://www.youtube.com/embed/buyNjyi1bdQ

Alex Oxlade-Chamberlain gagal menemui kesepakatan bersama Liverpool sehingga harus dilepas secara gratis pada musim panas 2023. Gelandang tengah kelahiran Portsmouth ini lantas menerima tawaran dari Besiktas. Dirinya sudah menandatangani kontrak dengan durasi sampai 2026. Pengalamannya bisa menambah kreativitas dan memperlancar aliran bola di lini tengah tim.

Gelandang 30 tahun ini tidak terlalu bersinar saat membela Liverpool. Dirinya lebih sering menjadi pelapis sehingga mendapat menit bermain yang minim. Meski begitu, Oxlad-Chamberlain ikut mempersembahkan berbagai gelar bergengsi untuk The Reds. Dia sudah tampil dalam 146 laga dengan menyumbang 18 gol dan 15 assist.

Oxlade-Chamberlain sendiri sudah diberikan kesempatan untuk tampil membela Besiktas. Sejauh ini, dia telah mencatatkan empat penampilan di berbagai ajang. Ini bisa menjadi kesempatan untuk membuktikan performa terbaiknya.

2. Ryan Kent memilih melanjutkan karier ke Fenerbahce

4 Pemain Inggris yang Berkarier di Super Lig 2023/2024Ryan Kent (twitter.com/Fenerbahce)

Ryan Kent merupakan penyerang sayap yang bergabung secara gratis dengan Fenerbahce setelah didatangkan dari Rangers pada musim panas 2023. Pesepak bola kelahiran Oldham ini dianggap sebagai aset penting sehinga dikontrak sampai 2027. Dirinya bisa menjadi opsi untuk menambah daya gedor dan produktivitas gol lini depan.

Penyerang sayap kebangsaan Inggris ini sendiri sebelumnya mampu menjadi bagian penting dalam skema permainan Rangers. Dirinya sering dipasang sebagai starter dan tampil selama 90 menit. Selain itu, dia sudah mempersembahkan gelar domestik untuk The Gers. Kent berkontribusi dalam 218 pertandingan dengan mengukir 33 gol dan 56 assist.

Tak ingin memperpanjang kontrak dengan Rangers, Ryan Kent memilih melanjutkan karier dengan membela Fenerbahce. Dirinya pun beberapa kali dipercaya tampil sebagai starter untuk tim berjuluk Sari Kanaryalar tersebut. Sejauh ini, dia telah bermain dalam 4 laga dengan menyumbang 1 gol dan 1 assist.

Baca Juga: 9 Pemain EPL yang Gabung Klub Super Lig pada Musim Panas 2023

3. Marc Bola bisa menembus skuad utama Samsunspor

4 Pemain Inggris yang Berkarier di Super Lig 2023/2024Marc Bola (instagram.com/marcbolaa)

Samsunspor berhasil mendapat jatah promosi ke Super Lig setelah jadi juara TFF Lig 2 atau divisi 2 Liga Turki 2022/2023. Tim berjuluk Kirmizi Simsekler ini lantas berburu banyak penggawa baru pada musim panas 2023. Marc Bola menjadi salah satu yang berhasil didapatkan dari Middlesbrough. Pemain kelahiran London ini langsung diikat kontrak sampai 2025 dengan opsi tambahan 1 tahun.

Kariernya sendiri tak begitu mulus saat membela Middlesbrough. Marc Bola sempat dipinjamkan ke Blackpool untuk menambah jam terbang. Namun, performanya dianggap lebih berkembang sehingga sempat masuk skuad utama The Boro. Bek kiri ini lantas tampil dalam 103 pertandingan dengan menyumbang 3 gol dan 2 assist.

Setelah pindah, Marc Bola bisa menembus skuad utama Samsunspor. Sejauh ini, dia selalu dipasang sebagai starter. Meski posisi aslinya bek kiri, dirinya diplot jadi gelandang kiri. Dia sudah tampil dalam tiga pertandingan di Super Lig 2023/2024.

4. Kadeem Harris menemani perjalan Samsunspor hingga promosi ke Super Lig

4 Pemain Inggris yang Berkarier di Super Lig 2023/2024Kadeem Harris (kiri) (twitter.com/Samsunspor)

Sebelum Marc Bola, Samsunspor sudah diperkuat penggawa asal Inggris. Kadeem Harris bergabung dengan Kirmizi Simsekler setelah datang secara gratis dari Metalist Kharkiv pada musim panas 2022. Dirinya setuju untuk menandatangani kontrak sampai 2024.

Penyerang sayap kelahiran London ini menemani langkah Samsunspor mengarungi TFF Lig 2 sampai promosi ke Super Lig. Kadeem Harris sering mendapat kesempatan untuk memperkuat Kirmizi Simsekler. Sejauh ini, dia sudah tampil dalam 25 laga dengan mengukir 2 gol dan 3 assist. Pada 2023/2024, dirinya masih belum diturunkan membela tim asal Turki tersebut.

Keempat pemain asal Inggris tersebut berkarier di Super Lig 2023/2024. Sebagian besar dari mereka didatangkan pada musim panas 2023. Para pesepak bola tersebut mempunyai potensi untuk menjadi faktor pembeda dalam timnya masing-masing.

Baca Juga: 7 Pemain Serie A yang Hijrah ke Super Lig pada Musim Panas 2023

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya