Pesan Menyentuh Arteta ke Fans Arsenal: Sabar Ya, Musim Depan Juara

Arteta minta fans bersabar

Jakarta, IDN Times - Mikel Arteta sadar betul perasaan para penggemar setelah melihat Arsenal gagal meraih gelar Premier League musim 2023/24 yang sudah di depan mata. Arteta pun memberikan pesan menyentuh, untuk menenangkan hati Gooners.

Kegagalan Arsenal memang terasa menyakitkan. Setelah berjuang hingga pekan terakhir, mimpi kubu Emirates Stadium mengakhiri puasa gelar liga tetap gagal.

Kondisi Arsenal memang kurang diuntungkan. Tottenham Hotspur dan West Ham yang diharapkan bisa menjegal Manchester City di dua pekan terakhir justru kena libas. Alhasil, The Citizens yang mampu mengangkat trofi dengan keunggulan dua poin.

1. Pesan menyentuh Arteta

Pesan Menyentuh Arteta ke Fans Arsenal: Sabar Ya, Musim Depan JuaraMikel Arteta (kiri) tengah berdiskusi dengan para pemain Arsenal. (premierleague.com)

Bagi Arteta, kegagalan Arsenal memang sudah takdirnya. Namun, manajer berpaspor Spanyol itu menegaskan kalau anak-anak asuhnya sudah berjuang keras untuk menjadi juara.

Karena itu, Arteta meminta fans untuk bersabar. Manajer yang juga berstatus legenda Arsenal itu berjanji tim besutannya akan lebih garang untuk mendaratkan trofi ke Emirates pada musim depan.

"Saya sangat sedih, karena ingin memberikan trofi yang paling berarti itu untuk para penggemar. Tapi, kalian sudah dekat, sudah sangat dekat (dengan trofi Premier League)" kata Arteta dilansir Football London.

"Sekarang, kami harus lebih bertekad, berani, ambisius dan nail level lagi. Musim depan, kami harus mencapainya," timpal Arteta.

Baca Juga: Menang, Arsenal Masih Puasa Trofi Premier League

2. Arteta bangga dengan perjuangan pemain

Pesan Menyentuh Arteta ke Fans Arsenal: Sabar Ya, Musim Depan JuaraMikel Arteta (twitter.com/arsenal)

Arteta tidak bisa menutupi kesedihannya. Namun, eks asisten manajer ManCity itu merasa bangga melihat perjuangan Maartin Odegaard dan kawan-kawan. 

"Saya sangat bangga dengan tim ini. Kami telah mencoba segalanya. Anda bisa merasakan betapa ngototnya kami untuk menjadi juara. Sayangnya, itu tidak cukup," ujar Arteta.

3. Arsenal mau juara? Harus konsisten

Pesan Menyentuh Arteta ke Fans Arsenal: Sabar Ya, Musim Depan JuaraPotret Arsenal hajar Luton Town dengan skor 2-0 di Emirates Stadium, Kamis (4/4/2024). (premierleague.com).

Arsenal harus pasrah dengan status runner-up dengan koleksi 89 poin, lewat 28 kemenangan, lima imbang dan hanya lima kalah. Pada musim ini, Arsenal juga tercatat sebagai tim yang paling sedikit kebobolan, yakni 29 kali.

Arteta pun sadar kalau hal tersebut belum cukup. Arsenal harus lebih konsisten, karena persaingan di Premier League begitu ketat.

"Kami sudah memecahkan beberapa rekor, sayangnya belum juga jadi juara. Ini adalah liga yang paling kompetitif. Maka, musim depan, kamu harus lebih baik!" kata Areta.

Baca Juga: Bos Premier League Pilih Nonton Arsenal Ketimbang ManCity

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya