Malam Indah Winger Monaco: Gol Debut Bantu Sikat Barcelona

Monaco buat Barcelona merasakan kekalahan perdana musim ini

Intinya Sih...

  • Monaco mengalahkan Barcelona 2-1 pada matchday pertama Liga Champions musim 2024/25.
  • Debutan Liga Champions, Maghnes Akliouche mencetak gol dan membantu Monaco meraih kemenangan atas Barcelona.
  • Monaco mendominasi pertandingan dengan 56% penguasaan bola dan delapan tembakan tepat sasaran, sementara Barcelona hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Jakarta, IDN Times - AS Monaco sukses membungkam Barcelona dengan skor 2-1 pada matchday pertama Liga Champions musim 2024/25, Jumat (20/9/2024) dini hari WIB. Hasil ini menjadi kado spesial buat winger muda Monaco, Maghnes Akliouche.

Itu karena laga ini merupakan debutnya di Liga Champions. Akliouche berhasil mewujudkan mimpi masa kecilnya dengan sempurna, usai mencetak gol dan mengalahkan tim sekaliber Barcelona.

1. Cetak gol lewat manuver apik

Malam Indah Winger Monaco: Gol Debut Bantu Sikat BarcelonaSelebrasi winger AS Monaco, Maghnes Akliouche usai jebol gawang Barcelona, Jumat (20/9/2024). (uefa.com).

Akliouche yang beroperasi di sektor kanan mampu membuka keunggulan Monaco pada menit 16. Lewat manuver dan tusukannya, Akliouche sukses menggetarkan jala kawalan Marc-Andre ter Stegen, meski dibayangi empat pemain Barcelona.

"Senang rasanya bisa memainkan pertandingan pertama saya di Liga Champions dan mencetak gol. Tidak ada yang bisa dipetik selain kesenangan dari ini, karena ini sudah menjadi impian saya," kata Akliouche dilansir laman resmi UEFA.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Barcelona Tumbang, Arsenal Imbang

2. Monaco hentikan tren kemenangan Barcelona

Malam Indah Winger Monaco: Gol Debut Bantu Sikat BarcelonaSelebrasi winger Barcelona, Lamine Yamal usai jebol gawang AS Monaco, Jumat (20/9/2024). (uefa.com).

Terasa lebih manis, mengingat Akliouche membantu Monaco berhasil mengalahkan Barcelona yang tengah superior. Betapa tidak, Blaugrana sukses menyapu bersih lima laga awalnya di LaLiga musim 2024/25 dengan kemenangan.

"Mampu mencetak gol di hadapan suporter dan membantu tim mengalahkan Barcelona, itu kegembiraan yang luar biasa, sebuah keajaiban buat saya," ujar Akliouche.

3. Monaco tekan Barcelona sepanjang laga

Malam Indah Winger Monaco: Gol Debut Bantu Sikat BarcelonaSelebrasi winger Barcelona, Lamine Yamal usai jebol gawang AS Monaco, Jumat (20/9/2024). (uefa.com).

Menilik statistik, Monaco sukses menekan Barcelona sepanjang laga, dengan 56 persen penguasaan bola. Mereka juga berhasil melahirkan banyak peluang, yakni delapan tembakan tepat sasaran.

Sementara, Barcelona hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran, berkat aksi Lamine Yamal pada menit 28. Beruntung, satu-satunya shot on target tim asuhan Hansi Flick berbuah menjadi gol.

Barcelona memang kehilangan keseimbangan setelah Eric Garcia diganjar kartu merah saat duel baru berusia 10 menit. Kondisi itu yang membuat Robert Lewandowski dan kawan-kawan kelimpungan menghadapi kecepatan tuan rumah.

Baca Juga: 3 Fakta Usai Kekalahan Barcelona dari AS Monaco

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya