Pratama Arhan Sepakat Gabung Klub Korea Selatan

Arhan bakal main di K-League 1!

Jakarta, IDN Times - Bintang Timnas Indonesia, Pratama Arhan, digadang-gadang bakal merumput di Korea Selatan. Ada klub Korea Selatan yang dikabarkan tertarik untuk manggaet Arhan.

Kabar ini sudah diungkap media ternama Korea Selatan, Chosun. Dengan begitu, Arhan bakal menyusul Asnawi Mangkualam yang lebih dulu berkarier di Negeri Ginseng.

1. Arhan ditaksir klub K-League 1

Pratama Arhan Sepakat Gabung Klub Korea SelatanPemain timnas Indonesia, Pratama Arhan (instagram.com/pratamaarhan8)

Hanya saja, Arhan bakal bermain di panggung yang lebih besar dari Asnawi. Itu karena klub yang naksir dengannya adalah kontestan di K-League 1, yakni kasta tertinggi sepak bola di Korea Selatan.

Dilansir Chosun, Suwon FC menjadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa pemilik lemparan jarak jauh tersebut. Arhan masuk dalam radar berpeluang diboyong pada bursa transfer musim dingin 2023.

Baca Juga: Kenangan Bek Argentina soal Agresifnya Asnawi dan Lemparan Arhan

2. Sudah jalin kesepakatan

Pratama Arhan Sepakat Gabung Klub Korea SelatanPesepakbola Timnas Indonesia Marcelino Ferdinan (kanan) berselebrasi bersama Pratama Arhan (kiri) usai berhasil mencetak gol ke gawang Chinese Taipei pada pertandingan grup K kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/Spt.

Masih dari laporan yang sama, Suwon sudah menjalin komunikasi dengan agen Arhan, Level Up Asia. Bahkan, kedua belah pihak sudah menyetujui kesepakatan.

"Suwon FC selangkah lagi akan merekrut pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan. Sebuah kesepakatan sudah tercapai," ucap sumber Chosun.

3. Tunggu kontrak Arhan habis di Tokyo Verdy

Pratama Arhan Sepakat Gabung Klub Korea SelatanSelebrasi Pratama Arhan usai menyumbang assist untuk Tokyo Verdy, Rabu (6/6/2023). (Instagram/@tokyo_verdy).

Arhan sejatinya masih terikat dengan Tokyo Verdy hingga Januari 2024. Suwon memanfaatkan kesempatan ini untuk mendatangkan bek 21 tahun itu secara gratis.

"Detail kesepakatan akan difinalisasi secepatnya. Pengumuman kepindahan diharapkan akan dilakukan pada waktu yang tepat," ucap sumber Chosun.

Baca Juga: Lemparan Pratama Arhan yang Menarik Perhatian Lionel Scaloni

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya